Latar Belakang Perumusan Masalah Ruang Lingkup Masalah

1

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Baby and Child Clinic adalah sebuah klinik yang bergerak dibidang jasa pelayanan kesehatan khusus untuk bayi dan anak. Seiring waktu semakin berkembang dengan ditandai semakin banyaknya jumlah pasien yang berkunjung. Peningkatan jumlah pasien ini menyebabkan jenis pelayanan yang sebelumnya diterapkan menjadi tidak efektif, jenis pelayanan tersebut adalah pelayanan kesehatan yang terdokumentasi kertas dan tertulis. Pemanfaatan teknologi komputasi belum dirasakan bermanfaat untuk klinik tersebut. Kecepatan dan efisiensi dapat menjadi isu peningkatan kinerja. Terlebih dengan adanya kebutuhan real time. Kebutuhan ini dapat di solved dengan web based technology intranet dan internet sebagai jalan keluar akan kebutuhan penyebaran informasi yang real time dan lebih luas. Kesulitan tersebut dianggap perlu oleh penulis untuk dibuatnya suatu aplikasi yang dapat memudahkan penyelesaian dan mengatasi problem di atas. Penulis mengembangkan aplikasi Online Patient Information pada rumah sakit ibu dan anak RSIA Tumbuh Kembang tepatnya Baby and Child Clinic yang dikepalai oleh Dr. Azwir Zainal, Sp.A di Cibubur Jawa Barat.

1.2 Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang di atas, dapat dikemukakan beberapa permasalahan sebagai berikut : 1. Sistem informasi mengenai data pasien masih menggunakan model tradisional yaitu terdokumentasi kertas dan tertulis. 2. Informasi pasien dan pemberian resep tidak up to date. 3. Pengurusan tagih, pembayaran, dan bukti masih memerlukan waktu yang cukup menyita. 4. Bagaimana mengimplementasikan aplikasi tersebut untuk pengoptimalan kinerja dan pelayanan Baby and Child Clinic pada RSIA Tumbuh Kembang itu sendiri.

1.3 Ruang Lingkup Masalah

Berdasarkan masalah di atas maka penulis membatasi ruang lingkup penelitian ini adalah pada pemahaman kerja dan implementasi aplikasi online patient information dengan menggunakan Apache Web Server, PHP dan MySQL meliputi perancangan dan pengembangan. Mengatur informasi pasien tidak untuk informasi apotek dan keuangan klinik.

1.4 Tujuan dan Manfaat