Perancangan Diagram Alir Perancangan Sistem

3.2.3 Perancangan Diagram Alir

Diagram alir merupakan gambaran suatu data proses dan hubungan antara proses satu dengan yang lainnya dalam suatu sistem komputer. Perancangan diagram alir dalam aplikasi sistem pakar ini ada 4, yaitu: diagram alir sistem untuk admin, diagram alir sistem untuk pakar, diagram alir sistem untuk user dan diagram alir sistem untuk proses inference engine. A Diagram Alir Sistem Untuk Admin Diagram alir sistem untuk admin ini menggambarkan proses-proses yang dilakukan oleh seorang admin. Proses untuk maintanance data user pakar dan membantu pakar dalam memasukkan parameter-parameter yang sesuai dengan permasalahan, seperti gejala penyakit dan solusinya. Sumber data yang diperoleh dalam pengisian parameter dan solusinya diambil dari beberapa buku telah dibahas dalam batasan masalah pada bab I dan juga informasi dari pakar. Diagram alir sistem untuk admin ini dapat dilihat pada Gambar 3.4. B Diagram Alir Sistem Untuk Pakar Diagram alir sistem untuk pakar ini menggambarkan proses-proses yang dilakukan oleh pakar. Proses untuk memasukkan setiap parameter yang sesuai dengan permasalahan, seperti gejala-gejala penyakit, jenis-jenis penyakit dan cara pengendaliannya dan membuat rule. Sumber data yang diperoleh dalam pengisian parameter dan solusinya diambil dari beberapa buku dan juga pengetahuan yang dimiliki oleh pakar itu sendiri. Diagram alir sistem untuk pakar dapat dilihat pada Gambar 3.5. STIKOM SURABAYA C Diagram Alir Sistem Untuk User Diagram alir sistem untuk user ini menggambarkan jalannya sistem pada desain user dalam melakukan konsultasi sampai mendapatkan hasil diagnosis penyakit dan tindakan pengendalian pada tanaman kopi. Diagram alir untuk user dapat dilihat pada Gambar 3.6. D Diagram Alir Untuk Proses Inference Engine Diagram alir sistem untuk proses inference engine menggambarkan proses penelusuran untuk menentukan kesimpulan yang tepat. Inference engine akan menerima respon data yang berasal dari jawaban user, kemudian melakukan proses terhadap basis pengetahuan knowledge base yang sesuai. Metode yang digunakan adalah runut maju forward chaining. Diagram alir sistem untuk proses inference engine dapat dilihat pada Gambar 3.7.

3.2.4 Perancangan Rule Base