Program Kerja Utama Kelompok a. Program Kerja Fisik

tersebut meliputi turnamen olahraga bernama Turnament KKN UNY 2015 CUP.Turnament olahraga yang dilaksanakan meliputi bulutangkis dan tenis meja sedangkan untuk lomba selain olahraga yaitu adalah lomba tumpeng. Turnamen bulu tangkis dilaksanakan pada tanggal 24-25 Juli 2015 dengan jumlah peserta 16 peserta dari empat dusun Butuh, Praon, Glodokan, dan Ngaliyan. Sedangkan untuk turnamen tenis meja jumlah peserta 8 orang dilaksanakan pada tanggal 24-25 Juli 2015. Turnamen tersebut dilaksanakan di dusun Butuh pukul 19.00-23.00. untuk lomba menghias tumpeng dilaksanakan pada tanggal 26 Juli 2015 pukul 14.00-16.00 bertempat di Balai Desa Pulutan yang diikuti oleh seluruh padukuhan di Desa Pulutan. Perlombaan tersebut berjalan lancar. Hari pertama turnamen, yaitu hari jumat. 24 Juli 2015 ialah babak penyisihan untuk turnamen bulu tangkis dan tennis meja. Sebagian panitia menyiapkan lapangan, konsumsi, sound, dan lain- lain. Hari kedua turnamen yaitu babak semi final dan babak final turnamen bulu tangkis dan tennis meja. Dari turnamen bulu tangkis dan tennis meja ditentukan 2 pemenang. Hari ketiga yaitu lomba tumpeng yang dilaksanakan di Balai Desa Pulutan. Penilaian tumpeng dilakukan oleh 3 orang mahasiswa KKN. Dari lomba tumpeng ditentukan 5 dusun yang menjadi pemenang.

b. Pentas dan Perpisahan KKN Pulutan

Pentas dan Perpisahan KKN Pulutan adalah acara yang dibuat sebagai puncak dari program KKN desa Pulutan. Acara ini berisi pengumuman pemenang lomba, pentas seni yang diisi oleh anak-anak dan remaja desa Pulutan yang telah dididik dan didampingi selama latihan oleh mahasiswa KKN.

8. Program Kerja Utama Kelompok a. Program Kerja Fisik

1 Kunjungan Perangkat Padukuhan Butuh Kunjungan Perangkat Padukuan Butuh dilaksanakan pada hari Jumat dan Sabtu , 3 Juli 2015 dan 4 Juli 2015. Kunjungan ini diikuti oleh seluruh anggota KKN UNY 2015 kelompok 2203 yang berjumlah 11 orang. Kunjungan pada hari pertama pada hari Jumat, 3 Juli 2015 diawali dengan mengunjungi kediaman Kepala Padukuhan Butuh, Pulutan pada jam 13.00 WIB – 15.00 WIB. Selanjutnya secara berurutan kunjungan dilakukan ke kediaman Ketua Organisasi Sosial Orsos Ngudi Mulyo, Ketua RT 01, Ketua RW 06, Ketua RT 02, Ketua RT 03, dan Ketua RT 04. Disana kami mengenalkan diri sekaligus meminta kerjasama kepada Perangkat Padukuhan Butuh agar program kerja yang telah direncanakan dapat berjalan dengan lancar. Selain itu, kunjungan tersebut memberikan pengetahuan bagi mahasiswa KKN terkait kondisi masyarakat Padukuhan Butuh secara lebih detail. Kunjungan pada hari kedua yaitu Sabtu, 4 Juli 2015 pukul 20.00 WIB ke kediaman Ketua LPMP. Kunjungan ke kediaman Ketua LPMP pada tanggal 4 Juli 2014 ini ialah kunjungan yang kedua kalinya karena sebelumnya Ketua LPMP belum bisa ditemui di kediaman beliau. Hal ini dikarenakan beliau ada kegiatan di tempat lain. 2 Pembenahan Lapangan Olahraga Pembenahan lapangan olahraga dilakukan pada hari Rabu, 2 Juli 2015. Kegiatan ini dilakukan malam hari mulai pukul 20.30 WIB di lapangan Padukuhan Butuh yang terletak di depan Balai Padukuhan Butuh. Lapangan yang diperbaiki ialah lapangan bulu tangkis. Kondisi sebelumnya lapangan bulu tangkis kurang sesuai dengan standar ketentuan minimal. Garis atau line lapangan pudar, net yang rusak, dan lampu penerangan yang kurang dari jumlah kebutuhan. Pembenahan lapangan olahraga ini dilakukan bersama dengan Karang Taruna di Padukuhan Butuh. Pertama yang dilakukan ialah pengecekan kembali kondisi lampu yang sudah terpasang di lapangan bulu tangkis. Disamping itu, sebagian mah asiswa KKN dan Karang Taruna menyiapkan perlengkapan untuk melakukan pembenahan seperti cat, lampu, dan alat-alat lainnya. Selain itu, mahasiswa KKN juga menyiapkan konsumsi untuk pembenahan lapangan. Untuk memenuhi jumlah lampu yang ada di lapangan bulu tangkis, Karang Taruna mendapatkan bantuan dari warga setempat yang dengan sukarela memberikan lampu untuk dipasang di lapangan bulu tangkis. Setelah lampu dapat terpasang sempurna, kemudian dilakukan pengecetan garis atau line lapangan. Pengecetan ini dilakukan pada hari berikutnya yaitu hari Kamis, 3 Juli 2015. Pengecetan dilakukan dengan bantuan alat khusus untuk membuat garis atau line lapangan bulu tangkis. 3 Pembuatan Plangisasi Dusun Plangisasi dusun ini dilakukan secara berkala karena merupakan agenda yang cukup besar. Dimulai pada hari Selasa, 7 Juli 2015 pukul 11.00 WIB. Sebelumnya dilakukan beberapa persiapan sebelum melakukan plangisasi, seperti rapat membahas arah dan tempat mana saja yang akan diberikan petunjuk dengan menggunakan plang, teknis dari plang, warna cat, dan lain sebagainya. Papan plang dipesan dari industri kayu di Desa Pulutan. Sehingga pada tanggal 7 Juli 2015 mahasiswa KKN melakukan pengecatan dan pencetakan nama-nama tempat di plang. Pengecatan dan pencetakan nama ini dilakukan di depan posko KKN UNY 2015 kelompok 2203 yaitu di Padukuhan Butuh, Pulutan. Nama-nama tempat tersebut ialah:  Ketua RT 01  Ketua RT 02  Ketua RT 03  Ketua RT 04  Ketua RW 06  Ketua Organisasi Sosial Ngudi Mulyo  Plang Perempatan Jalan  Kepala Dukuh Butuh  Kelompok Industri Makanan  Kelompok Ternak Pengecatan plang ialah menggunakan cat kayu warna biru kemudian pencetakan nama-nama tempat menggunakan pilox warna putih dan kertas HVS. Sebagain mahasiswa membuat cetakan nama menggunakan HVS, dan sebagian lagi mengecat. Proses ini tidak diikuti oleh warga karena kerjasama yang disepakati sebelumnya oleh warga ialah dalam hal pemasangan. Pengecatan dan pencetakan nama ini berlangsung hingga hari Kamis, 9 Juli 2015. Selain itu, karena kondisi tanah di Padukuhan Butuh yang terdiri dari tanah kapur yang susah untuk digali, maka plang dicor didalam kaleng cat agar dapat dipasang dengan baik. Selanjutnya pemasangan plang dilakukan bersama warga pada tanggal 10 Juli 2015. Pemasangan ini dilakukan pada siang hari. 4 Pendampingan Usaha Mikro Kecil dan Menengah Pendampingan Usaha Mkro Kecil dan Menengah UMKM ini dilakukan secara rutin. Mulai dari hari pertama KKN yaitiu tanggal 1 Juli 2015. Pendampingan UMKM yang rutin dilakukan ialah pendampingan usaha atau idustri tempe. Selain itu, hanya sekali dilakukan pendampingan industri rempeyek dan pembuatan kepirik pisang. Hal ini dikarenakan waktu dan tempat yang terbatas. Pendampingan industri tempe ini dilakukan dengan waktu yang berbeda-beda. Namun umumnya dilakukan pada pukul 10.00 WIB – 12.00 WIB membungkus tempe rata-rata 6 hingga 7 kg setiap harinya kecuali jika ada pesanan. Tempe sebanyak 6 – 7 kg ini rata-rata akan menjadi 330 hingga 385 bungkus tempe. Satu bungkus tempe akan dijual dengan harga Rp 200,00. Produksi ini biasanya dilakukan oleh sekitar 5 orang warga dimana rata-rata ialah warga lanjut usia atau lansia. Kegiatan ini diawali dengan membungkus kedelai dengan daun jati dengan takaran tertentu. Kemudian di tali dengan tali dari merang. Jika daun jati dalam jumlah terbatas, dapat digantikan dengan daun pisang. Setelah itu tempe didiamkan selama dua hari agar bisa menadi tempe. Beberapa mahasiswa membungkus tempe, dan beberapa mahasiswa lainnya akan menghitung berapa jumlah tempe yang sudah berhasil dibuat.

b. Proker Non Fisik 1 Pendampingan TPA

Pendampingan TPA ini dilakukan mulai pada hari Jumat, 3 Juli 2015. Pendampingan TPA ini dilakukan rutin setiap hari pukul 16.00 WIB – 18.00 WIB kecuali hari minggu karena ada acara buka bersama TPA se-Desa Pulutan. Pendampingan TPA di Padukuhan Butuh secara rutin pada bulan puasa dan dilakukan pada hari selasa, kamis, minggu pada hari-hari biasanya. TPA di Padukuhan Butuh pada bulan puasa terdapat di 2 tempat, yaitu di Masjid Al-Amin dan Masjid Baiturrahim. Akan tetapi, pada hari-hari biasa TPA hanya ada di Masjid Baiturrahim. Sehingga pada bulan puasa mahasiswa KKN dibagi menjadi 3 kelompok, yaitu kelompok TPA Baiturrahim berjumlah 5 orang, kelompok TPA Al-Amin berjumlah 3 orang, dan Kelompok untuk menjaga posko berjumlah 3 orang. Perbedaan jumlah pengajar TPA dari mahasiswa KKN di Masjid Baiturrahim ini karena jumlah santri di TPA Baiturrahim jumlahnya jauh lebih banyak dibandingkan jumlah santri di TPA Al-Amin. Daftar nama-nama pengajar TPA di kedua masjid tersebut dilampirkan. Rangkaian kegiatan pendampingan TPA ini ialah mengajari santriwan dan santriwati membaca iqro’ mulai dari jilid 1 hingga jilid 6 sesuai dengan kemampuannya saat itu dan al-qur’an. Dimulai dengan pengajar TPA yang memandu membuka kegiatan TPA. Kemudian satu per satu santri membaca iqro’ atau al-qur’an dibimbing dan dibenarkan oleh mahasiswa KKN atau pengajar TPA, kemudian mahasiswa KKN atau pengajar TPA menuliskan halaman iqro’ atau ayat alqur’an terakhir yang dibaca di Kartu Prestasi dan nilai yang diperoleh. Setelah semua santri membaca iqro’ atau al-qur’an, pengajar TPA dan mahasiswa KKN mengkondisikan santri kemudian ditutup dengan doa. Pengajar TPA dan mahasiswa KKN membagikan makanan untuk berbuka puasa untuk santri, pengajar TPA, mahasiswa KKN, dan warga yang ada di masjid kemudian berbuka bersama di masjid setelah waktunya berbuka tiba. Rangkaian ini dilakukan di TPA Masjid Baiturrahim dan TPA Masjid Al-Amin setiap bulan puasa. Untuk rangkaian TPA pada hari-hari biasa tidak jauh beda. Hanya saja kegiatan buka bersama tidak dilakukan. 2 Lomba Anak Islami Lomba Anak Islami ini dilaksanakan pada tanggal 10 Juli 2015 hingga 12 Juli 2015. Lomba ini dilaksanakan di Masjid Baiturrahim, Butuh pukul 16.00 WIB – 18.00 WIB. Kegiatan ini dilaksanakan dengan 3 rangkaian lomba, yaitu lomba mewarnai kaligrafi, lomba hafalan surat pendek, dan lomba adzan. Lomba mewarnai diperuntukkan untuk santri berumur mulai dari 4 tahun hingga 7 tahun. Lomba mewarnai dilaksanakan pada tanggal 10 Juli. Sedangkan lomba hafalan surat pendek dan lomba adzan dilaksanakan pada tanggal 11 Juli 2015. Lomba hafalan surat diperuntukkan untuk santri usia 8 hingga 12 tahun untuk kategori pertama, kemudian usia 12 tahun hingga 14 tahun untuk kategori kedua. Masing-masing kategori memiliki kriteria yang berbeda. Kemudian untuk lomba adzan diikuti oleh santri putra dengan umur bervariasi. Penialain yang dilakukan ialah atas pertimbangan mahasiswa KKN dan remaja masjid yang ditunjuk untuk menjadi juri untuk masing- masing lomba. Tanggal 12 Juli diumumkan kepada santri pemenang lomba yang dilaksanakan sebelumnya. Masing-masing lomba ditentukan 3 orang menjadi juara yaitu juara 1, juara 2, juara 3. 3 Perpisahan KKN UNY 2203 Perpisahan KKN UNY kelompok 2203 ini dilaksanakan pada hari Jumat 31 Juli 2015 pukul 16.00 WIB – 21.00 WIB di Balai Padukuhan Butuh. Perpisahan ini dilaksanakan sebagai bentuk perpisahan kelompok KKN 2203 kepada warga setempat. Rangkaian acara ini ialah dengan menampilkan slide show foto-foto kegiatan yang melibatkan warga, kemudian menyanyi bersama, dan menyampaikan pesan kesan selama KKN di Padukuhan Butuh. 4 Pendampingan Posyandu Pendampingan posyandu ini dilaksanakan setiap satu bulan sekali. Pada bulan ini, dilaksanakan pada tanggal 6 Juli 2015 pukul 08.30 WIB sampai 10.30 WIB. Posyandu ini diadakan untuk mengetahui tingkat kesehatan bayi di bawah lima tahun atau balita dan warga lanjut usia atau lansia. Rangkaian kegiatan posyandu ialah mengecek daftar hadir warga yang mengikuti posyandu. Kemudian dicek berat badan, tinggi badan, dan tensi warga yang mengikuti posyandu. Setelah itu, balita akan mendapatkan makanan. Makanan bervariasi tiap pertemuan posyandu, biasanya makanan yang disediakan ialah bubur ayam, bubur kacang hijau, dan lain-lain. Selanjutnya dilakukan arisan bagi warga yang mengikuti posyandu baik lansia maupun bukan.

9. Program Kerja Tambahan a. Buka Bersama TPA se-Desa Pulutan