Data dan Sumber Data

BAB 3. METODE PENELITIAN

3.1 Data dan Sumber Data

3.1.1 Data Data sangat penting dihimpun dalam penelitian. Menurut Idrus 2009:61 data adalah segala keterangan informasi mengenai semua hal yang berkaitan dengan tujuaan penelitian. Data di dalam penelitian bukan hanya dihimpun, data harus diklasifikasi, dan mengetahui sumber data berasal. Data merupakan bahan jadi dari penelitian. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teks yang terdapat pada lagu Using Banyuwangi. Data dalam penelitian ini berupa tulisan, sehingga dalam hal ini penulis memperoleh data dengan cara membaca, disimak, dicatat, diseleksi, diklasifikasi, dan dianalis. Data dalam penelitian ini adalah lirik lagu yang berbahasa Using Banyuwangi. Penulis memilih penyanyi Wandra yang memiliki album terlaris. Album Wandra yang berjudul “The Best Wandra” laku 30.000 keping CD, mengalahkan artis-artis Banyuwangi lainnya yang hanya laku sekitar 3.000 sampai 10.000 keping CD. Peneliti memperoleh data tersebut dari hasil wawancara dengan produser Wandra. Wandra memiliki sekitar 60 lagu dalam beberapa albumnya. Lagu-lagu tersebut tidak hanya berbahasa Using, ada yang berbahasa Indonesia juga. Penulis hanya memilih lagu-lagu yang ada dalam album “The Best Wandra” dan dari album lain yang lagunya terkenal, sejumlah 16 judul lagu yang berbahasa Using. Album “The Best Wandra” juga merupakan album yang paling laris di pasaran, sehingga penulis tertarik memilih lagu-lagu yang ada dalam album tersebut. Data pada penelitian ini adalah lirik lagu Using Banyuwangi yang telah ditranskrip dari video klip Wandra di antaranya: “Adoh Demennan”, “Golet Gantine Kembang, “Ilange Kembang”, “Kelangan”, “Kembange Janji”, “Nawi Welas”, “Ngobong Ati”, “Ngutil Roso”, “Opo Salah”, “Panuwun Ati”, “Sing K uat”, “Salah Tompo”, “Sing Mergo”, “Roso Welas”. Selain lagu tersebut penulis memilih data dari lagu-lagu Wandra yang terkenal lainnya, di antaranya: “Kebacut”, dan “Mbangun Banyuwangi”. Berikut adalah salah satu contoh data lirik lagu using Banyuwangi, yang berjudul “Ilange Kembang” Data 1: Kembang hang sun rumati bunga yang saya rawat Seng mbiso isun duweni tidak bisa saya miliki Mergo mekare dipetik wong liyo karena mekarnya dipetik orang lain Gusti hang moho suci Tuhan yang maha suci Kuateno ati iki kuatkan hati ini Ngadepi cobaan urip iki menghadapi cobaan hidup ini Lintang noring nduwuran bintang yang ada di atas Rungokeno jerit ati iki dengarkan jeritan hati ini Sun mesti kelangan kembang saya harus kehilangan bunga Hang wes suwi sun tandor ring ati yang sudah lama saya tanam dalam hati Sun jalok lintang kancanono sun iki saya minta bintang temani saya ini seng kari sepi ati iki yang terlalu sepi hati ini Wandra, Ilange Kembang 3.1.2 Sumber Data Sumber data adalah sesuatu yang dapat memberikan informasi atau keterangan tentang objek yang akan diteliti Sudaryanto, 1993:91. Sumber data merupakan sumber dipilihnya data tersebut dan dijadikan sebagai objek penelitian. Sumber data penelitian ini adalah video klip Wandra yang menampilkan lirik lagunya. Data dalam penelitian ini adalah lirik lagu yang berbahasa Using Banyuwangi, sedangkan sumber datanya adalah video klip Wandra. Penulis mengambil lirik lagu yang dijadikan sebagai data dalam penelitian ini dari video klip kemudian ditranskrip dan diklasifikasikan berdasarkan kebutuhan penelitian untuk menjawab permasalahan penelitian. Dipilihnya sumber data tersebut, karena pada lirik lagu tersebut ditemukan kata yang berupa diksi dan gaya bahasa yang menarik untuk diteliti.

3.2 Metode dan Teknik Penelitian