Hasil Rancangan T1 692009031 Full text

17 Warna pada brosur disesuaikan dengan buku, yaitu untuk brosur wisata sejarah dan religi diberi warna merah, brosur kuliner diberi warna oranye serta brosur akomodasi diberi warna biru tosca. Sedangkan pada website didominasi dengan warna coklat. Tipografi yang digunakan untuk judul yaitu jenis huruf-huruf dekoratif dan script yang memiliki limitasi dalam penggunaannya. Biasanya penggunaan huruf-huruf dekoratif dan script diterapkan untuk keperluan atau tujuan-tujuan tertentu seperti dalam desain logo, label, judul buku, ataupun menu hidangan [16]. Tipografi dengan jenis font bernama Impregnable Personal Use Only. Font berjenis script ini dipilih untuk font judul karena memiliki bentuk dekoratif, lembut, dan terkesan tempo dulu. Sedangkan untuk sub judul buku menggunakan jenis font bernama Motion Picture Personal Use. Tipografi dengan font jenis sans serif yang bernama Segoe UI Semilight ini memiliki bentuk yang sederhana, tegas dan mudah dibaca sangat cocok jika diaplikasikan dalam buku, brosur dan website.

4. Hasil Rancangan

Hasil perancangan media promosi kota Ambarawa dibuat dalam bentuk buku yang dapat dilihat pada Gambar 9. Gambar 9 Buku “Dolan Ambarawa” 18 Gambar 10 adalah gambar isi buku untuk halaman 1-7 yang berisi antara lain halaman judul, daftar isi dan halaman yang mengulas mengenai sekilas Ambarawa. Gambar 10 Isi Buku Halaman 1-7 Gambar 11 adalah isi buku untuk halaman 8-19 sekaligus sebagai halaman segmen pertama dari segmen wisata sejarah yaitu Monumen Palagan. Gambar 11 Isi Buku Halaman 8-19 Gambar 12 adalah isi buku untuk halaman 20-31 yang berisi informasi mengenai Museum Kereta Api. 19 Gambar 12 Isi Buku Halaman 20-31 Gambar 13 adalah isi buku untuk halaman 32-39 yang berisi informasi mengenai Beteng Pendem. Gambar 13 Isi Buku Halaman 32-39 Gambar 14 adalah isi buku untuk halaman 40-45 yang berisi informasi mengenai Gereja Santo Yusup. Gambar 14 Isi Buku Halaman 40-45 20 Gambar 15 adalah isi buku untuk halaman 46-57 yang berisi informasi mengenai Gua Maria Kerep. Gambar 15 Isi Buku Halaman 46-57 Gambar 16 adalah isi buku untuk halaman 58-83 yang merupakan segmen kuliner dan berisi informasi mengenai kuliner di Ambarawa seperti Serabi, Pecel Mbok Kami, Kampoeng Rawa, Toko Roti Pauline dan daftar rumah makan lainnya disertai alamatnya. Gambar 16 Isi Buku Halaman 58-83 21 Gambar 17 adalah isi buku untuk halaman 84-101 yang merupakan segmen akomodasi dan berisi informasi mengenai akomodasi yang terdapat di Ambarawa seperti alat transportasi tradisional andong, penginapan Griya Wijaya dan Griya Katarina serta daftar hotel lainnya yang berada di Bandungan sebagai pilihan alternatif untuk wisatawan yang ingin menginap. Pada halaman terakhir terdapat pula peta wisata Ambarawa untuk mempermudah wisatawan dalam memperoleh informasi letak tempat-tempat wisata di Ambarawa. Gambar 17 Isi Buku Halaman 84-101 Selain buku, media promosi pendukung yang sudah dirancang yaitu brosur dan website. Brosur dibagi menjadi tiga jenis, yaitu brosur wisata, brosur kuliner dan brosur akomodasi. Warna yang digunakan dalam brosur disesuaikan dengan jenis brosurnya, untuk brosur wisata diberi warna merah, brosur kuliner didominasi warna oranye dan brosur akomodasi warna biru tosca. Brosur dapat dilihat pada Gambar 18. Gambar 18 Brosur Pariwisata Ambarawa 22 Desain web dibuat tidak jauh beda dengan bukunya yang didominasi dengan warna latar coklat, ditambah dengan foto-foto dan informasi mengenai pariwisata kota Ambarawa dengan alamat situs www.jjdikotambarawa.com. Gambar 19 Tampilan Website

5. Pengujian