Desain Penelitian Defenisi Operasional

Agung Hilmi Wahdi, 2014 Pengaruh Latihan Menggiring Bola Menggunakan Metode Circuit Training Terhadap Peningkatan Keterampilan Dribbling Pemain Sepakbola Coerver Coaching U-15 Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Untuk menentukan kelompok latihan, terlebih dahulu dilakukan tes awal dengan tes dribbling slalom, setelah data tes awal didapat, kemudian dilakukan penyusunan rangking dari yang terbesar sampai terkecil dan penjodohan dengan menggunakan metode A-B-B-A, metode ini digunakan agar kedua kelompok mempunyai kemampuan yang seimbang equivalen. Kemudian sampel dipisahkan menjadi dua kelompok yaitu kelompok A untuk latihan menggiring bola menggunakan metode circuit training berjumlah 7 orang dan kelompok B kelompok kontrol dengan latihan menggiring bola biasa berjumlah 7 orang.

C. Desain Penelitian

Desain penelitian yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah Control group Pre-test and Pos-test Design. Di dalam desain ini observasi dilakukan dua kali, yaitu sebelum eksperimen dan sesudah eksperimen. Observasi yang dilakukan sebelum eksperimen dinotasikan dengan O1, yang kemudian disebut dengan Pre-test, sedangkan obervasi yang dilakukan setelah eksperimen dinotasikan O2, yang kemudian dinotasikan sebagai Post-test. Adapun konstalasi desain penelitiannya adalah sebagai berukut: Kelompok A Kelompok B Gambar 3.1 Desain penelitian, Arikunto 2010, hlm. 125 Keterangan: Kelompok A : Latihan menggiring bola dengan metode circuit training Kelompok B : Latihan menggiring bola biasa : Tes awal : Kelompok eksperimen metode circuit training Agung Hilmi Wahdi, 2014 Pengaruh Latihan Menggiring Bola Menggunakan Metode Circuit Training Terhadap Peningkatan Keterampilan Dribbling Pemain Sepakbola Coerver Coaching U-15 Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu : Tes Akhir Adapun langkah-langkah penelitianya penulis deskripsikan dalam bentuk gambar berikut: POPULASI SAMPEL TREATMENT PERLAKUAN TEST AWAL TEST AKHIR KESIMPULAN KELOMPOK A LATIHAN DRIBBLING DENGAN CIRCUIT ANALISIS DATA KELOMPOK B KELOMPOK KONTROL Agung Hilmi Wahdi, 2014 Pengaruh Latihan Menggiring Bola Menggunakan Metode Circuit Training Terhadap Peningkatan Keterampilan Dribbling Pemain Sepakbola Coerver Coaching U-15 Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Gambar 3.1 Langkah-langkah Pengambilan dan Pengolahan Data Penelitian

D. Defenisi Operasional

Penafsiran seseorang terhadap suatu istilah kadang berbeda-beda, sehingga bisa menghasilkan salah pengertian. Oleh karena itu untuk menghindari kesalah pahaman dalam penulisan ini, penulis membatasi pembatasan istilah yang digunakan sebagai berikut : 1. Latihan Latihan adalah proses yang sistematis dari berlatih atau bekerja, yang dilakukan secara berulang-ulang dengan hari ke hari menambah jumlah latihan atau pekerjaannya Harsono, 1988: 176 2. Sirkuit training Sirkuit Training merupakan metode latihan dengan mengorganisasikan stasiun-stasiun dalam lingkaran Bompa, 1990, hlm. 101 3. Motor skill acquisition Motor skill acquisition dalam artian terjemahan bebas adalah penguasaan keterampilan gerak. 4. Dribbling Dribbling adalah keterampilan dasar dalam sepak bola karena semua pemain harus mampu menguasai bola saat sedang bergerak, berdiri ,atau bersiap melakukan operan atau tembakan Mielke, 2007, hlm. 2 5. Keterampilan Agung Hilmi Wahdi, 2014 Pengaruh Latihan Menggiring Bola Menggunakan Metode Circuit Training Terhadap Peningkatan Keterampilan Dribbling Pemain Sepakbola Coerver Coaching U-15 Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Keterampilan adalah upaya yang ekonomis, dimana energi yang dikeluarkan untuk melaksanakan suatu tugas tertentu harus seminiminal mungkin, tapi dengan hasil yang maksimal Mahendra, 2007, hlm. 7 6. Sepakbola Sepakbola adalah permainan beregu, masing-masing regu terdiri dari sebelas pemain, dan salah satunya penjaga gawang Sucipto, dkk. 2000, hlm.8 7. Teknik Teknik adalah setiap kesatuan secara konseptual atau fisik yang terdiri dari bagian-bagian dalam keadaan saling tergantung satu sama lainnya L. Ackof 8. Skill Skill adalah kemampuan khusus dalam bidang tertentu secara mendasar dan spesifik yang menyentuh akar teknis.

E. Instrumen Penelitian