Kelengkapan pembukaan dokumen penawaran Evaluasi Administrasi

KELOMPOK KERJAUNIT LAYANAN PENGADAAN II PSTW “BUDHI DHARMA” BEKASI Jalan H.Moeljadi Djojomartono No.19 TelpFax. 021-8814179 Bekasi 17113 BERITA ACARA HASIL PELELANGAN PEKERJAAN RENOVASI AULA PSTW ″BUDHI DHARMA″ BEKASI TAHUN 2015 Nomor : 07POKJA-ULP IIFSKPSTW72015 Pada hari ini Kamis tanggal Sembilan bulan Juli tahun Dua ribu lima belas, Pokja ULP II PSTW “Budhi Dharma” Bekasi dalam rangka Pelelangan Pekerjaan Renovasi Aula, telah melakukan rapat penyusunan Berita Acara Hasil Pelelangan Pekerjaan Renovasi Aula Panti Sosial Tresna Werdha ″Budhi Dharma″ Bekasi Tahun 2015, rapat dipimpin oleh Ketua POKJA-ULP II PSTW “Budhi Dharma” Bekasi dan diikuti oleh seluruh anggota POKJA-ULP II. Adapun hal - hal yang perlu disampaikan dalam Berita Acara Hasil Pelelangan adalah sebagai berikut : Metode evaluasi sistem gugur dengan menggunakan ambang batas terhadap setiap unsur teknis maupun nilai total dengan mengacu pada Peraturan Presiden RI No.70 tahun 2012 tentang Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah yang dilakukan secara bertahap, meliputi :

a. Kelengkapan pembukaan dokumen penawaran

b. Evaluasi administrasi

c. Evaluasi teknis

d. Koreksi aritmatika

e. Evaluasi harga

f. Pembuktian kualifikasi dan uji mutu barang g. Kesimpulan berita acara hasil pelelangan Tahapan tersebut akan kami uraikan secara runtut sebagai berikut :

a. Kelengkapan pembukaan dokumen penawaran

Sebagaimana telah disampaikan pada berita acara pembukaan dokumen penawaran No. 03POKJA-ULP IIFSKPSTW72015 Tanggal 03 Juli 2015 bahwa dokumen yang masuk sebanyak 5 Lima perusahaan penyedia barang dan jasa yaitu : NO NAMA PERUSAHAAN HARGA PENAWARAN KETERANGAN 1 PT. ANDARU PERDANA Rp.5.698.418.000,- SAH 2 PT. PHARMA KARYA ADHIMANDIRI Rp.6.089.653.000,- SAH 3 PT.DAYATUNAS MEKAR WANGI Rp.9.509.126.000,- SAH 4 PT. ROASTEFANI RAMBATE KARYA Rp.5.832.550.000,- SAH 5 PT. RIANAIDA CIPTA ARTHA Rp.6.109.900.000,- SAH Perusahaan yang telah mengupload dokumen penawaran selanjutnya akan dilakukan ke tahap evaluasi administrasi.

b. Evaluasi Administrasi

Evaluasi administrasi terhadap 5 Lima perusahaan yang telah mengupload dokumen penawaran, sebagai berikut : NO NAMA PERUSAHAAN ALAMAT KELENGKAPAN DOKUMEN HASIL 1 PT. ANDARU PERDANA Jl. Srengseng Raya No. 118L, Komp. Ruko Srengseng Mas Srengseng-Jakarta Barat. Evaluasi Administrasi Lengkap Memenuhi Syarat 2 PT.ROASTEFANI RAMBATE KARYA Ruko Cibubur Indah F.12 Jl. Lapangan Tembak Rt.002011 Kel. Cibubur Kec. Ciracas Jakarta Timur. Evaluasi Administrasi Lengkap Memenuhi Syarat 3 PT. PHARMA KARYA ADHIMANDIRI JL. Matraman Raya No. 148 Rukan Mitra Matraman Blok B No. 23, Kel. Kebon Manggis, Kec. Matraman Evaluasi Administrasi Lengkap Memenuhi Syarat 4 PT.DAYATUNAS MEKAR WANGI Rukan Taman Pondok Kelapa Blok J No. 1, Pondok Kelapa - Duren Sawit, Jakarta Timur Evaluasi Administrasi Tidak Lengkap Tidak Memenuhi Syarat 5 PT. RIANAIDA CIPTA ARTHA Jl. Raya Cipinang Indah No. 1 Jakarta Timur 13420 Evaluasi Administrasi Lengkap Memenuhi Syarat Kesimpulan pada evaluasi administrasi terdapat 4 Empat perusahaan yang memenuhi syarat administrasi dan akan dilanjutkan dengan evaluasi teknis.

c. Evaluasi teknis