Apakah Perusakan Hutan dapat Mempengaruhi Apa yang Terjadi Jika Sering Dilakukan

4 5 Keseimbangan Ekosistem

2. Apakah Perusakan Hutan dapat Mempengaruhi

Keseimbangan Ekosistem? Apakah kamu pernah ke hutan? Apa yang kamu rasakan ketika di sekelilingmu banyak terdapat pohon-pohon besar dengan diiringi kicauan burung-burung? Tahukah kamu? Pohon-pohon yang tumbuh di hutan berfungsi menjaga alam dari bahaya banjir dan tanah longsor. Selain itu, hutan juga menyimpan kekayaan alam berupa tumbuhan dan hewan. Namun, jika manusia tidak dapat menjaga kekayaan alam itu, maka tidak mustahil akan terjadi bencana. Manusia sering menebang pohon- pohon di hutan untuk memanfaatkan batang kayunya. Batang kayu tersebut antara lain dipakai untuk membuat meja, kursi, pintu, dan sebagainya. Manusia dengan alasan untuk membuka lahan pertanian atau perumahan juga sering membakar hutan. Kegiatan-kegiatan manusia tersebut dapat mengakibatkan kerusakan lingkungan. Perusakan hutan menyebabkan populasi tumbuhan di hutan berkurang. Hilangnya tumbuh-tumbuhan menyebabkan tanah bagian atas mudah terbawa oleh air hujan. Padahal, tanah bagian atas merupakan bagian yang paling subur. Jika tanah subur tersebut terbawa aliran air hujan, maka daerah tersebut dapat berubah menjadi daerah yang tandus. Apa yang terjadi jika turun hujan deras sedangkan hutan dalam keadaan rusak? Perusakan hutan menyebabkan air hujan langsung menembus tanah tanpa ada yang menahan. Tanah tidak lagi saling dilekatkan oleh akar tanaman. Akibatnya, di musim hujan terjangan air dapat mengakibatkan tanah longsor dan banjir di daerah hilir. Akibat tanah longsor dan populasi tumbuh- an berkurang, hewan-hewan di hutan kehilang- an tempat tinggal, makanan, dan kehidupan Repro: http:images.wildmadagascar .orgpicturesmasoalafelled_tree120.jpg. mereka. Akan berakibat fatal jika hewan-hewan liar tersebut masuk dan menyerang penduduk yang tinggal di sekitar hutan. Nah, banyak sekali kan, pengaruh dan pembakaran hutan terhadap keseimbangan ekosistem. Dapatkah kamu menyebutkan akibat-akibat yang lain?

3. Apa yang Terjadi Jika Sering Dilakukan

Perburuan Liar? Apakah kamu pernah memakai tas, jaket, atau sepatu yang terbuat dari kulit? Tahukah kamu, terbuat dari apakah barang-barang itu? Gambar Penebangan hutan Gambar Perburuan hewan Di unduh dari : Bukupaket.com 4 6 IPA Kelas 6 De t e k t if Sa ins Sang Detektif mendapat tawaran menulis dari CV. Empat Pilar Pendidik- an. Tulisan itu harus bertema lingkungan. Untuk memperlancar misi ini, sang Detektif membuat sebuah tim yang solid dan kreatif. Kamu diminta bergabung dalam tim ini. Adapun ketentuan penulisannya yaitu membuat sebuah cerita dengan memilih salah satu topik di bawah ini:

1. Asyiknya membiasakan hidup sehat dan bersih