Mikrokontroler ATmega16 Sensor LANDASAR TEORI 2.1 Bahasa C AVR

habis atau kecepatan tetesnya tidak stabil. Radio frekuensi pada penelitian ini memiliki beberapa kekurangan, yaitu sinyal yang terkena noise akan berakibat data tidak akurat dan dapat mengganggu kinerja peralatan medis. Penelitian yang dibuat penulis menggunakan sarana kabel agar data dapat dikirim secara akurat karena tidak terkena noise dan tidak akan mengganggu kinerja peralatan medis.

II. LANDASAR TEORI 2.1 Bahasa C AVR

Bahasa C adalah bahasa tingkat menengah, merupakan bahasa yang sering dipakai dalam pemrograman berorientasi obyek. Bahasa C dipakai untuk membuat program karena masih sangat compatible dikarenakan adanya kemudahan untuk membuat program sebagaimana bahasa tingkat tinggi, dan kemampuan untuk memanipulasi bit register dan mengatur kecepatan eksekusi sebagaimana bahasa tingkat rendah.

2.2 Mikrokontroler ATmega16

Mikrokontroler AVR ATMega16 adalah sebuah mikrokontroler 8 bit berdasarkan arsitektur Hardvard, yang dibuat oleh Atmel pada tahun 1996. AVR memiliki keunggulan dibandingkan dengan mikrokontroler lain, keunggulan AVR yaitu memiliki kecepatan eksekusi program yang lebih cepat, karena sebagian besar intruksi dieksekusi dalam 1 siklus clock, lebih cepat dibandingkan MCS51 yang membutuhkan 12 siklus clock untuk mengeksekusi 1 intruksi. Mikrokontroler ATMega16 memiliki fitur yang lengkap ADC internal, EEPROM internal, TimerCounter, wacthdog Timer, PWM, Port IO, komunikasi serial, komparator, I2C, dll. Gambar 2.1 Konfigurasi pin ATmega16

2.3 Sensor

Sensor merupakan suatu alat yang dapat menerima input berupa besaran sinyal fisis yang kemudian mengubahnya menjadi besaran elektrik. Pada alat pengendali kecepatan tetesan infus ini menggunakan sensor yang terdiri dari LED dan fotodioda. Gambar 2.2 Sensor tetesan infus LED atau singkatan dari Light Emitting Diode adalah salah satu komponen elektronik yang tidak asing lagi di kehidupan manusia saat ini.LED saat ini sudah banyak dipakai, seperti untuk penggunaan lampu permainan anak-anak, untuk rambu- rambu lalu lintas, lampu indikator peralatan elektronik hingga ke industri, untuk lampu emergency, untuk televisi, komputer, pengeras suara speaker, hard disk eksternal, proyektor, LCD, dan berbagai perangkat elektronik lainnya sebagai indikator bahwa sistem sedang berada dalam proses kerja, dan biasanya berwarna merah atau kuning. LED ini banyak digunakan karena komsumsi daya yang dibutuhkan tidak terlalu besar dan beragam warna yang ada dapat memperjelas bentuk atau huruf yang akan ditampilkan. dan banyak lagi . Fotodioda adalah jenis dioda yang bekerja karena pengaruh cahaya yang mengenainya, sehingga dalam fungsinya dioda jenis ini bisa digunakan untuk mendeteksi cahaya. Fotodioda merupakan sensor cahaya semi-konduktor yang dapat mengubah besaran cahaya menjadi besaran listrik.

2.4 Infus