Analisis Electronic Manual (E-Manual) Pada Bank CIMB Niaga

(1)

1

Bab 1

Pendahuluan

1.1 Latar Belakang Masalah

Distribusi peraturan dan manual yang cepat merupakan salah satu syarat utama agar karyawan Bank CIMB Niaga bisa dengan cepat mengerti dan memahami peraturan-peratuan yang baru dibuat atau disempurnakan. Distribusi manual dengan melalui hard copy sudah tidak memadai untuk mengakomodasi derasnya peraturan yang ada di Bank CIMB Niaga baik peraturan internal maupun eksternal. Karena itu perlu ada media distribusi yang lebih cepat dan lebih baik untuk mengakomodasi banyaknya peraturan baru dan peraturan yang disempurnakan. e-manual merupakan media yang tepat untuk distribusi peraturan tersebut karena bersifat langsung (real-time) dimana updating dari pihak pembuat peraturan atau penyempurnaan peraturan bisa langsung dibaca atau dipelajari oleh seluruh karyawan Bank CIMB Niaga.

Mengingat pentingnya E-Manual tersebut untuk karyawan bank CIMB Niaga,maka diperlukan sebuah panduan ataut tutorial untuk menginstall,menggunakan maupun mengatasi masalah yang terjadi pada program E-Manual.

1.2 Perumusan Masalah

Dari latar belakang yang ada di atas, maka penulis akan membahas tentang : 1. Apa itu E-Manual ?

2. Bagaimana membuat panduan pembelajaran E-Manual yang baik bagi mahasiswa yang melakukan kerja praktek di PT.Bank CIMB Niaga Cabang Karawaci ?


(2)

2 3. Bagaimana analisis fungsional,analisis non fungsional dan implementasi dari

E-Manual ?

1.3 Maksud dan Tujuan 1.3.1 Maksud

Maksud dari program E-Manual ini adalah untuk mendistribusikan semua peraturan yang berkaitan dengan Bank CIMB Niaga baik berupa peraturan dari luar maupun peraturan dari internal Bank CIMB Niaga sendiri. Sedangkan maksud dari penulisan laporan ini adalah diajukan untuk memenuhi tugas Kerja Praktek.

1.3.2 Tujuan

Tujuan dari E-Manual ini adalah untuk menerapkan ilmu yang telah didapatkan selama kerja praktek, membuat panduan pembelajaran kepada pengguna E-Manual khususnya tingkat pemula seperti siswa yang melaksanakan kerja praktek di PT.Bank CIMB Niaga,dan juga untuk menjelaskan secara rinci mengenai analisis fungsional,analisis non fungsional dan juga implementasi dari aplikasi E-Manual.

1.4 Batasan Masalah

Dari permasalahan yang ada, maka penulis akan membatasi pokok kajian permasalahan. Analisis ini hanya tentang E-Manual mengenai apa itu E-Manual,cara penginstalan,pembuatan shortcut,cara menjalankan E-Manual,Trouble Shooting dan juga istilah-istilah yang terdapat di E-Manual.


(3)

3 1.5 Metode Penelitian

Metode penelitian yang dilakukan menggunakan penelitian deskriptif yaitu metode penelitian yang bertujuan menggambarkan secara sistematis dan akurat mengenai data-data yang ada dengan cara mengumpulkan dan mengklasifikasikan data-data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan teori yang dipelajari.

Adapun metode penelitian yang dilakukan adalah sebagai berikut : 1. Studi Lapangan

Dalam studi lapangan ini penulis melakukan penelitian secara langsung kepada pihak yang terkait. Adapun studi lapangan yang dilakukan dengan cara :

a. Wawancara (interview)

Wawancara dilakukan secara langsung kepada pembimbing kerja praktek di PT. Bank CIMB Niaga dan pihak yang terkait.

b. Observasi

Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan penelitian langsung terhadap objek yang diteliti.

2. Studi Kepustakaan

Pengumpulan data yang bersumber pada literatur, buku serta tulisan-tulisan yang terkait dengan objek penelitian


(4)

4 1.6 Sistematika Penulisan

Sistematika penyusunan tugas ini dibagi dalam beberapa bab dengan pokok pembahasan . Sistematika secara umum adalah sebagai berikut :

BAB I Pendahuluan

Bab ini membahas tentang latar belakang masalah, identifikasi masalah, batasan masalah, maksud dan tujuan, dan sistematika penulisan.

BAB II Tinjauan Pustaka

Bab ini membahas tentang profil perusahaan di mana Kerja Praktek Ini dilakukan BAB III Pembahasan

Bab ini membahas tentang apa itu E-Manual dan analisis aplikasi E-Manual dari segi analisis fungsional dan analisis non fungsionalis dan juga implementasi aplikasi E-Manual

BAB IV Kesimpulan

Bab ini terdiri dari kesimpulan yang berisikan kesimpulan dari pembahasan yang dipaparkan dari keseluruhan tulisan.


(5)

5

Bab 2

Tinjauan Pustaka

2.1 Profil Bank CIMB Niaga

Berdiri sejak 26 September 1955, saat ini CIMB Niaga adalah bank terbesar ke-5 di Indonesia berdasarkan nilai aset. CIMB Niaga merupakan bank kedua terbesar di Indonesia dalam penyaluran kredit pemilikan rumah (KPR) dengan pangsa pasar sekitar 10%. Mayoritas saham CIMB Niaga dimiliki oleh CIMB Group. Sebagai bank nasional yang pertama kali meluncurkan layanan ATM pada tahun 1987 dan on-line banking system pada tahun 1991, CIMB Niaga dikenal sebagai salah satu bank yang paling inovatif di Indonesia. Selama bertahun-tahun, CIMB Niaga juga dikenal reputasinya sebagai bank dengan tradisi layanan nasabah terbaik. Melalui jaringan kantor cabang dan ATM yang luas serta berbagai layanan perbankan elektronik yang canggih, CIMB Niaga menawarkan layanan perbankan yang personal kepada para nasabahnya. Pada tahun 2006, CIMB Niaga berhasil meraih penghargaan sebagai “Bank yang Paling Konsisten dalam Memberikan Layanan yang Terbaik” dari Marketing Research Indonesia (MRI).

Visi CIMB Niaga: Menjadi bank terpercaya di Indonesia, bagian dari jaringan universal banking terkemuka di Asia Tenggara, yang memahami kebutuhan nasabah, menyediakan solusi keuangan yang tepat dan komprehensif, serta menjalin hubungan yang berkelanjutan.


(6)

6 2.1.1Sejarah Bank CIMB Niaga

Setengah abad sudah CIMB Niaga hadir di negeri tercinta, Indonesia. Lima puluh tahun bukan saja menandai usia kami tapi juga merupakan pembuktian bahwa nilai-nilai Integritas dan Kualitas yang kami bangun sejak hari pertama kami beroperasi – serta berbagai terobosan solusi dan inovasi produk & jasa – adalah faktor keberhasilan CIMB Niaga menjadi bank terkemuka dalam Kualitas Pelayanan. Saat ini CIMB Niaga semakin mantap dan siap menjawab berbagai tantangan dan memanfaatkan peluang yang ada di masa depan. Berikut ini kami sajikan kilas balik lima dasawarsa sejarah CIMB Niaga.

Dasawarsa #1 (1955 – 1965)

Dasawarsa pertama CIMB Niaga diisi dengan dedikasi dan kerja keras agar menjadi sebuah bank swasta nasional yang baik, sehat dan dipercaya. Sejak awal kami meyakini pentingnya nilai-nilai Integritas dan Kualitas.

Membangun Kepercayaan Kepada Bank Niaga

Para pendiri Bank Niaga (sekarang CIMB Niaga) menyadari bahwa kepercayaan nasabah maupun masyarakat adalah satu nilai yang harus senantiasa didapatkan serta dijaga. “Usaha jang utama ialah mendapatkan kepertjajaan…” (Sumber: Laporan Tahunan 1956)

Teknologi Demi Pelayanan Yang Cepat Dan Memuaskan

Kami melihat pentingnya pemanfaatan teknologi bagi pelayanan–jauh sebelum kata “teknologi informasi” digunakan dalam dunia perbankan. Ukuran pelayanan yang baik diantaranya adalah cepat dan memuaskan. “Dari semula telah diusahakan supaja seluruh administrasi bank dapat didjalankan setjara mechanics…” (Sumber: Laporan Tahunan 1956). “Diusahakan supaja tugas2… dapat senantiasa dilakukan setjara memuaskan. Bagi


(7)

7 pemegang Giro umpamanja telah diberikan perhitungan harian sehingga tiap perobahan selambat-lambatnja telah dapat diketahui oleh langganan pada hari kerdja berikutnja.” (Sumber: Laporan Tahunan 1957)

Kepatuhan Kepada Peraturan

Jauh sebelum konsep Good Corporate Governance dikenal luas, kami telah membangun salah satu intinya yaitu kepatuhan (compliance). “Oleh pimpinan senantiasa diusahakan supaja bank bekerdja sesuai dengan peraturan2 jang se-waktu2 dikeluarkan oleh Bank Indonesia.” (Sumber: Laporan Tahunan 1960)

Karyawan Sebagai Aset Utama

Kami telah menetapkan bahwa karyawan yang berdedikasi serta memiliki integritas adalah kekayaan utama kami. “Dalam kebijaksanaan kepegawaian, terus menerus diusahakan untuk menjesuaikan gadji dengan ongkos hidup jang terus meningkat…penghargaan kami atas djasa2 seluruh pegawai dalam mempertahankan daja service bank terhadap para langganan.” (Sumber: Laporan Tahunan 1965)

Dasawarsa #2 (1966 – 1975)

Untuk berkembang secara pesat dan memperkuat kepercayaan masyarakat, pada dasawarsa kedua, kami mengembangkan sistem, organisasi, manajemen dan sumber daya manusia yang bervisi masa depan.


(8)

8 Salah Satu Bank Swasta Nasional Yang Dipercaya

Pada tahun 1969 di tengah krisis perbankan swasta, CIMB Niaga termasuk sedikit dari bank-bank swasta yang tergolong sehat. “…. bank kita djuga diikut sertakan diantara 3 bank swasta lainnja untuk menyelenggarakan tabungan berhadiah jang didjamin oleh Bank Indonesia. … dengan penjertaan ini kita telah digolongkan pada kelompok bank2 nasional jang tjukup baik untuk didjamin oleh Bank Indonesia.” (Sumber: Laporan Tahunan 1969) Prinsip Prudential Banking

Kami senantiasa mengutamakan prinsip prudential banking. “… banjak debitur2 jang menginginkan pindjaman setjara “overdraft” tanpa perdjandjian, hal mana tak dapat kami

kabulkan.” (Sumber: Laporan Tahunan 1970) Full Service Bank

Untuk memenuhi berbagai kebutuhan nasabah yang semakin berkembang, kami menjadi full service bank pada November 1974.

Investasi Pimpinan Untuk Masa Depan

“Terutama dibidang pemupukan tenaga pimpinan kami telah berhasil menyelesaikan pendidikan beberapa management trainees dengan baik. Dimasa yang akan datang usaha human investment ini akan lebih nyata manfaatnya bagi perkembangan bank dengan tersedianya karyawan-karyawan pimpinan terlatih yang mampu memberikan jasa bank yang dibutuhkan oleh masyarakat.” (Sumber: Laporan Tahunan 1975)

Dasawarsa #3 (1976 – 1985)

Dasawarsa Membangun Bank yang Modern dan Didukung Teknologi Informasi CIMB Niaga, kami percaya pada pentingnya pertumbuhan yang baik dan berkelanjutan (sustainable development). Pada dasawarsa ketiga, kami secara cepat melakukan berbagai


(9)

9 perubahan mendasar dalam skala besar di segala bidang. Salah satu hasilnya adalah citra CIMB Niaga yang semakin dikenal sebagai bank yang memiliki integritas.

Salah Satu Yang Pertama Menerapkan On-Line Banking

Pada tahun 1981-1982, CIMB Niaga menerapkan jaringan banking on-line antar cabang dan menjadi salah satu bank yang pertama di Indonesia. “Dibidang operasi, yang menonjol adalah ditingkatkannya sistim komputer di seluruh cabang-cabang CIMB Niaga di Jakarta dan Surabaya. Dalam peningkatan sistim ini diharapkan, setiap nasabah yang menjadi nasabah dari salah satu cabang CIMB Niaga di Jakarta, dapat menyetor dan mengambil uang tunai maupun kliring di semua kantor cabang CIMB Niaga di Jakarta Raya.” (Sumber: Laporan Tahunan 1983).

Memperkuat Budaya Kerja

Budaya kerja di CIMB Niaga semakin diperkuat di mana para pendiri, shareholders dan manajemen senantiasa bekerja dengan prinsip kepentingan stakeholders harus didahulukan. Itulah inti dasar Good Corporate Governance.

Inovasi Produk & Jasa

Kami menciptakan berbagai produk & jasa baru untuk menjawab kebutuhan nasabah. “… telah dibuka Cabang Pembantu Kebayoran. Cabang baru ini dengan cepat berhasil menghimpun dana dan melaksanakan Proffesional Loan Program (P.L.P), yaitu program pemberian kredit kepada golongan profesi seperti Dokter, Insinyur, dan lain-lain.” (Sumber: Laporan Tahunan 1976). “… penambahan jaringan authorized money changer, di cabang Jakarta-Kota, cabang Hasanuddin, cabang Cirebon, cabang Ujung Pandang, membuka unit-unit Kas Mobil diberbagai kampus, dan dihasilkannya berbagai produk-produk perbankan baru.” (Sumber: Laporan Tahunan 1985)


(10)

10 Tetap Berhati-Hati Di Tengah Persaingan

“Dengan penghapusan pagu kredit dan pengurangan kredit likuiditas Bank Indonesia (Paket Kebijakan 1 Juni 1983 – Pakjun 1983), CIMB Niaga menyadari kecenderungan iklim perbankan yang berkembang ke arah persaingan merebut pasar. Karena itu walaupun indikator-indikator keuangannya memungkinkan untuk ekspansi, CIMB Niaga memilih kebijakan operasional yang lebih konservatif dan hati-hati dengan titik berat pada peningkatan pelayanan, pendidikan dan konsolidasi organisasi. Kebijakan operasional CIMB Niaga tadi tampaknya sejalan dengan perkembangan ekonomi yang mengalami kelesuan selama pertengahan dasawarsa 1980-an, sebagai dampak berkepanjangan dari kemerosotan laju pertumbuhan ekonomi negara-negara industri maju yang berawal tahun 1980.” (Sumber: “40 Tahun Kiprah CIMB Niaga)

Dasawarsa #4 (1986 – 1995)

Pada dasawarsa keempat, kami kembali melakukan berbagai terobosan untuk semakin mengenali dan dekat dengan nasabah kami. Tahun 1987 dicanangkan sebagai Tahun Kualitas dan tahun 1994-1998 sebagai Tahun Nasabah.

Transformasi Corporate Image Melalui Logo Baru

“Kami menyadari pentingnya program corporate image building yang dilaksanakan secara konsisten dan disesuaikan dengan perkembangan CIMB Niaga. “Salah satu di antaranya ialah perubahan logo CIMB Niaga. Pemikiran untuk mengganti logo CIMB Niaga sendiri sebenarnya telah muncul di awal 1980-an. Akhirnya, melalui sebuah biro jasa periklanan asing, dipilih logo CIMB Niaga berupa huruf N diapit oleh empat kaki, dengan dua warna


(11)

11 yaitu merah dan abu-abu. Logo baru tersebut dipilih manajemen CIMB Niaga karena dinilai sederhana namun cukup artistic” (Sumber: “40 Tahun KiprahCIMB Niaga”)

Lebih Berorientasi Kepada Kepuasan Nasabah

Kami tetap menjaga upaya-upaya yang berorientasi kepada kepuasan nasabah dan pelayanan yang berkualitas. “Tahun ini merupakan komitmen kami untuk menjadikan pelayanan kami melampaui harapan nasabah. Dalam hal ini, kami terus melanjutkan Program Kualitas Pelayanan yang dimulai tahun lalu. Survei nasabah secara internal dan eksternal dilakukan dan visi pelayanan CIMB Niaga telah diperoleh secara konsensus, yaitu: KEPUASAN NASABAH ADALAH SEGALA-GALANYA.” (Sumber: Laporan Tahunan 1994)

Bank Yang Pertama Memperkenalkan ATM

Di jajaran perbankan nasional, pada tahun 1987 kami kembali menjadi pionir yaitu dalam jasa ATM. “Perkembangan ATM (Automated Teller Machine), yang kami beri nama “Niaga Cash”, sangat menggembirakan. Dengan kemampuan sistem komputer on line, nasabah dapat menarik dananya pada setiap ATM CIMB Niaga selama 24 jam.” (Sumber: Laporan Tahunan 1988)

Menjadi Perusahaan Publik

Dibulan Juni 1989, kami melakukan initial public offering (IPO) di Bursa Efek Jakarta. “Setelah selesai masa penawaran, hasil perhitungan menunjukkan bahwa pemesanan saham CIMB Niaga mencapai 20,9 juta saham atau sekitar empat kali lipat dari saham yang ditawarkan (yakni sebanyak 5 juta saham)… berarti saham CIMB Niaga banyak diminati investor dan masyarakat. Citra CIMB Niaga yang positif di hadapan masyarakat, penanganan manajemen yang berhati-hati serta indikator kinerja keuangan yang


(12)

12 meyakinkan sangat mendukung sukses go public ini.” (Sumber: “40 Tahun Kiprah CIMB Niaga”)

Tanggung Jawab Warga Negara Korporasi Yang Baik

“… CIMB Niaga will always be conscious of its social commitments as a corporate citizen of Indonesia, a responsibility held as an extension and part of our business responsibility to our shareholders and our clients.” (Sumber: Laporan Tahunan 1992)

Dasawarsa #5 (1996 – 2005)

Dasawarsa kelima merupakan masa penuh tantangan berat bagi CIMB Niaga. CIMB Niaga berhasil mengatasi dampak dari krisis ekonomi dan perbankan nasional yang terjadi mulai tahun 1997 di Indonesia. Sementara itu, CIMB Niaga tetap mempertahankan posisinya dalam 10 bank terbaik dalam Kualitas Pelayanan. Dengan dukungan pemegang saham mayoritas yaitu Commerce Asset – Holding Berhad, lembaga keuangan Malaysia terkemuka, CIMB Niaga siap untuk mewujudkan visinya menjadi satu dari lima bank terbesar di Indonesia.

Mengatasi Dampak Krisis Ekonomi Indonesia

“Di tahun 1999, CIMB Niaga ditempatkan sebagai Bank Take Over di bawah pengawasan Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN). Berbeda dengan bank-bank lain yang diambil alih, CIMB Niaga tidak memiliki masalah penyelewengan dana BLBI ataupun pelanggaran batas maksimum pemberian kredit (BMPK) kepada kelompok terafiliasi. Apa yang terjadi pada bulan April 1999 saat mana CIMB Niaga diambil alih oleh BPPN, semata-mata disebabkan karena ketidakmampuan pemegang saham Bank Niaga menyediakan 20% kebutuhan dana rekapitalisasi.” (Sumber: Laporan Tahunan 1999)


(13)

13 Membangun Perbankan Konsumer

Setelah mencermati perkembangan pasar, mulai tahun 1998 CIMB Niaga memperluas pasar perbankan konsumer dan memperbesar basis nasabah yang solid dan loyal dari kelompok menengah-atas yang dikembangkan ke kelompok menengah. Kami menciptakan berbagai produk unggulan yang merupakan solusi tepat-guna demi meningkatkan kepuasan nasabah.

Sebuah Lompatan Teknologi Informasi

Mulai tahun 2001, CIMB Niaga mengubah sistem teknologi informasinya dengan sistem yang lebih canggih dan sempurna. Investasi pada bidang teknologi ini bertujuan untuk memberikan pelayanan yang mudah diakses nasabah di manapun dan kapanpun, cepat, aman, serta merupakan solusi bagi nasabah.

Good Corporate Governance

“Beberapa prinsip dan implementasi tata kelola perusahaan yang baik bukanlah hal yang baru di CIMB Niaga. Sejak pertengahan dasawarsa 1980-an kepada setiap karyawan telah diberlakukan Standar Etika dan Perilaku Karyawan termasuk pengaturan hal-hal yang terkait dengan Pertentangan Kepentingan. CIMB Niaga juga mempunyai tradisi memisahkan dengan tegas peran dan latar belakang hubungan personil antara Komisaris dengan Direksi…selalu ditegaskan pentingnya prinsip-prinsip kemandirian, transparansi, keadilan, tanggung jawab, akuntabilitas dan kepatuhan dipegang teguh dalam setiap tindakan dan perilaku usaha sehari-hari.” (Sumber: Laporan Tahunan 2000)


(14)

14 Dengan masuknya Commerce Asset – Holding Berhad sebagai pemegang saham mayoritas CIMB Niaga pada bulan November 2002, CIMB Niaga memiliki peluang untuk memperluas pasarnya ke kawasan regional.

Dasawarsa #6 (2006 – 2015) Bank Niaga Berganti Nama

Pada 28 Mei 2008 (setelah mendapat persetujuan RUPSLB), PT Bank Niaga Tbk berganti nama menjadi PT Bank CIMB Niaga Tbk

Pada 13 Juni 2008, Menkumham memberikan persetujuan pergantian nama dari PT Bank Niaga Tbk menjadi PT Bank CIMB Niaga Tbk.

Pada 22 Juli 2008, Bank Indonesia memberikan persetujuan pergantian nama dari PT Bank Niaga Tbk menjadi PT Bank CIMB Niaga Tbk.

Merger

Pada 18 Juli 2008, RUPSLB menyetujui CIMB Niaga untuk merger dengan PT Bank Lippo Tbk untuk memenuhi ketentuan BI Single Presence Policy. Realisasi merger masih menunggu persetujuan regulator.

Pada 1 November 2008, merger CIMB Niaga - Lippo Bank mendapat persetujuan dari Bank Indonesia.


(15)

15 2.1.2 Logo Bank CIMB Niaga


(16)

16 2.1.4 Struktur Organisasi Dan Job Deskripsi

Gambar Error! No text of specified style in document..2 Struktur Organisasi Kantor Cabang Pembantu

RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM

Komite Remunerasi dan Nominasi Dewan Komisaris Komite Audit DIREKSI Presiden Direktur Wakil Presiden Direktur Komite Teknologi Informasi Komite Sumber Daya Manusia Komite Penyelesaian

Kasus Kepegawaian

Direktur Direktur Direktur Direktur

ALCO Komite Kebijakan Kredit Komite Manajemen Resiko Wakil Presiden Direktur Divisi Teknologi Informasi Divisi Pengembangan Operasi Divisi Perbankan Konsumen Divisi Bisnis Kecil dan Menengah Unit bisnis Kredit Konsumen Divisi Teknologi Informasi Divisi Analisis Resiko Kredit Unit Bisnis Kredit Konsumen Satuan Kerja Hukum dan Kepatuhan Divisi Sumber Daya Manusia Biro Penyelamatan Kredit Divisi Pelatihan dan Pengembangan Divisi Bisnis Korporasi Satuan Kerja Coporate Finance Kantor Cabang Korporasi Divisi Tresuri Divisi Perbaikan Bank Divisi Audit Internal Divisi Keuangan dan Akutansi Satuan Kerja Perencanaan dan Pembinaan Wilayah Sekretariat Perusahaan Divisi Logistik Kantor Wilayah Kantor Cabang Utama


(17)

17 2.2 Landasan Teori

2.2.1 Definisi Sistem

Sistem dapat didefinisikan sebagai kumpulan dari elemen-elemen yang berinteraksi dan bekerja sama untuk mencapai suatu tujuan tertentu. Sistem didefinisikan sebagai kumpulan dari elemen-elemen yang berinteraksi dan bekerja sama untuk mencapai suatu tujuan tertentu.

Syarat-syarat yang harus dimiliki oleh suatu system, antara lain sebagai berikut : 1. Sistem harus dibentuk untuk menyelesaikan suatu tujuan.

2. Elemen sistem harus mempunyai rencana yang ditetapkan. 3. Adanya hubungan diantara elemen sistem.

4. Unsur dasar dari proses (arus informasi, energi, dan material) lebih penting daripada elemen sistem.

Suatu sistem yang dibuat tentunya memiliki maksud tertentu. Sistem dibuat untuk mencapai suatu tujuan (goal) dan sasaran (objective). Tujuan biasanya dihubungkan dengan ruang lingkup yang lebih luas dan sasaran biasanya dalam ruang lingkup yang lebih sempit.

2.2.1.1Karakteristik Sistem

Suatu sistem mempunyai karakteristik tertentu, yaitu mempunyai komponen-komponen (components), batas sistem (boundary), lingkaran luar sistem (environment), penghubung (interface), masukan (input), keluaran (output), pengolah (process), dan sasaran (objective) atau tujuan (goal). Di bawah ini merupakan penjelasan dari masing-masing karakteristik tersebut:


(18)

18 1. Komponen Sistem (components)

Sistem terdiri dari sejumlah komponen yang saling berinteraksi, bekerja sama membentuk kesatuan. Komponen-komponen atau elemen-elemen sistem dapat berupa suatu subsistem atau bagian-bagian dari sistem. Setiap subsistem mempunyai sifat-sifat dari sistem untuk menjalankan suatu fungsi tertentu dan mempengaruhi proses sistem secara keseluruhan.

2. Batas Sistem (boundary)

Batas sistem merupakan daerah yang membatasi antara suatu sistem dengan sistem yang lainnya atau dengan lingkungan luarnya. Batas sistem ini memungkinkan sistem dipandang sebagai suatu kesatuan. Batas suatu sistem menunjukkan ruang lingkup (scoope) dari sistem tersebut.

3. Lingkungan Luar Sistem (envirovment)

Lingkungan luar dari suatu sistem adalah apapun diluar batas dari sistem yang mempengaruhi operasi sistem. Lingkungan yang menguntungkan harus tetap dijaga dan dipelihara karena merupakan energi dari sistem. Sedangkan lingkunan luar yang merugikan harus ditahan dan dikendalikan, karena jika tidak akan mengganggu kelangsungan sistem.

4. Interface

Interface merupakan media penghubung antara satu subsistem dengan subsistem yang lainnya. Interface ini memungkinkan satu subsistem untuk mengalirkan sumber daya ke subsistem lainnya


(19)

19 5. Input

Input merupakan energy yang dimasukkan ke dalam sistem. Input dapat berupa maintenance input dan signal input. Maintenance input adalah energi yang dimasukkan supaya sistem tersebut dapat beroperasi. Signal Input adalah energi yang diproses untuk menghasilkan output.

6. Output

Output merupakan hasil dari energi yang diolah dan diklasifikasikan menjadi output yang berguna dan sisa pembuangan. Output dapat menjadi input untuk subsistem yang lain.

7. Pengolah Sistem (process)

Suatu sistem mempunyai bagian pengolah yang akan merubah masukan menjadi keluaran.

8. Sasaran Sistem (objective)

Suatu sistem mempunyai tujuan (goal) atau sasaran (objective). Sasaran dari sistem menentukan Input yang dibutuhkan dan Output yang akan dihasilkan. 2.2.2 Flowchart

Flowchart adalah penggambaran secara grafik dari langkah-langkah dan urut-urutan prosedur dari suatu program. Flowchart menolong analis dan programmer untuk memecahkan masalah ke dalam segmen-segmen yang lebih kecil dan menolong dalam menganalisis alternative-alternatif lain dalam pengoperasian.

Flowchart biasanya memepermudah penyelesaian suatu masalah khususnya masalah yang perlu dipelajari dan dievaluasi lebih lanjut.


(20)

20 Simbol–simbol flowchart antara lain sebagai berikut :

Tabel 2.1 Daftar simbol flowchart

SIMBOL

NAMA KETERANGAN

Input/Output

Merepresentasikan input data atau output data yang

diproses atau informasi

Proses Merepresentasikan operasi

Penghubung

Menunjukkan sambungan dari bagan alir yang terputus di halaman yang sama atau halaman lainnya

Anak Panah

Merepresentasikan alur kerja

Decision / Keputusan

Untuk menyeleksi suatu kondisi di dalam program

Proses Terdefinisi

Menunjukkan suatu operasi yang rinciannya ditunjukkan di tempat lain

Persiapan

Untuk member nilai awal suatu besaran

Terminal

Menunjukkan awal dan akhir dari suatu proses


(21)

21 2.2.3 Diagram Konteks

Diagram konteks adalah diagram yang menggambarkan ruang lingkup secara global seperti interaksi entitas luar terhadap sistem, entitas disini seringkali disebut sebagai terminator dapat berupa sistem lain, suatu perangkat keras, orang atau organisasi. Diagram konteks adalah diagram yang memperlihatkan sistem sebagai suatu proses yang berfungsi untuk memetakan model lingkungan yang merepresentasikan lingkaran tunggal yang mewakili keseluruhan sistem. Adapun komponen/simbol dalam model ini yaitu sebagai berikut :

Tabel 2.2 Daftar simbol diagram konteks

SIMBOL

NAMA KETERANGAN

Terminator

Digunakan untuk

berkomunikasi langsung dengan sistem aliran data

Proses

Berfungsi untuk mewakili system

Alir Data

Menunjukkan arah dari aliran data

2.2.4 Data Flow Diagram (DFD)

Data Flow Diagram atau diagram alir data adalah perangkat pemodelan sistem yang menggambarkan ruang lingkup dari sistem berupa keterkaitan lingkungan dengan sistem. DFD ini cenderung memproseskan model-model yang terjadi dalam sistem dan data yang mengalir pada sistem serta interaksi entitas luar sistem. Pada DFD ini terdapat beberapa


(22)

22 tingkat pemodelan, yang pertama adalah tingkat paling tinggi yaitu diagram konteks, yang kedua adalah DFD level 0, level 1, level 2, level 3 dan seterusnya.

Diagram konteks adalah diagram yang menggambarkan ruang lingkup secara global seperti interaksi entitas luar terhadap sistem, entitas disini seringkali disebut sebagai terminator. Sementara DFD leveled adalah diagram yang menggambarkan ruang lingkup secara bertahap (leveled) dan sistem berupa keterkaitan entitas dengan proses-proses yang ada. DFD leveled menggambarkan proses-proses mulai dari tingkatan global (level 0) hingga ke proses yang spesifik atau primitive agar memudahkan penggambaran dari sebuah sistem.

Berikut ini adalah simbol-simbol Data Flow Diagram (DFD) Tabel 2.3 Daftar simbol DFD

SIMBOL

NAMA KETERANGAN

Entitas Entitas luar

Proses

Memproses data yang masuk

Aliran Data Mengalirkan data

Data Store Menyimpan Data

2.2.5 Kamus Data (Data Dictionary)

Kamus data adalah deskripsi formal mengenai seluruh elemen-elemen yang tercakup pada DFD. Pada tahapan perancangan elemen-elemen pada kamus data akan menjadi bahan untuk merancang basis data.


(23)

23

Bab 3

Pembahasan

3.1 Tentang E-Manual

E-Manual adalah media elektronis yang dipergunakan oleh Bank CIMB Niaga sebagai sarana sosialisasi peraturan atau manual kepada seluruh unit kerja di Bank CIMB Niaga. Peraturan atau manual yang ada didalam e-manual terdiri dari 2 bagian yaitu peraturan internal dan peraturan eksternal. Dalam buku ini akan dibahas mengenai peraturan internal. E-Manual menggunakan software Microsoft Sharepoint Server sebagai Portalnya, Microsoft Sitepoint Server sebagai Document Library dan Microsoft Right Management Server sebagai pengatur hak akses dokumen.

3.2 Analisis Fungsional

Sistem sosialisasi peraturan atau manual pada perusahaan selama ini menggunakan cara manual yaitu dengan memberikan selebaran peraturan kepada setiap karyawan,sehingga terjadi ketidakefisienan waktu dan memerlukan banyak kertas.Dengan adanya E-Manual ini sosialisasi peraturan atau manual kepada seluruh unit kerja di Bank CIMB Niaga dapat diakses langsung oleh setiap karyawan dari PC masing-masing.

3.2.1 Analisis Penerbitan Kebijakan

Analisis penerbitan kebijakan didasarkan pada event list dan tahapannya adalah :

1. Pihak-pihak yang telah diberikan privilege (hak akses) oleh administrator untuk membuat,menambahkan,menghapus dan mengedit kebijakan dalam bentuk .doc atau .pdf


(24)

24 2. Setiap pembuatan, penambahan, penghapusan, dan pengeditan kebijakan akan ada pemberitahuan ke setiap pihak yang memiliki kepentingan terhadap kebijakan tersebut.

3. Setiap karyawan dapat melihat semua kebijakan dengan membuka aplikasi E-manual

3.2.2 Flowmap Sistem E-Manual

Flowmap adalah campuran peta dan flow chart, yang menunjukkan pergerakan benda dari satu lokasi ke lokasi lain, seperti jumlah orang dalam migrasi, jumlah barang yang diperdagangkan, atau jumlah paket dalam jaringan. Flowmap menolong analis dan programmer untuk memecahkan masalah kedalam segmen-segmen yang lebih kecil dan menolong dalam menganalisis alternatif-alternatif lain dalam pengoperasian.

Untuk melihat flowmap alur pergerakan data yang terjadi pada aplikasi E-Manual yang dapat dilihat pada gambar 3.8 Flowmap Aplikasi E-Manual di bawah :


(25)

25 Administrator Pihak-Pihak yang berhak

Menerbitkan Kebijakan

Karyawan

Gambar 3.1 Flowmap Aplikasi E-Manual Hak akses

(privilege)

Hak akses (privilege)

File Kebijakan

validasi

Simpan data Upload

data

File kebijakan

n

File kebijakan

n


(26)

26 3.2.3 Diagram Konteks Sistem E-Manual

Diagram konteks merupakan diagram alir data tingkat atas yang menggambarkan aliran-aliran data dalam sistem. Tahapan dari DFD ini sering juga disebut fundamental system model, yang merepresentasikan keseluruh proses perangkat lunak sebagai suatu buah lingkaran dengan input dan output data yang diindikasikan oleh tanda panah masuk atau keluar dari satu atau lebih entitas. Diagram konteks juga berfungsi menentukan model lingkungan yang dipresentasikan dengan lingkungan tunggal yang memenuhi seluruh system.Pada diagram pada Gambar 3.9 menggambarkan bagian-bagian berkepentingan dengan aplikasi E-Manual di PT. Bank CIMB Niaga.

Gambar 3.2 Diagram Konteks Aplikasi E-Manual

Maintenance Server

Administrator

Pihak-pihak yang berhak Menerbitkan

Kebijakan Karyawan PT.Bank

CIMB Niaga

Data Kebijakan

Aplikasi E-Manual

Data Kebijakan Hak Akses

Data Kebijakan


(27)

27 3.2.4 Analisis Data Flow Diagram (DFD) Sistem E-Manual

Gambar 3.3 Data Flow Diagram (DFD) Aplikasi E-Manual

3.2.5 Flowchart Program E-Manual

Flowchart adalah suatu bagan yang menggambarkan arus logika dari data yang akan diproses dalam suatu program dari awal sampai akhir. Bagian alir program merupakan alat yang berguna bagi pemrogram untuk mempersiapkan program yang rumit. Bagian alir terdiri dari simbol-simbol yang mewakili fungsi-fungsi langkah program dan garis alir (flow lines) menunjukkan urutan simbol-simbol yang akan dikerjakan.Berikut ini adalah flowchart dari aplikasi E-Manual :

Karyawan Identifikasi

Menu

Menu Aplikasi

Pemilihan Data Kebijakan

Login

User dan Password

Database Server

Tampil Data Kebijakan

Data Kebijakan


(28)

28 Gambar 3.4 Flowchart Aplikasi E-Manual

3.3 Analisis Non fungsional

Analisis non fungsional terdiri dari analisis pengguna, analisis perangkat keras, dan analisis perangkat lunak, sedangkan analisis kebutuhan non fungsional berisi kebutuhan data.

3.3.1 Analisis Pengguna

Pada PT.Bank CIMB Niaga terdapat bagian Divisi Teknologi Informasi yang didalamnya terdapat bagian yang mengurusi masalah server termasuk maintenance server dan juga selaku administrator.Pada pihak-pihak yang berhak menerbitkan kebijakan adalah

Mulai

Pilihan Menu

Data Kebijakan

Pencarian Kebijakan Cari

Unduh Data Kebijakan

Ketemu T

Y

Unduh Data Kebijakan Login

Valid

T

Y

Keluar Home


(29)

29 Dewan Komisaris, Anggota Direksi,Kepala Presiden Direktur,Wakil Direktur , dan kepala bagian setiap divisi yang ada pada PT.Bank CIMB Niaga.Sedangkan Karyawan adalah seluruh karyawan resmi yang terdaftar sebagai karyawan PT.Bank CIMB Niaga.

1. Administrator

Fungsi : Mengecek data dan merawat server

Tugas : Memperbaiki setiap masalah yang berhubungan dengan server

Wewenang : Memberikan hak akses kepada pihak-pihak yang berhak Menerbitkan kebijakan

Tanggung Jawab : Menjaga validitas data 2. Pihak-Pihak Yang Berhak Menerbitkan Kebijakan

Fungsi : Sebagai penginput data kebijakan

Tugas : Menerbitkan data-data kebijakan yang dianggap penting Wewenang : Menambah,mengubah,menghapus dan menampilkan data

sesuai kebutuhan.

Tanggung Jawab : Terhadap data kebijakan yang diterbitkan

3. Karyawan

Fungsi : Sebagai mematuhi kebijakan yang telah dibuat Tugas : melihat dan mematuhi kebijakan yang telah dibuat Wewenang : melihat dan mendownload data


(30)

30 3.3.2 Analisis Perangkat Lunak

Kebutuhan minimum system untuk menjalankan E-Manual ini adalah : - Operating System Windows XP/ 2000

- Browser Internet Explorer 6

- Microsoft Office 2007 (Recomended)

- Terhubung dengan jaringan internal Bank CIMB Niaga

3.3.2.1 Cara Instalasi Microsoft Office 2007

Microsoft Office 2007 digunakan sebagai tools standart untuk membaca kebijakan/ manual pada system E-Manual.

Untuk melakukan installasi Ms Office 2007, dengan cara melakukan installasi dari CD/ DVD Ms Office 2007.

3.3.2.2 Cara Penambahan Hostname E-Manual

Setelah selesai melakukan installasi Ms Office 2007, maka langkah selanjutnya adalah melakukan penambahan hostname E-Manual (Nama server E-Manual) pada host table windows. Cara melakukan penambahan hostname ini adalah sebagai berikut:

1. Klik tombol Start / tombol logo windows(biasanya di pojok kiri bawah tampilan pada layar komputer) lalu klik Run atau memakai keyboard shortcut dengan cara menekan tombol keyboard berlogo windows bersamaan dengan tombol R

StartRun

2. Selanjutnya ketik %systemroot%\system32\drivers\etc\hosts (lihat gambar 3.5)

atau %windir%\system32\drivers\etc\hosts (lihat gambar 3.6) dan klik tombol Ok


(31)

31 Gambar 3.4 Setting hostname (cara 1)

Gambar 3.5 Setting hostname (cara 2)

3. Setelah di Klik tombol OK, akan muncul kotak dialog untuk memilih software editnya seperti berikut, pilih Notepad untuk editnya dan Klik tombol OK.


(32)

32 Gambar 3.6 Jendela dialog Open with untuk memilih aplikasi

4. Setelah di klik OK, akan memunculkan aplikasi notepad sebagai editor untuk menambahkan hostname E-Manual.

5. Langkah 1-4 bisa dipersingkat dengan mengikuti urutan langkah berikut: a. Tekan tombol keyboard berlogo windows bersamaan dengan tombol R. b. Ketikkan atau copy perintah berikut :


(33)

33 Gambar 3.7 shortcut setting hostname

c. Dan Klik tombol OK

6. Tambahkan baris baru 2 entri hostname yaitu: a. 172.x.x.x untuk sps-server atau emanual

b. 172.x.x.x untuk rms-server

Pada editor notepad ini seperti gambar berikut


(34)

34 7. Lalu Klik menu FileSave dan tutup aplikasi notepad ini.

3.3.3 Analisis Perangkat Keras

Perangkat keras yang dibutuhkan berdasarkan kebutuhan yang dipakai oleh server bank CIMB Niaga adalah :

1. Server

1.1Prosesor 2x Xeon QC 5160 1.2RAM 2 GB (2 x 1 GB) 1.3Hard Disk 3 x 73,4 GB

1.4Keyboard , Mouse dan Monitor sebagai peralatan antar muka 2. Client

2.1Prosesor Pentium 4 2.2RAM 256 MB 2.3Hard Disk 40 GB

2.4Keyboard , Mouse dan Monitor sebagai peralatan antar muka

3.4 Analisis Tampilan

Secara garis besar aplikasi E-Manual ini memiliki 4 menu utama yaitu Home, Jenis Kebijakan , Policy Merger, dan Internal Manual (EX-BN).Tapi karena kerahasian perusahaan jadi di sini saya akan membahas 2 yaitu menu Home dan juga Jenis Kebijakan.

3.4.1Tampilan Home


(35)

35 Gambar 3.9 Tampilan home

Penjelasan dari masing-masing bagian adalah :

1. Tombol (1) merupakan logo dari Bank CIMB Niaga.

2. Tombol (2) berfungsi untuk menampilkan halaman ”Jenis Kebijakan”. 3. Tombol (3) berfungsi untuk menampilkan halaman ”Policy Merger”.

4. Tombol (4) berfungsi untuk menampilkan halaman ”Internal Manual (EX-BN)”. 5. Tombol (5) berfungsi untuk memilih jenis pencarian.

6. Tombol (6) berfungsi untuk menginputkan nama file yang ingin dicari. 7. Tombol (7) berfungsi untuk menjalankan pencarian

8. Tombol (8) Berfungsi untuk menentukan jenis kebijakan yang mau ditampilkan bisa berupa kebijakan internal maupun eksternal

9. Tombol (9) adalah menampilkan berita atau kebijakan dari Bank CIMB Niaga. 10.Tombol (10) untuk menampilkan jumlah pengunjung yang telah membuka aplikasi

ini.

5 1

10

7 8

2 3 4

6


(36)

36 3.4.2 Tampilan Jenis Kebijakan

Ta pila dari hala a ”Je is Kebijaka ” adalah

Gambar 3.10 Tampilan Jenis Kebijakan Penjelasan dari masing-masing bagian adalah :

1. Tombol (1) merupakan logo dari Bank CIMB Niaga. 2. Tombol (2) berfungsi untuk menampilkan halaman ”Home”.

3. Tombol (3) berfungsi untuk menampilkan halaman ”Policy Merger”.

4. Tombol (4) berfungsi untuk menampilkan halaman ”Internal Manual (EX-BN)”. 5. Tombol (5) berfungsi untuk memilih jenis pencarian.

6. Tombol (6) berfungsi untuk menginputkan nama file yang ingin dicari. 7. Tombol (7) berfungsi untuk menjalankan pencarian

8. Tombol (8) Berfungsi untuk menentukan jenis kebijakan yang mau ditampilkan bisa berupa kebijakan internal maupun eksternal.

5 1

11 8

2 3 4

6 9

7


(37)

37 9. Tombol (9) dan (10) berfungsi untuk menampilkan orang yang membuat kebijakan 10.Tombol (11) untuk menampilkan kebijakan-kebijakan yang ada berdasarkan jenis

kebijakan yang dipilih.

3.5 Analisis Sistem E-Manual

Sistem adalah Sistem adalah sekumpulan unsur / elemen yang saling berkaitan dan salingmempengaruhi dalam melakukan kegiatan bersama untuk mencapai suatu tujuan.

Analisis sistem dapat didefinisikan sebagai analisis penggambaran, perancangan dan pembuatan sketsa atau pengaturan dari beberapa elemen yang terpisah ke dalam satu kesatuan yang utuh.

Sistem yang terdapat dalam e-manual terbagi 2 yaitu : a. Modul Pembuat Kebijakan

Modul ini digunakan oleh pihak pembuat kebijakan yang telah diberikan hak privileges oleh administrator, dimana pada modul ini terdapat fasilitas untuk penambahan, melakukan penginputan, pengeditan, penghapusan serta penyimpanan kebijakan yang akan diterbitkan kedalam aplikasi E-Manual

b. Modul Karyawan

Modul ini digunakan oleh seluruh karyawan yang resmi terdaftar sebagai karyawan dari PT.Bank CIMB Niaga,dimana pada modul ini setiap karyawan dapat melihat kebijakan atau peraturan yang berlaku pada PT.Bank CIMB Niaga.


(38)

38 3.6 Implementasi Program E-Manual

3.6.1 Menjalankan E-Manual

Untuk menjalankan e-manual, user tinggal me-Klik shortcut E-Manual pada desktop windows yang pembuatan shortcut ini telah dijelaskan di atas.

- Tampilan Aplikasi E-Manual sebagai berikut:

Gambar 3.11 Tampilan aplikasi E-Manual

- Jika ditanyai user dan password,maka inputkan nama user : cimbniaga@sps.com dengan password : cimbniaga1 dengan huruf kecil semua.

- Untuk masuk ke dalam internal manual, Klik link Internal pada bagian kiri halaman yang selanjutnya akan memunculkan halaman berisi manual levelling pada Bank CIMB Niaga.


(39)

39 Gambar 3.12 halaman levelling dari aplikasi E-Manual

- Untuk masuk kedalam level tertentu bisa dilakukan dengan cara me-klik link manual leveling yang ada pada halaman ini. Sebagai contoh Klik pada B.04 Kebijakan Manajemen Risiko Operasional


(40)

40 - Akan memunculkan daftar kebijakan-kebijakan yang ada di B.04 Kebijakan

Manajemen Risiko Operasional.

- Untuk membuka dokumen kebijakan, dengan cara me-Klik dokumen yang mau di baca yang otomatis akan membukan aplikasi ms office 2007.

- Jika muncul tampilan sebagai berikut, Klik OK.

Gambar 3.14 kotak dialog pilihan - Proses selanjutnya adalah penginputan user dan password.


(41)

41 - Isikan username : cimbniaga@sps.com dan password : cimbniaga1 dalam huruf kecil

semua. Jangan lupa untuk mencentang pilihan Remember my Password.

- Jika ditanyai untuk input user dan password, jangan lupa untuk mengetik ulang user dan password tersebut. Hal ini dilakukan untuk mencegah agar tidak terjadi kekeliruan dalam hal penginputan password.

- Jika prosesnya benar dan tidak ada kendala pada koneksi E-Manual, maka kebijakan sudah bisa dibaca.

3.6.2 Trouble Shooting

3.6.2.1 Mereset Profil E-Manual

E-Manual menggunakan teknologi SPS dan RMS. SPS digunakan sebagai portal e -manual dan RMS sebagai sistem enkripsi dokumen kebijakan. Pada PC Client akan terbentuk profile RMS ketika user membuka file dokumen yang terenkripsi. Kadang kala muncul trouble yang mengharuskan me-reset profile e-manual. Trouble tersebut antara lain dikarenakan :

- User lama (untuk ukuran waktunya masih belum dapat dipastikan) tidak membuka e-manual.

- Profile RMS corrupt.

- User telah melakukan remember my password dengan password yang diinputkan salah.

- Dll

Untuk me-reset profile rms, bisa mengikuti langkah-langkah berikut: 1. Klik pada Start Run dan ketikkan cmd lalu enter.


(42)

42

Del /F “%userprofile%\Local Settings\Application Data\Microsoft \DRM”

3. Klik Ok

4. Lalu masuk Control Panel User Account

a. Klik tab Advance Manage dan hapus sps-server, rms-server, 172.x.x, 172.x.x.x.

b. Atau bisa jadi (untuk PC yang masih workgroup), klik pada nama user yang dipergunakan untuk login windows, lalau pada pojok kiri atas klik manage my network password dan hapus sps-server, rms-server, 172.x.x.x, 172.xx.x.

3.6.2.2 Web E-Manual Tidak Bisa Terbuka

Jika halaman web e-manual terbuka dengan pesan You ara not authorized to view this page, maka penyebabnya adalah dimungkin karena user melakukan kesalahan input password. Penanggulangannya adalah dengan cara me-reset profile RMS.

3.6.2.3 Time PC Client

Seting waktu di client diharuskan tidak boleh lebih lambat dari seting waktu di server. Misalnya di server pukul 9:00AM tanggal 8 Januari 2011, maka di client tidak boleh lebih lambat dari waktu di server tersebut, misal pukul 8:00 AM tgl 8 Januari 2011 atau pukul 10:00 AM tanggal 7 Januari 2011.


(43)

43

3.7

Daftar Istilah

- E-Manual

Media elektronis yang dipergunakan oleh Bank CIMB Niaga sebagai sarana sosialisasi peraturan atau manual kepada seluruh unit kerja di Bank Niaga. Peraturan atau manual yang ada

- Share Point Server (SPS)

Merupakan Server Web produk dari Microsoft yang digunakan sebagai Server Web-nya E-Manual.

- Right Management Service (RMS)

Merupakan Software yang digunakan oleh E-Manual untuk pengaman dokumen-dokumen kebijakan yang ada di dalam E-Manual.

-Klik

Merupakan istilah pada waktu menekan tombol pada perangkat mouse. Standart-nya adalah kiri.

- Software

Merupakan program/ aplikasi yang bisa jalan di dalam komputer. - Hostname

Merupakan nama identik dari sebuah komputer/ server. - Keyboard

Merupakan perangkat yang berisi banyak tombol untuk mengetik atau melakukan perintah lain dengan cara menekan tombol-tombol yang berada di dalam keyboard.

- Username

Nama yang digunakan untuk melakukan otorisasi. - Password


(44)

44

Bab 4

Kesimpulan

Setelah melakukan penelitian, analisis dan pembahasan pada perangkat lunak I-Siska (Gaia Network) yang ada di PT. Telkom Kancatel Majalaya, penulis mencoba menarik kesimpulan dan saran sebagai berikut.

4.1 Kesimpulan

Kesimpulan yang dapat diambil oleh penulis dalam penyusunan laporan kerja praktek ini untuk menerapkan ilmu yang telah didapatkan selama kerja praktek, membuat panduan pembelajaran kepada pengguna E-Manual khususnya tingkat pemula seperti siswa yang melaksanakan kerja praktek di PT.Bank CIMB Niaga,dan juga untuk menjelaskan secara rinci mengenai analisis fungsional,analisis non fungsional dan juga implementasi dari aplikasi E-Manual.

4.2 Saran

Diharapkan dengan adanya analisis aplikasi E-Manual (Electric Manual) pada PT.Bank CIMB Niaga ini dapat dijadikan penelitian dan pengembangan lebih lanjut. Dan aplikasi E-Manual ini sendiri diharapkan memiliki tampilan yang lebih menarik dan juga lebih interaktif .


(45)

ANALISIS ELECTRONIC MANUAL

(E-MANUAL)

PADA BANK CIMB NIAGA

KERJA PRAKTEK

Diajukan untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Kerja Praktek

Program Strata Satu Jurusan Teknik Informatika Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer

Universitas Komputer Indonesia

RAHMAT FAJRI

10107685

TEKNIK INFORMATIKA

FAKULTAS TEKNIK DAN ILMU KOMPUTER

UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA

BANDUNG

2010


(46)

iii

Daftar Isi

Lembar Judul

Lembar Pengesahan

Kata Pengantar ... i

Daftar Isi ... iii

Daftar Tabel ... vi

Daftar Gambar ... vii

Daftar Lampiran ... viii

Bab 1 Pendahuluan ... 1

1.1 Latar Belakang Masalah ... 1

1.2 Perumusan Masalah... 1

1.3 Maksud dan Tujuan ... 2

1.3.1 Maksud ... 2

1.3.2 Tujuan ... 2

1.4 Batasan Masalah ... 2

1.5 Metode Penelitian ... 3

1.6 Sistematika Penulisan ... 4

Bab 2 Tinjauan Pustaka ... 5


(47)

iv

2.1.1 Sejarah Bank CIMB Niaga ... 6

2.1.2 Logo Bank CIMB Niaga ... 15

2.1.3 Struktur Organisasi ... 16

2.2 Landasan Teori ... 17

2.2.1 Definisi Sistem ... 17

2.2.2 Flowchart ... 19

2.2.3 Diagram Konteks ... 20

2.2.4 Data Flow Diagram (DFD)... 21

2.2.5 Kamus Data (Data Directory) ... 22

Bab 3 Pembahasan... 23

3.1 Tentang E-Manual ... 23

3.2 Analisis Fungsional ... 23

3.2.1 Analisis Penerbitan Kebijakan ... 23

3.2.2 Flowmap Sistem E-Manual ... 24

3.2.3 Diagram Konteks Sistem E-Manual ... 26

3.2.4 Analisis Data Flow Diagram (DFD) Sistem E-Manual ... 27

3.2.5 Flowchart Program E-Manual ... 27

3.3 Analisis Non Fungsional ... 28

3.3.1 Analisis Pengguna ... 29

3.3.2 Analisis Perangkat Lunak ... 30

3.3.2.1 Cara Instalasi Microsoft Office 2007 ... 30

3.3.2.2 Cara Penambahan Hostname E-Manual ... 30


(48)

v

3.5 Analisis Sistem E-Manual ... 37

3.6 Implementasi Program E-Manual ... 38

3.6.1 Menjalankan E-Manual... 38

3.6.2 Trouble Shooting... 41

3.6.2.1 Mereset Profil E-Manual ... 42

3.6.2.2 Web E-Manual Tidak Bisa Terbuka ... 42

3.6.2.3 Time PC Client ... 42

3.7 Daftar Istilah ... 43

Bab 4 Kesimpulan ... 44

4.1 Kesimpulan ... 44

4.2 Saran ... 44


(49)

45 DAFTAR PUSTAKA

Eddy Praahasta.2001.Konsep-konsep dasar informasi. Bandung: Informatika Jogiyanto H. M. 1995 Pengenalan Komputer. Yogyakarta: Andi Offset Abdul Kadir. 1999. Konsep dan susunan praktis basis data. Yogyakarta

Kadir Abdul, . 2009. Dasar Perancangan dan implementasi database relasional. Yogyakarta: Andi Offset


(50)

i

Kata Pengantar

Segala puji dan syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena berkat petunjuk dan karunianya sehingga mengizinkan tim penulis untuk menyusun tulisan ini yang berjudul : “Analisis Electronic Manual (E-Manual) Pada Bank Cimb Niaga”.

Dalam penyusunan tugas atau materi ini, tidak sedikit hambatan yang penulis hadapi. Namun penulis menyadari bahwa kelancaran dalam penyusunan materi ini tidak lain berkat bantuan, dorongan dan bimbingan dari segala pihak sehingga tulisan ini dapat terselesaikan dengan segala keterbatasannya.Oleh karena itu tim penulis mengucapkan terima kasih kepada :

1. Allah SWT, yang telah memberikan rahmat dan ridha-Nya sehingga dapat melaksanakan KP dengan lancer dan menyelesaikan KP dengan baik.

2. Ayah,Ibu dan Kakak beserta keluarga lainnya yang telah memberikan dukungan moril, material, perhatian doa dan kasih sayangnya.

3. Dosen wali sekaligus pembimbing kami,Bapak Galih Hermawan,ST,yang telah membimbing dan memberikan petunjuk kepada kami sehingga kami dapat menyusun tulisan ini dengan baik dan benar.

4. Ibu Mira Karnia Sabriah,S.T.,M.T. selaku ketua jurusan Teknik Jurusan Informatika FTIK Universitas Komputer Indonesia 2010.

5. Bapak Prof.Dr.Ir.Ukun Sastraprawira selaku Dekan Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Indonesia 2010.

6. Group Head ITDS ,Ibu Kim Adiwinata, beserta staff karena telah memberikan kesempatan kami untuk melaksanakan kerja praktek di Bank CIMB Niaga


(51)

ii 7. Pembimbing Kerja Praktek kami,Bapak Heru karena telah membimbing dan

mengarahkan kami dalam melaksanakan Kerja Praktek.

8. Bapak dan Ibu dosen Jurusan Teknik Informatika FTIK Universitas Komputer Indonesia yang telah membagi ilmunya selama penulis duduk di bangku kuliah. 9. Rekan-rekan mahasiswa Jurusan Teknik Informatika angkatan 2007 FTIK Universitas

Komputer Indonesia.

10.Semua pihak-pihak yang tidak mungkin saya sebutkan dalam tulisan ini

Akhirnya kata, saya juga menyadari masih banyak kekurangan dalam penulisan Laporan ini. Oleh sebab itu, saya mengharapkan kritik dan saran yang bersifat konstruktif. Semoga Laporan ini bisa berguna bagi kita semua.

Bandung,Desember 2010


(52)

Riwayat Hidup

D

Daattaa PPrriibbaaddii

Nama Rahmat Fajri

Nama Panggilan Rahmat

Tempat / Tanggal Lahir Bukittinggi/10 Oktober 1989

Kewarganegaraan Indonesia

Agama Islam

Jenis Kelamin Laki-Laki

Status Belum Menikah

Alamat Jl. Sadang Serang Blok 5 No 5

Telepon 085766352851

Email the_black_smiley@yahoo.com

P

Peennddiiddiikkaann FFoorrmmaall

2007 Sekarang Universitas Komputer Indonesia

2004 2007 SMA Negeri 5 Bukittinggi

2002 2004 SLTP Negeri 1 Bukittinggi (Akselerasi Class)

1998 2002 SD Negeri 07 Bukittinggi W

Woorrkksshhoopp

2007 Kuliah Bersama

2010 Seminar Cloud Computer

K

Keeaahhlliiaann

Bahasa Pemrograman -C++

-Borland Delphi 7 Sistem Operasi

-Windows XP, Windows Vista, Windows 7 Web

-HTML -JavaScript -PHP Grafik

-Adobe Photoshop, Macromedia Dreamweaver 8, Coreldraw Database

-MySql Lainnya

-Mengerti jaringan LAN / Konsep client server, mengerti hardware


(53)

(1)

v

3.5 Analisis Sistem E-Manual ... 37

3.6 Implementasi Program E-Manual ... 38

3.6.1 Menjalankan E-Manual... 38

3.6.2 Trouble Shooting... 41

3.6.2.1 Mereset Profil E-Manual ... 42

3.6.2.2 Web E-Manual Tidak Bisa Terbuka ... 42

3.6.2.3 Time PC Client ... 42

3.7 Daftar Istilah ... 43

Bab 4 Kesimpulan ... 44

4.1 Kesimpulan ... 44

4.2 Saran ... 44


(2)

45 DAFTAR PUSTAKA

Eddy Praahasta.2001.Konsep-konsep dasar informasi. Bandung: Informatika Jogiyanto H. M. 1995 Pengenalan Komputer. Yogyakarta: Andi Offset Abdul Kadir. 1999. Konsep dan susunan praktis basis data. Yogyakarta

Kadir Abdul, . 2009. Dasar Perancangan dan implementasi database relasional. Yogyakarta: Andi Offset


(3)

i

Kata Pengantar

Segala puji dan syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena berkat petunjuk dan karunianya sehingga mengizinkan tim penulis untuk menyusun tulisan ini yang berjudul : “Analisis Electronic Manual (E-Manual) Pada Bank Cimb Niaga”.

Dalam penyusunan tugas atau materi ini, tidak sedikit hambatan yang penulis hadapi. Namun penulis menyadari bahwa kelancaran dalam penyusunan materi ini tidak lain berkat bantuan, dorongan dan bimbingan dari segala pihak sehingga tulisan ini dapat terselesaikan dengan segala keterbatasannya.Oleh karena itu tim penulis mengucapkan terima kasih kepada :

1. Allah SWT, yang telah memberikan rahmat dan ridha-Nya sehingga dapat melaksanakan KP dengan lancer dan menyelesaikan KP dengan baik.

2. Ayah,Ibu dan Kakak beserta keluarga lainnya yang telah memberikan dukungan moril, material, perhatian doa dan kasih sayangnya.

3. Dosen wali sekaligus pembimbing kami,Bapak Galih Hermawan,ST,yang telah membimbing dan memberikan petunjuk kepada kami sehingga kami dapat menyusun tulisan ini dengan baik dan benar.

4. Ibu Mira Karnia Sabriah,S.T.,M.T. selaku ketua jurusan Teknik Jurusan Informatika FTIK Universitas Komputer Indonesia 2010.

5. Bapak Prof.Dr.Ir.Ukun Sastraprawira selaku Dekan Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Indonesia 2010.

6. Group Head ITDS ,Ibu Kim Adiwinata, beserta staff karena telah memberikan kesempatan kami untuk melaksanakan kerja praktek di Bank CIMB Niaga


(4)

ii 7. Pembimbing Kerja Praktek kami,Bapak Heru karena telah membimbing dan

mengarahkan kami dalam melaksanakan Kerja Praktek.

8. Bapak dan Ibu dosen Jurusan Teknik Informatika FTIK Universitas Komputer Indonesia yang telah membagi ilmunya selama penulis duduk di bangku kuliah. 9. Rekan-rekan mahasiswa Jurusan Teknik Informatika angkatan 2007 FTIK Universitas

Komputer Indonesia.

10.Semua pihak-pihak yang tidak mungkin saya sebutkan dalam tulisan ini

Akhirnya kata, saya juga menyadari masih banyak kekurangan dalam penulisan Laporan ini. Oleh sebab itu, saya mengharapkan kritik dan saran yang bersifat konstruktif. Semoga Laporan ini bisa berguna bagi kita semua.

Bandung,Desember 2010


(5)

Riwayat Hidup

D

Daattaa PPrriibbaaddii

Nama Rahmat Fajri

Nama Panggilan Rahmat

Tempat / Tanggal Lahir Bukittinggi/10 Oktober 1989 Kewarganegaraan Indonesia

Agama Islam Jenis Kelamin Laki-Laki

Status Belum Menikah

Alamat Jl. Sadang Serang Blok 5 No 5 Telepon 085766352851

Email the_black_smiley@yahoo.com

P

Peennddiiddiikkaann FFoorrmmaall

2007 Sekarang Universitas Komputer Indonesia 2004 2007 SMA Negeri 5 Bukittinggi

2002 2004 SLTP Negeri 1 Bukittinggi (Akselerasi Class) 1998 2002 SD Negeri 07 Bukittinggi

W

Woorrkksshhoopp

2007 Kuliah Bersama

2010 Seminar Cloud Computer

K

Keeaahhlliiaann

Bahasa Pemrograman -C++

-Borland Delphi 7 Sistem Operasi

-Windows XP, Windows Vista, Windows 7 Web

-HTML -JavaScript -PHP Grafik

-Adobe Photoshop, Macromedia Dreamweaver 8, Coreldraw Database

-MySql Lainnya

-Mengerti jaringan LAN / Konsep client server, mengerti hardware


(6)