Masalah grafik Sebutkan dan Jelaskan 7 Permasalahan penting dalam dunia ilmu komputer

Masalah oencarian berhubungan dengan bagaimana menemukan suatu nilai yang telah diberikan, yang disebut kunci pencarian search key dalam suatu himpunan set yang telah diberikan atau suatu multihimpunan yang tmemungkinkan beberapa elemen memiliki nilai yang sama. Ada banyak algoritma pencarian untuk dipilih. Mulai dari pencarian sekuensial yang lugas sampai pencarian yang efisien namun terbatas sebagai pencarian biner dan algoritma yang didasarkan pada adanya himpunan yang mendasarinya dalam bentuk yang berbeda yang lebih kondusif untuk ditemukan. Algoritma yang terakhir sangat penting dalam aplikasi didunia nyata karena penting untuk menyimpan dan menemukan informasi dari database yang besar. Untuk pencarian , juga tidak ada suatu algoritma yang cocok untuk semua situsi. Beberapa algoritma bekerja leih cepat dari pada yang lainnya, tetapi membutuhkan memori yang lebih banyak; beberapa bekerja sangat cepat, tetapi hanya dapat diaplikasikan pada array tersortir; dan seterusnya. Tidak seperti algoritma sorting, tidak terdapat masalah stabilitas, tetapi ada masalah lain yang muncul. Tepatnya, pada aplikasi dimana data yang mendasarinya sering berubah relatif terhadap jumlah pencarian, pencarian harusnya dihubungkan dengan dua operasi lainnya; penambahan dan penghapusan dari himpunan data dari suatu item. Pada situais seperti ini struktur data dan algoritma harus dipilih untuk mendapatkan keseimbangan antara persyaratan dari tiap operasi. Selain itu penyusunan data yang sangat besar untuk pencarian yang efisien menimbulkan tantangan khusus dengan implikasi penting bagi aplikasi dunia nyata.

c. Pemrosesan string

Belakangan ini, peningkatan aplikasi yang cukup cepat, berkaitan dengan data nonnumerik yang meningkatkan ketertarikan peneliti dan praktisi komputasi dalam algoritma yang bersifat string-handling. String adalah urutan karakter dari abjad. String dari bidang tertentu adalah string teks, yang mencakup huruf, angkam dan karakter tertentu; string bit yang mencakup nol dan satu; dan urutan gen yang dapat dimodelkan dengan string dari karakter abjad yang berupa empat huruf A,C,G,T. Perlu dicatat bahwa algoritma pemrosesan string adalah hal yang penting bagi ilmu komputer sejak lama, dalam hubungannya dengan bahasa komputer dan masalah penyusunan. Salah satu masalah yang mencari kata yang ditentukan dalam suatu teks---- telah menarik perhatian para peneliti. Mereka menyebutnya dengan pencocokan string. Beberapa algoritma yang menggunakan sifat khusus dari pencarian ini telah ditemukan.

d. Masalah grafik

Salah satu bidang tertua dan paling menarik dalam algoritma adalah algoritma grafik. Secara informal, suatu grafik dapat dianggap sebagai kumpulan titik-titik yang disebut verteks, beberapa di antaranya dihubungkan dengan segmen garis yang disebut edge. Definisi yang lebih formal diberikan. di bagian selanjutnya. Grafik merupakan topik yang menarik untuk dipelajari, baik karena alasan teoretis maupun praktis. Grafik dapat digunakan untuk memodelkan berbagai variasi aplikasi dunia nyata, termasuk jaringan transportasi dan komunikasi, penjadwalan proyek, atau permainan. Aplikasi mutakhir yang menarik adalah estimasi diameter dari Web, yaitu jumlah maksimum link yang dibutuhkan scseorang untuk mencari dan mencapai satu halaman Web dari halaman lainnya dengan rute paling singkat di antaranya. Algoritma grafik dasar mencakup algoritma grafik traversal Bagaimana seseorang bisa melihat semua titik dalam jaringan?, algoritma jalur-terpendek Apakah rute terbaik di antara dua kota?, dan penyortiran secara topologis untuk grafik dengan batas yang terpusat apakah susunan mata pelajaran dengan mata pelajaran prasyaratnya konsisten atau bertolak belakang?. Untungnya, algoritma ini dapat dianggap sebagai ilustrasi dari teknik desain umum sehingga Anda dapat menemukannya dalam bab terkait dari buku ini. Beberapa masalah grafik secara komputasi sangat sulit; contoh yang paling terkenal adalah masalah traveling salesman dan masalah pewarnaan grafik: Masalah traveling salesman Traveling salesman problem~-TSP adalah masalah dalam menentukan perjalanan yang paling singkat melalui n kota dengan mengunjungi setiap kota hanya satu kali. Selain aplikasi yang melibatkan perencanaan rute, hal ini juga muncul dalam aplikasi modern, seperti papan. sirkuit dan pembuatan cip VLSI, kristalografi sinar X, dan teknologi genetika. Masalah pewarnaan- grajik meminta kita mawarnai verteks-verteks suatu grafik dengan jumlah warna paling sedikit sehingga tidak ada dua verteks dengan warna yang sama. Masalah ini muncul pada beberapa aplikasi, seperti penjadwalan kegiatan: apabila kegiatan disajikan dengan verteks yang terhubung dengan garis batas hanya dan hanya jika kegiatan bersangkutan tidak dapat dijadwalkan pada waktu yang bersamaan, penyelesaian untuk masalah pewarnaan-grafik akan menghasilkan jadwal yang optimal.

e. Masalah kombinatorik