Data yang diperlukan Pelaksaan Survei Jembatan

2.6 Data yang diperlukan

Data yang diperlukan dalam survei inventori dibagi atas data primer dan data sekunder. Data primer adalah data yang diambil secara langsung di lapangan dengan Panduan Survei Jembatan di Daerah Perkotaan No.04PBNKT1991 Direktorat Jendral Bina Marga dan Direktorat Pembinaan Jalan Kota. Berikut adalah data primer : 2.6.1 Jembatan Lama Sesuai Formulir SJ 01 Panduan Survei Jembatan di Daerah Perkotaan No.04PBNKT1991 Direktorat Jendral Bina Marga dan Direktorat Pembinaan Jalan Kota berisi bentang dan lebar jembatan, kelas pembebanan, tahun pembuatan, volume kendaraan. 2.6.2 Data Bangunan Atas Sesuai Formulir SJ 02 Panduan Survei Jembatan di Daerah Perkotaan No.04PBNKT1991 Direktorat Jendral Bina Marga dan Direktorat Pembinaan Jalan Kota berisikan tipe bangunan atas, jenis lantai kendaraan, jenis kerusakan yang terjadi pada struktur atas, lantai, dan kondisi nya. 2.6.3 Data Bangunan Bawah dan Bagunan Pengaman Sesuai formulir SJ 03 Panduan Survei Jembatan di Daerah Perkotaan No.04PBNKT1991 Direktorat Jendral Bina Marga dan Direktorat Pembinaan Jalan Kota berisi bahan, dimensi, kondisi dari abutment, pondasi, pilar, pondasi dan keterangan kerusakan yang terjadi pada bagian tersebut. 2.6.4 Data Sungai Sesuai formulir SJ 05 Panduan Survei Jembatan di Daerah Perkotaan No.04PBNKT1991 Direktorat Jendral Bina Marga dan Direktorat Pembinaan Jalan Kota berisi data sungai berupa dimensi sungai, mukai air rendah terhadap jembatan, mukai air normal terhadap jembatan, muka air banjir terhadap jembatan, sudut arah aliran, arah sungai, sifat tebing sungai, sifat aliran sungai, sedimentasi sungai, dan benda hanyutan.

2.7 Pelaksaan Survei Jembatan

Menurut Panduan Survei Jembatan di Daerah Perkotaan NO 04PBNKT1991 Direktorat Jendral Bina Marga dan Direktorat Pembinaan Jalan Kota adalah sebagai berikut : a Mengukur dan mencatat dimensi keseluruhan jembatan dan setiap bentang. b Menilai kondisi komponen-komponen utama bangunan atas dan bangunan bawah jembatan. c Melakukan survey volume harian rata-rata kendaraan yang melintasi jembatan. d Mengidentifikasi penyebab kerusakan yang terjadi pada jembatan. e Melakukan pengukuran dimensi sungai, identifikasi muka air terhadap jembatan, sifat sungai, dan hanyutan sungai.

3.1 Lokasi Penelitian