Kemampuan Representasi Visual HASIL DAN PEMBAHASAN

5 digunakan untuk memperoleh data representasi siswa dalam menyelesaikan soal himpunan. Tes diikuti oleh 30 siswa kelas VII G sebagai subjek penelitian. Kemudian diambil 3 siswa di atas KKM dan 3 siswa di bawah KKM sebagai responden wawancara. Wawancara dilakukan untuk menggali informasi secara lebih mendalam tentang kemampuan representasi matematis siswa berdasarkan hasil tes tertulis. Sedangkan dokumentasi digunakan untuk memperoleh daftar nama siswa, hasil tes tertulis, dan foto-foto pelaksanaan penelitian. Teknik analisis data yang digunakan berdasarkan teknik analisis menurut Miles dan Huberman yang meliputi: 1 tahap reduksi data, 2 tahap penyajian data, dan 3 tahap penarikan kesimpulan. Kemudian keabsahan data dilakukan dengan cara peningkatan ketekunan, triangulasi, dan pemeriksaan sejawat melalui diskusi.

3. HASIL DAN PEMBAHASAN

Kemampuan representasi matematis adalah kemampuan siswa dalam mengungkapkan ide-ide matematika yang dapat berupa diagram, tabel, grafik, simbol matematika, model matematika, kata-kata, dan sebagainya sebagai alat bantu untuk menyelesaikan permasalahan. Menurut Mudzakir Karunia, 2016 kemampuan representasi matematis terdiri dari representasi visual, representasi persamaan atau ekspresi matematis, dan representasi kata atau teks tertulis.

3.1 Kemampuan Representasi Visual

Kemampuan representasi visual dapat dilihat dari jawaban siswa pada nomor 1, 2a, dan 4a. Indikator yang digunakan adalah siswa mampu menyajikan jawaban dalam bentuk diagram venn. Gb 1. Jawaban Soal Nomor 1 Pada soal nomor 1, sebagian besar siswa mampu menyajikan jawaban dalam bentuk diagram venn dengan benar. Namun, ada beberapa siswa yang belum menuliskan huruf S sebagai semesta pada bagian pojok kiri atas diagram 6 venn. Berdasarkan hasil wawancara langkah-langkah yang dilakukan dalam menggambar diagram venn adalah sebagai berikut: a membuat persegi panjang, b menuliskan S di sisi kiri, c membuat dua lingkaran, dan d menuliskan anggota himpunan. Anggota yang sama dari kedua himpunan dituliskan pada irisan lingkaran, sedangkan anggota yang tidak termasuk dalam kedua himpunan dituliskan di bagian luar lingkaran. Gb 2. Jawaban Soal Nomor 2 Sebagian besar siswa belum mampu menyajikan jawaban ke dalam diagram venn secara benar. Dalam menyajikan jawaban, masih banyak siswa yang melakukan kesalahan pada pemilihan bentuk diagram venn. Gb 3. Wawancara siswa di atas KKM Gb 4. Wawancara siswa di bawah KKM Berdasarkan hasil wawancara, kesalahan representasi tersebut disebabkan oleh kurangnya pemahaman siswa tentang konsep bentuk dan penggunaan diagram venn. Siswa yang berada di atas KKM sudah mengetahui bentuk diagram venn yang menggambarkan himpunan bagian. Namun, mereka 7 belum mengetahui penggunaan bentuk tersebut, sehingga cenderung menggunakan diagram venn beririsan ketkika terdapat anggota yang sama. Siswa yang berada di bawah KKM menganggap bahwa diagram venn selalu beririsan. Gambar 5. Jawaban Nomor 4a Sebagian besar siswa mampu menyajikan informasi yang terdapat pada soal ke dalam bentuk diagram venn dengan benar. Namun, beberapa siswa masih belum merepresentasikan banyak siswa yang tidak suka melakukan kedua aktivitas menyanyi dan menari. Gb 6. Wawancara siswa di atas KKM Gb 7. Wawancara siswa di bawah KKM Berdasarkan hasil wawancara, semua siswa mampu menjelaskan diagram venn yang mereka gambar dan mengetahui bahwa banyaknya yang tidak suka melakukan kedua aktivitas dituliskan di luar lingkaran. Akan tetapi, beberapa siswa belum merepresentasikan dalam jawaban. Berdasarkan hasil tes dan wawancara dapat disimpulkan bahwa kemampuan representasi visual siswa di atas dan di bawah KKM pada soal nomor 1 dan 4a sudah baik. Namun, kurangnya pemahaman tentang konsep bentuk dan penggunaan diagram venn membuat siswa belum mampu merepresentasikan secara visual informasi pada soal nomor 2a dengan tepat. 8

3.2 Kemampuan Representasi Persamaan atau Ekspresi Matematis

Dokumen yang terkait

ANALISIS KONEKSI MATEMATIKA SISWA KELAS VII DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA PADA MATERI HIMPUNAN Analisis Koneksi Matematika dalam Penyelesaian Soal Cerita Materi Himpunan pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Baki Sukoharjo.

0 5 18

ANALISIS KONEKSI MATEMATIKA DALAM PENYELESAIAN SOAL CERITA MATERI HIMPUNAN PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 2 Analisis Koneksi Matematika dalam Penyelesaian Soal Cerita Materi Himpunan pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Baki Sukoharjo.

0 7 16

PENDAHULUAN Analisis Koneksi Matematika dalam Penyelesaian Soal Cerita Materi Himpunan pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Baki Sukoharjo.

0 4 5

ANALISIS KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS DALAM MENYELESAIKAN SOAL MATERI HIMPUNAN PADA SISWA Analisis Kemampuan Representasi Matematis Dalam Menyelesaikan Soal Materi Himpunan pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Baki.

0 5 16

PENDAHULUAN Analisis Kemampuan Representasi Matematis Dalam Menyelesaikan Soal Materi Himpunan pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Baki.

0 2 8

PENDAHULUAN Analisis Pemahaman Konsep Matematika Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Materi Himpunan Berdasarkan Taksonomi Solo (Structure Of Observed Learning Outcomes) Pada Siswa Kelas Vii Smp Negeri 2 Baki.

0 2 4

KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA DALAM MATERI HIMPUNAN DI KELAS VII SMP NEGERI 7 KUBU RAYA

0 0 8

KEMAMPUAN TRANSLASI DAN TRANSFORMASI REPRESENTASI MATEMATIS SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA KONTEKSTUAL MATERI HIMPUNAN ARTIKEL PENELITIAN

1 1 12

KEMAMPUAN TRANSLASI REPRESENTASI MATEMATIS SISWADALAM MENYELESAIKAN SOAL MATERI HIMPUNANDI KELAS VIII SMPI

0 1 8

Analisis Kemampuan Representasi Matematis Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Lingkaran Pada Kelas VII-B Mts Assyafi’iyah Gondang

0 0 10