Pemeriksaan Bersama Pembayaran Uang Muka Perubahan Kegiatan Pekerjaan

BAB III TATA CARA PEMILIHAN PENYEDIA PEKERJAAN KONSTRUKSI HALAMAN III -283

c. Rapat Persiapan Pelaksanaan Kontrak

1 PPK bersama dengan Penyedia, unsur perencanaan, dan unsur pengawasan, menyelenggarakan rapat persiapan pelaksanaan Kontrak. 2 Beberapa hal yang dibahas dan disepakati dalam rapat persiapan pelaksanaan Kontrak adalah: a program mutu; b organisasi kerja; c tata cara pengaturan pelaksanaan pekerjaan; d jadwal pengadaan bahanmaterial, mobilisasi peralatan dan personil; dan e penyusunan rencana pemeriksaan lokasi pekerjaan.

d. Mobilisasi

1 Mobilisasi paling lambat harus sudah mulai dilaksanakan dalam waktu 30 tiga puluh hari sejak diterbitkan SPMK. 2 Mobilisasi dilakukan sesuai dengan lingkup pekerjaan, yaitu: a mendatangkan peralatan-peralatan terkait yang diperlukan dalam pelaksanaan pekerjaan; b mempersiapkan fasilitas seperti kantor, rumah, gedung laboratorium, bengkel, gudang, dan sebagainya; danatau c mendatangkan personil-personil. 3 Mobilisasi peralatan dan personil dapat dilakukan secara bertahap sesuai dengan kebutuhan.

e. Pemeriksaan Bersama

1 Apabila diperlukan,pada tahap awal pelaksanaan Kontrak, PPK bersama-sama dengan Penyedia melakukan pemeriksaan lokasi pekerjaan bersama dengan melakukan pengukuran dan pemeriksaan detail kondisi lokasi pekerjaan untuk setiap rencana mata pembayaran. 2 Untuk pemeriksaan bersama ini, PAKPA dapat membentuk PanitiaPejabat Peneliti Pelaksanaan Kontrak atas usul PPK. 3 Hasil ... BAB III TATA CARA PEMILIHAN PENYEDIA PEKERJAAN KONSTRUKSI HALAMAN III -284 3 Hasil pemeriksaan bersama dituangkan dalam Berita Acara. Apabila dalam pemeriksaan bersama mengakibatkan perubahan isi Kontrak, maka harus dituangkan dalam adendum Kontrak.

f. Pembayaran Uang Muka

1 Nilai besaran uang muka paling tinggi sesuai dengan yang ditetapkan dalam Kontrak. 2 Besarnya Jaminan Uang Muka adalah senilai uang muka yang diterima Penyedia. 3 Jaminan Uang Muka diterbitkan oleh Bank Umum, perusahaan penjaminan atau perusahaan asuransi. 4 Penyedia dapat mengajukan permohonan pengambilan uang muka secara tertulis kepada PPK disertai dengan rencana penggunaan uang muka untuk melaksanakan pekerjaan sesuai Kontrak. 5 PPK mengajukan surat permintaan pembayaran untuk permohonan tersebut setelah Jaminan Uang Muka diterima dari Penyedia. 6 Pengembalian uang muka diperhitungkan berangsur-angsur secara proporsional pada setiap pembayaran prestasi pekerjaan dan paling lambat harus lunas pada saat pekerjaan mencapai prestasi 100 seratus perseratus. 7 Untuk Kontrak tahun jamak, nilai Jaminan Uang Muka secara bertahap dapat dikurangi sesuai dengan pencapaian prestasi pekerjaan.

g. Perubahan Kegiatan Pekerjaan

1 Untuk kepentingan pemeriksaan, PAKPA dapat membentuk PanitiaPejabat Peneliti Pelaksanaan Kontrak atas usul PPK. 2 Apabila... BAB III TATA CARA PEMILIHAN PENYEDIA PEKERJAAN KONSTRUKSI HALAMAN III -285 2 Apabila terdapat perbedaan yang signifikan antara kondisi lokasi pekerjaan pada saat pelaksanaan dengan gambar dan spesifikasi yang ditentukan dalam dokumen Kontrak, maka PPK bersama Penyedia dapat melakukan perubahan,meliputi antara lain: a menambah atau mengurangi volume pekerjaan yang tercantum dalam Kontrak; b mengurangi atau menambah jenis pekerjaan; c mengubah spesifikasi teknis dan gambar pekerjaan sesuai dengan kebutuhan lokasi pekerjaan; danatau d melaksanakan pekerjaan tambah yang belum tercantum dalam Kontrak yang diperlukan untuk menyelesaikan seluruh pekerjaan; 3 Perubahan pekerjaan pada angka 2 berlaku untuk pekerjaan yang menggunakan Kontrak Harga Satuan atau bagian pekerjaan yang menggunakan harga satuan dari Kontrak Gabungan Lump Sum dan Harga Satuan. 4 Pekerjaan tambah sebagaimana dimaksud pada angka 2 dilaksanakan dengan ketentuan: a tidak melebihi 10 sepuluh perseratus dari harga yang tercantum dalam perjanjianKontrak awal b tersedia anggaran untuk pekerjaan tambah. 5 Perintah perubahan pekerjaan dibuat oleh PPK secara tertulis kepada Penyedia kemudian dilanjutkan dengan negosiasi teknis dan harga dengan tetap mengacu pada ketentuan yang tercantum dalam Kontrak awal. 6 Hasil negosiasi tersebut dituangkan dalam Berita Acara sebagai dasar penyusunan adendum Kontrak. h. Laporan... BAB III TATA CARA PEMILIHAN PENYEDIA PEKERJAAN KONSTRUKSI HALAMAN III -286

h. Laporan Hasil Pekerjaan