Permasalahan Ekonomi Keluarga Permasalahan Sumber Air

5

BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

3.1 Program

Kegiatan program KK Dampingan yang penulis lakukan untuk keluarga I Ketut Molog yaitu membantu membersihkan halaman rumah, membantu pekerjaan KK dampingan, membantu menyiapkan bahan masakan, membantu anak-anak mengerjakan tugas sekolah dan mengajarkan bermain musik, berdiskusi seputar permasalahan keluarga, memberikan bantuan berupa sumbangan sembako, perlengkapan sekolah, dan kenang-kenangan berupa tanaman.

3.1.1 Ekonomi

Melihat keadaan keluarga Bapak I Ketut Molog dalam aspek ekonomi, hal yang dapat dilakukan adalah menyarankan agar mengatur keuangan untuk kepentingan prioritas serta memotivasi istri Bapak I Ketut Molog, Ibu Ni Nyoman Suardani untuk dapat mencari penghasilan sendiri melalui pekerjaan sampingan seperti membuat canang untuk dijual. Usaha ini dapat membantu meningkatkan penghasilan keluarga yang sudah tentu dapat membantu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Penulis pada hari terakhir pendampingan memberi bantuan berupa sembako kepada keluarga Bapak I Ketut Molog. 3.1.2 Sumber Air Bapak I Ketut Molog disarankan untuk membuat sumber air di pemukimannya sendiri seperti sumur sehingga dapat memenuhi kebutuhan air sehari-hari seperti pada aktivitas MCK, mencuci pakaian, dan sebagainya dengan mudah.

3.2 Jadwal Kegiatan

Nama KK Dampingan : I Ketut Molog Desa : Ayunan Lingkungan : Banjar Geria No HariTanggal Kegiatan Jumlah jam 1. Senin, 25 Juli 2016 Survey lokasi KK dampingan sekaligus melakukan perkenalan 1 jam 6 2. Selasa, 26 Juli 2016 Diskusi dengan KK dampingan dan membantu membersihkan pekarangan rumah 2 jam 3. Rabu, 27 Juli 2016 Diskusi dengan KK dampingan 2 jam 4. Kamis, 28 Juli 2016 Diskusi KK dampingan dan membantu membersihkan pekarangan rumah 4 jam 5. Minggu, 31 Juli 2016 Diskusi dengan KK Dampingan dan membantu membersihkan pekarangan rumah 2 jam 6. Senin, 1 Agustus 2016 Diskusi dengan KK Dampingan untuk mengetahui permasalahan 4 jam 7. Selasa, 2 Agustus 2016 Diskusi dengan KK Dampingan, membantu mengerjakan PR anak KK dampingan 2 jam 8. Rabu, 3 Agustus 2016 Diskusi dengan KK Dampingan 2 jam 9. Jumat, 5 Agustus 2016 Diskusi dengan KK Dampingan dan mengajarkan anak bermain gitar 2 jam 10. Sabtu, 6 Agustus 2016 Diskusi dengan KK Dampingan 2 jam 11. Minggu, 7 Agustus 2016 Diskusi dengan KK Dampingan 3 jam 12. Senin, 8 Agustus 2016 Diskusi dengan KK Dampingan dan membantu kegiatan keluarga 2 jam 13. Selasa, 9 Agustus 2016 Mengajarkan anak bermain gitar 2 jam 14. Rabu, 10 Agustus 2016 Diskusi dengan KK Dampingan dan membantu anak mengerjakan PR 4 jam 15. Kamis, 11 Agustus 2016 Diskusi dengan KK Dampingan dan membantu menyiapkan bahan masakan 3 jam