Menemukan Pokok Pikiran Tiap Paragraf

45 Perkembangan Teknologi membuat anak t idak cepat bosan. Komput er dapat merangsang anak mengetahui lebih jauh lagi. Sisi baiknya, anak dapat menjadi lebih tekun dan terpicu untuk belajar berkonsentrasi. Namun, sisi negatif penggunaan komputer tak juga bisa diabaikan. Pengaruh negatif lain adalah terbukanya akses negatif anak dari penggunaan internet. Mampu mengakses internet sesungguhnya merupakan suatu awal yang baik bagi pengembangan wawasan anak. Sayangnya, anak juga terancam dengan banyaknya informasi buruk yang membanjiri internet. Meski demikian, mengajarkan internet bagi anak di zaman sekarang merupakan hal penting. Hanya saja, demi mencegah dampak negatifnya, ada beberapa hal yang harus dilakukan orangtua. Sumber: www.transanak.co.id, 08 Januari 2008 Jawablah pertanyaan ini dengan benar 1. Apa judul bacaan di atas? 2. Berapa jumlah paragraf dalam bacaan di atas? 3. Sebutkan akibat positif penggunaan komputer bagi anak 4. Sebutkan akibat negatif penggunaan komputer bagi anak 5. Pernahkah kamu bermain game di komputer? Jika pernah, apa manfaat yang kamu peroleh?

2. Menemukan Pokok Pikiran Tiap Paragraf

Kamu telah menjawab pertanyaan tentang bacaan Sisi Positif dan Negatif Komputer, bukan? Dapatkah kamu menemukan pokok pikiran setiap paragraf dalam bacaan tersebut? Ayo, buka kembali Pelajaran 1 tentang cara menemukan pokok pikiran dalam paragraf Selanjutnya, baca kembali setiap paragraf dalam bacaan di atas secara teliti. Temukan permasalahan yang ada dalam setiap paragraf, itulah topik paragrafnya. Topik paragraf itulah yang menjadi pokok pikirannya. 1. Bentuklah kelompok diskusi bersama temanmu 2. Setiap kelompok mencari teks bacaan dari media cetak tentang teknologi Berdasarkan teks tersebut, diskusilah unt uk menemukan pokok pikiran t iap paragraf dalam bacaan tersebut 46 Bangga Berbahasa I ndonesia SD MI Kelas I V 3. Catatlah hasilnya pada tabel di bawah ini No. Paragraf Pokok Pikiran 1. I 2. I I 3. I I I 4. I V Salah satu wakil kelompok menyampaikan hasil diskusi di depan kelas. Menggunakan Kata Depan di, dari, dan ke Perhatikan kutipan kalimat di bawah ini a. Letakkan setrika di tempat yang aman b. Jauhkah setrika dari jangkauan anak-anak c. Ayah sedang pergi ke toko alat-alat listrik. Tahukah kamu jenis kata-kata yang dicetak miring di atas? I tulah yang disebut kata depan. Mengapa digunakan kata depan? Kata depan digunakan dalam kalimat untuk menunjukkan tempat atau arah. Ciri utama kata depan adalah ditulis secara terpisah tidak disambung dengan kata berikutnya. Perhatikan sekali lagi contoh kalimat di atas Lengkapi kalimat di bawah ini dengan kata depan “di”, “dari”, atau “ke” yang tepat 1. Barang-barang elektronik itu diturunkan ... kapal. 2. Pameran komputer diadakan ... Gedung Serba Guna. 3. Pada hari Minggu kakak sering ... warnet. 4. Televisi ini dirakit ... Jakarta. 5. Yuda adalah siswa peraih lomba Sempoa terbaik ... kotaku. 6. Hasil percobaan itu diuji ... laboratorium. 7. Sampaikan hasil diskusimu ... depan kelas 8. Laptop ini hadiah ... ayah sewaktu aku naik kelas. 9. Ayah membeli HP ... toko Cahaya Seluler. 10. Buku cetakan ini akan dikirim ... toko buku I lmu. 47 Perkembangan Teknologi

C. Melengkapi Bagian Cerit a yang Hilang Rumpang