Pengujian dan Analisis sensor CT Current Transformator Pengujian dan Analisis sensor PT Potential Transformator

Gambar 25 Hasil Pengujian Koneksi SIM900 dengan Arduino Pada Gambar 25 terlihat status koneksi antara SIM900 dengan Arduino UNO yang menunjukkan kondisi “OK”. Kondisi ini menunjukkan adanya komunikasi antara dua perangkat keras tersebut.

4.4 Pengujian dan Analisis sensor CT Current Transformator

Pengujian koneksi Arduino dengan Modul GPRS SIM900 menggunakan Arduino UNO, sensor CT Current Transformator, dan perangkat lunak Arduino IDE. Data hasil pengujian akan ditampilkan pada serial monitor Arduino IDE. Gambar 26 Pengujian Sensor CT pada KWH Meter Pengujian dilakukan dengan meng-upload program pembacaan arus pada Arduino UNO. Sebelum meng-upload program, terlebih dahulu di input nilai kalibrasi yang diperoleh pada Sub-Bab 3.3.2.1. Nilai kalibrasi untuk system yang dirancang yaitu 60. Selain nilai kalibrasi, nilai sampling juga diubah. Nilai sampling dapat diatur sendiri, tetapi jika nilai sampling terlalu kecil, nilai menjadi tidak akurat, sedangkan jika nilai sampling terlalu besar, pembacaan nilai arus akan semakin lama, dan akan mengganggu proses lainnya. Nilai sampling yang ditentukan pada perancangan ini yaitu 1185. Gambar 27 Source Code Pengujian sensor CT Gambar 28 Hasil Pengujian sensor Arus pada Komputer Dari gambar 28 dan gambar 29 menunjukkan hasil pengujian menunjukkan bahwa nilai yang dibaca pada serial monitor dengan clampmeter tidak memiliki perbedaan yang signifikan. Perbedaan terdapat pada nilai dibelakang koma dikarenakan Arduino UNO membaca nilai dengan 2 nilai dibelakang koma, sedangkan pada clampmeter membaca dengan 1 nilai dibelakang koma. Gambar 29 Hasil Pengujian sensor Arus pada Clampmeter

4.5 Pengujian dan Analisis sensor PT Potential Transformator

Pengujian koneksi Arduino dengan Modul GPRS SIM900 menggunakan Arduino UNO, sensor PT Potential Transformator, dan perangkat lunak Arduino IDE. Data hasil pengujian akan ditampilkan pada serial monitor Arduino IDE. Gambar 30 Pengujian Sensor PT Potential Transformator Pengujian dilakukan dengan meng-upload program pembacaan tegangan pada Arduino UNO. Sebelum meng-upload program, terlebih dahulu di input nilai kalibrasi yang diperoleh pada Sub-Bab 3.3.3.1. Nilai kalibrasi untuk sistem yang dirancang yaitu 235. Gambar 31 Source Code Program Pembacaan Sensor Tegangan Gambar 32 Hasil pembacaan sensor tegangan pada Serial Monitor Dari gambar 32 dan gambar 33, diperoleh hasil pengujian menunjukkan bahwa nilai yang dibaca pada serial monitor dengan clampmetermultimeter tidak memiliki perbedaan yang signifikan. Perbedaan terdapat pada nilai dibelakang koma dikarenakan Arduino UNO membaca nilai dengan 2 nilai dibelakang koma, sedangkan pada clampmeter membaca dengan 1 nilai dibelakang koma. Gambar 33 Hasil pembacaan sensor tegangan pada ClampmeterMultimeter

4.6 Pengujian Pengiriman Data ke Web