1 Kesimpulan KESIMPULAN DAN SARAN DETEKSI KERUSAKAN BRACING PADA PORTAL BIDANG BAJA TIPE BRACING KONSENTRIK.

85 BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN

6. 1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan dalam mendeteksi kerusakan bracing pada portal bidang baja tipe bracing konsentrik, diperoleh beberapa kesimpulan sebagai berikut: 1. Metode matriks fleksibilitas dengan menggunakan vektor beban penentu lokasi kerusakan VBPLK dapat digunakan untuk mendeteksi kerusakan pada suatu portal bidang baja tipe bracing konsentrik lima lantai. VBPLK diperoleh dengan cara menghitung Singular Value Decomposition dari perbedaan matriks fleksibilitas pada kondisi tidak rusak dan rusak. 2. Variasi jumlah sensor mempengaruhi hasil deteksi kerusakan. Dengan lokasi kerusakan yang sama, semakin banyak jumlah sensor, hasil deteksi semakin akurat. Hal ini ditunjukkan pada kasus kerusakan 1, 2, 3, 4 dan 5. Pada kasus 3 dan 4 penggunaan sensor yang sedikit yaitu 2 buah dan 3 buah sensor ternyata tidak mampu mendeteksi kerusakan 3 buah bracing. Sedangkan pada kasus 5, penggunaan sensor sebanyak 5 buah memberikan indikasi yang lebih baik dibandingkan dengan kasus 3 dan 4 dengan lokasi bracing rusak yang sama. 3. Variasi penempatan sensor memberikan pengaruh yang cukup signifikan terhadap hasil deteksi. 86 Dengan jumlah sensor dan lokasi kerusakan yang sama, penempatan sensor yang jauh dari lokasi kerusakan memberikan hasil deteksi yang lebih akurat dibandingkan dengan penempatan sensor yang dekat dengan lokasi kerusakan. Hal ini ditunjukkan pada kasus kerusakan 5, 6 dan 7. 4. Metode matriks fleksibilitas dengan menggunakan vektor beban penentu lokasi kerusakan VBPLK dapat digunakan untuk mendeteksi kerusakan ganda balok-bracing dan kolom- bracing pada suatu portal bidang baja tipe bracing konsentrik lima lantai. Hal ini ditunjukkan pada kasus kerusakan 8 dan 9. 5. Normalisasi tegangan kumulatif SRSS memberikan indikasi yang baik untuk menentukan kerusakan struktur. 6. Perhitungan dengan analisis VBPLK mampu memberikan informasi yang benar, hal ini terbukti dengan sama besarnya nilai gaya-gaya batang yang dihitung dengan analisis VBPLK ataupun yang didapatkan dari analisis software ETABS.

6. 2 Saran