Kerangka Pemikiran Hipotesis Penelitian

berpengaruh terhadap PDB sektor pertanian. Penelitian juga menunjukkan bahwa PDB dipengaruhi oleh investasi, tenaga kerja, dan krisis ekonomi.

2.3 Kerangka Pemikiran

Kerangka pemikiran dalam penelitian ini adalah bahwa pembentukan nilai PDRB dari sektor industri tidak terlepas dari pengaruh investasi, tenaga kerja, dan ekspor. Variabel-variabel tersebut kemudian akan diukur dengan alat analisis regresi agar diketahui tingkat signifikasinya. Apabila telah didapat hasil dari regresi tersebut kemudian dapat dilihat tingkat signifikansi setiap variabel independen dalam mempengaruhi variabel dependennya yaitu PDRB sektor industri. Kemudian setelah didapat tingkat signifikansi setiap variabel independen, diharapkan mampu memberikan gambaran kepada pemerintah daerah Kota Semarang dan pihak terkait mengenai pengembangan sektor industri di Kota Semarang supaya pendapatan di sektor tersebut dapat lebih meningkat dengan begitu kesempatan masyarakat sekitar untuk bekerja di sektor tersebut makin terbuka. Gambar 2.2 Kerangka Pemikiran Investasi Tenaga Kerja PDRB Sektor Industri Ekspor

2.4 Hipotesis Penelitian

Hipotesis adalah pendapat sementara dari suatu penelitian serta pedoman dalam penelitian yang disusun berdasarkan pada teori terkait dimana suatu hipotesis selalu dirumuskan dalam bentuk pernyataan yang menghubungkan dua variabel atau lebih. Hipotesis dalam penelitian ini dalam model PDRB sektor industri Kota Semarang adalah : 1. Investasi diduga berpengaruh signifikan dan positif terhadap share PDRB sektor industri Kota Semarang. Artinya kenaikan investasi akan meningkatkan PDRB sektor industri. 2. Ekspor diduga berpengaruh signifikan dan positif terhadap share PDRB sektor industri Kota Semarang. Artinya peningkatan nilai ekspor sektor industri meningkatkan PDRB sektor industri,. 3. Tenaga kerja yang bekerja diduga berpengaruh signifikan dan positif terhadap share PDRB sektor industri Kota Semarang. Artinya kenaikan jumlah tenaga kerja di sektor industri akan menaikkan PDRB sektor industri. 4. Krisis diduga berpengaruh signifikan dan positif terhadap share PDRB sektor industri Kota Semarang. Artinya terjadinya krisis akan berpengaruh terhadap PDRB sektor industri.

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Variabel Penelitian Dan Definisi Operasional Variabel