Latar Belakang Maksud dan Tujuan

PERTEMUAN FORUM DAS DAN PAKAR TI NGKAT NASI ONAL “STRATEGI NASI ONAL PENGELOLAAN DAS TERPADU” JAKARTA 10 – 11 DESEMBER 2009

A. Latar Belakang

Daerah Aliran Sungai DAS di I ndonesia pada umumnya telah mengalami kerusakan dan semakin lama kondisinya cenderung semakin bertambah rusak, hal ini diindikasikan dengan meningkatnya kejadian bencana tanah longsor, banjir dan kekeringan dari tahun ketahun.. Pengelolaan DAS sebagai bagian dari pembangunan wilayah sampai saat ini masih menghadapi berbagai masalah yang kompleks dan saling terkait, yaitu belum berjalannya koordinasi penanganan DAS oleh parapihak terkait dan kesadaran masyarakat yang masih rendah terhadap pelestarian pemanfaatan sumber daya alam. Permasalahan dalam pengelolaan DAS telah diketahui dan telah menjadi perhatian parapihak, namun pemecahannya sering hanya dari sudut pandang satu sektor saja atau bersifat egosektor tanpa memandang DAS sebagai suatu kesatuan ekosistem yang utuh dari hulu sampai hilir. Dengan bergulirnya isu lingkungan global serta otonomi daerah, permasalahan egosektor dan kedaerahan dalam pengelolaan DAS telah berkembang menjadi lebih kompleks dan rumit dikarenakan banyak DAS yang mempunyai wilayah administratif lintas kabupaten kota bahkan lintas provinsi. Mengingat permasalahan pengelolaan DAS yang bersifat multisektor, lintas daerah dan multidisiplin, maka pengelolaan DAS harus dilakukan secara holistik dan terpadu, untuk itu peranan Forum DAS dalam menjembatani para pemangku kepentingan dari berbagai aspek pengelolaan DAS sangat diperlukan. Dalam rangka mendorong dan memantapkan pengelolaan DAS terpadu tersebut perlu dibangun pemahaman dan komitmen bersama para pihak terkait stakeholders tentang arti pentingnya pengelolaan DAS terpadu serta merumuskan strategi nasional pengelolaan DAS terpadu melalui pertemuan Forum DAS dan pakar tingkat nasional.

B. Maksud dan Tujuan

Pertemuan ini diselenggarakan dengan maksud mengadakan pertemuan para pihak stakeholders yang diikuti Forum DAS Tingkat Provinsi dan Pakar berbagai disiplin ilmu serta I nstansi Departemen Lembaga Pusat terkait. Sedangkan tujuannya adalah dalam rangka membangun komitmen bersama para pihak stakeholders dan merumuskan strategi nasional pengelolaan DAS terpadu. B. Dasar Pelaksanaan Yang menjadi dasar pelaksanaan Pertemuan Teknis adalah Keputusan Direktur Pengelolaan DAS No. SK. 24. DAS-2 2009, tanggal 25 November 2009 tentang Penyelenggara Pertemuan Forum DAS dan Pakar Tingkat Nasional..

C. Waktu dan Tempat Pelaksanaan