Tinjauan Pustaka PENDAHULUAN ASPEK KEPRIBADIAN TOKOH AYYAS DALAM NOVEL BUMI CINTA KARYA HABIBURRAHMAN EL SHIRAZY: TINJAUAN PSIKOLOGI SASTRA.

F. Tinjauan Pustaka

Terdapat penelitian lain yang mempunyai kemiripan dengan penelitian ini, di antaranya adalah Penelitian Ike Indarwati 2007 berjudul “Aspek Kepribadian Tokoh Utama novel Geni Jora karya Abidah El Khalieqy: Tinjauan Psikologi Sastra”. Hasil penelitian ini adalah tokoh Kejora memiliki sikap dan perilaku a pribadi yang dapat menguasai emosi, b pribadi yang cerdas dan mandiri, c pribadi yang suka membaca buku, d pribadi yang suka optimis dalam menghadapi masalah, dan e pribadi yang egois. Penelitian Hevi Nurhayati 2008 berjudul “Aspek Kepribadian Tokoh Utama dalam Novel Midah, Simanis Bergigi Emas Karya Pramodya Ananta Toer: Tinjauan Psikologi Sastra”. Hasil penelitiannya adalah tokoh Midah dikaji dengan menggunakan teori psikoanalisis Sigmund Freud yang hasil analisisnya; 1 Midah telah memenuhi dorongan-dorongan untuk mendapatkan kebahagiaan dan kedamaian yang bersifat maya yaitu dengan berkhayal bahwa dia tengah berada di depan khalayak ramai yang menjadi pujaan dan impian bagi semua orang yang mendengar lagunya. Dia merasa menjadi primadona panggung, 2 Midah berusaha memenuhi keinginannya dengan berbagai macam cara agar mendapatkan sesuatu yang indah dan nikmat di luar rumahnya, impian yang ia wujudkan adalah begabung dengan rombongan pengamen jalanan, 3 Midah memperoleh kebebasan hidup seperti yang ia inginkan tetapi hal itu pula yang membawanya kepada cinta yang tidak seharusnya diberikan dan dia menjadi semakin terjerumus ke dalam lubang kehancuran. Penelitian Rani Setianingrum 2008 berjudul “Analisis Aspek Kepribadian Tokoh Utama dalam novel Supernova Episode Akar karya Dewi Lestari: Tinjauan Psikologi Sastra”. Hasil skripsinya adalah Bodhi sebagai tokoh utama, dia sosok yang sederhana dan berpendirian teguh dalam mempertahankan sesuatu yang menyangkut kepercayaan dan pedoman hidup. Meskipun dirinya dijadikan simbol dari aliran punk straight edge dan sebagai pengikut aliran punk, tetapi dia tidak merokok, tidak minum alkohol, tidak memakai obat-obat terlarang, tidak menganut seks bebas dan vegetarian. Penelitian Karnia Septia Kusumaningrum 2009 berjudul “Aspek Kepribadian Tokoh Lintang dalam Novel Laskar Pelangi karya Andrea Hirata: Tinjauan Psikologi Sastra”. Hasil penelitiannya adalah Lintang merupakan sosok pribadi yang tangguh, tidak mudah putus asa, kritis, mempunyai imajinasi yang tinggi, cerdas dan mandiri. Seorang anak yang suka membaca buku dan selalu optimis dalam menghadapi banyak persoalaan. Eka Widyawan Cahya Putranto 2009 berjudul “Aspek Kepribadian Tokoh Reihana dalam Novel Pudarnya Pesona Cleopatra Karya Habiburrahman El Shirazy: Tinjauan Psikologi Sastra”. Penelitian ini menyimpulkan bahwa secara psikologi tokoh Raihana dalam novel Pudarnya Pesona Cleopatra karya Habiburrahman El Shirazy, apabila dianalisis menggunakan teori kepribadian Sigmund Freud; 1 tokoh Raihana dilihat dari segi insting mempunyai insting hidup atau insting mati, 2 Dari segi distribusi dan pemakaian energi, tokoh Raihana mempunyai super ego lebih besar daripada energi yang diberikan ego, 3 Tokoh Raihana mempunyai kecemasan dalam kehidupan yang dijalaninya, 4 Tokoh Raihana mempunyai pertahanan yang lebih dominan kepada pertahanan, penolakan dan pengingkaran. Persamaan penelitian ini dengan beberapa penelitian yang telah dilakukan sebelumnya adalah pengkajian aspek kepribadian yang terkandung dalam karya sastra. Adapun perbedaannya adalah peneliti akan mengungkap aspek kepribadian tokoh Ayyas yang terdapat dalam novel Bumi Cinta karya Habiburrahman El Shirazy.

G. Landasan Teori

Dokumen yang terkait

Konflik Batin Tokoh Utama dalam Novel Bumi Cinta Karya Habiburrahman El Shirazy: Kajian Psikologi Sastra

4 91 76

Konflik Batin Tokoh Utama dalam Novel Bumi Cinta Karya Habiburrahman El Shirazy: Kajian Psikologi Sastra

0 6 76

ASPEK MORAL DALAM TOKOH NOVEL BUMI CINTA KARYA HABIBURRAHMAN EL SHIRAZY TINJAUAN: PSIKOLOGI SASTRA Aspek Moral Dalam Tokoh Novel Bumi Cinta Karya Habiburrahman El Shirazy Tinjauan: Psikologi Sastra.

0 2 12

PENDAHULUAN Aspek Moral Dalam Tokoh Novel Bumi Cinta Karya Habiburrahman El Shirazy Tinjauan: Psikologi Sastra.

0 5 34

ASPEK MORAL DALAM TOKOH NOVEL BUMI CINTA KARYA HABIBURRAHMAN EL SHIRAZY TINJAUAN: PSIKOLOGI SASTRA Aspek Moral Dalam Tokoh Novel Bumi Cinta Karya Habiburrahman El Shirazy Tinjauan: Psikologi Sastra.

0 2 15

PENDAHULUAN ASPEK KEPRIBADIAN NIYALA DALAM NOVEL SETETES EMBUN CINTA NIYALA KARYA HABIBURRAHMAN EL SHIRAZY TINJAUAN: PSIKOLOGI SASTRA.

0 0 22

ASPEK KEPRIBADIAN TOKOH AYYAS DALAM NOVEL BUMI CINTA KARYA HABIBURRAHMAN EL SHIRAZY: ASPEK KEPRIBADIAN TOKOH AYYAS DALAM NOVEL BUMI CINTA KARYA HABIBURRAHMAN EL SHIRAZY: TINJAUAN PSIKOLOGI SASTRA.

0 1 12

Konflik Batin Tokoh Utama dalam Novel Bumi Cinta Karya Habiburrahman El Shirazy: Kajian Psikologi Sastra

0 1 9

PSIKOLOGI TOKOH AYYAS DALAM NOVEL BUMI CINTA KARYA HABIBURRAHMAN EL SHIRAZY: TEORI HIERARKI KEBUTUHAN SERTA KAITANNYA DENGAN PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA - Repository UNRAM

0 1 19

ANALISIS NILAI RELIGIUSITAS TOKOH AYYAS DALAM NOVEL BUMI CINTA KARYA HABIBURRAHMAN EL SHIRAZY DAN HUBUNGANNYA DENGAN PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA

0 0 119