PERUMUSAN MASALAH PEMBATASAN MASALAH TUJUAN PENULISAN MANFAAT PENULISAN SISTEMATIKA PENULISAN

1.2 PERUMUSAN MASALAH

Dalam penulisan tugas akhir ini, permasalahan yang dibahas adalah menyelesaikan persoalan estimasi parameter fungsi regresi non linear, dengan menggunakan algoritma genetika.

1.3 PEMBATASAN MASALAH

Penulisan tugas akhir ini dibatasi pada permasalahan estimasi parameter fungsi cobb-douglas menggunakan algoritma genetika, dengan data yang digunakan adalah mengenai hasil produksi untuk ekonomi rakyat Mexico pada tahun 1955-1974, dengan GDP y dan input Labour serta Capital

1.4 TUJUAN PENULISAN

Tujuan penulisan tugas akhir ini adalah untuk menentukan solusi optimal dari permasalahan estimasi parameter-parameter fungsi produksi cobb-douglas dengan meminimumkan fungsi tujuan least square dan memaksimumkan fungsi tujuan likelihood, dan menggunakan algoritma genetika.

1.5 MANFAAT PENULISAN

Manfaat penulisan tugas akhir ini adalah agar dapat digunakan untuk memberikan gambaran umum tentang struktur serta tahapan-tahapan penyelesaian masalah menggunakan algoritma genetika, dan untuk mengetahui nilai parameter terbaik dari fungsi produksi cobb-douglas.

1.6 SISTEMATIKA PENULISAN

Sistematika penulisan pada Tugas Akhir dengan judul ”Estimasi Parameter Fungsi Cobb-Douglas dengan Algoritma Genetika” meliputi empat bab. BAB I merupakan Pendahuluan yang menjelaskan tentang Latar Belakang, Perumusan Masalah, Pembatasan Masalah, Tujuan, Manfaat dan Sistematika Penulisan. BAB II merupakan Teori Penunjang yang membahas beberapa konsep dasar Algoritma Genetika, fungsi produksi cobb-douglas,dan Non-Linear Least Square serta Maximum Likelihood, yang akan digunakan sebagai acuan dalam memahami dan memecahkan permasalahan yang dibahas. BAB III berisi pembahasan mengenai prosedur-prosedur yang digunakan atau tahapan eksperiman dalam memecahkan masalah estimasi parameter fungsi cobb-douglas dengan menggunakan Algoritma Genetika. Sedangkan BAB IV berisi Penutup, yaitu diberikan beberapa kesimpulan dan saran dari penulisan tugas akhir. BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Algoritma Genetika