S IND 1100341 Abstract

ABSTRAK
IDEOLOGI PEMBERITAAN KONTROVERSI PELANTIKAN AHOK
SEBAGAI GUBERNUR DKI JAKARTA
(ANALISIS WACANA KRITIS
PADA HIDAYATULLAH.COM DAN TEMPO.CO)
Hana Okki Yuliani
NIM 1100341

Penelitian ini dilatarbelakangi maraknya pemberitaan pelantikan Ahok
sebagai Gubernur DKI Jakarta setelah diumumkan Joko Widodo yang saat itu
menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta terpilih menjadi Presiden RI 2014/2019.
Penelitian ini mengkaji bahasa yang digunakan media daring (dalam jaringan)
dalam wacana beritanya. Masalah penelitian diantaranya: (1) representasi teks
pada pemberitaan pelantikan Ahok; (2) relasi teks pada pemberitaan pelantikan
Ahok; (3) identitas teks pada pemberitaan pelantikan Ahok; (4) intertekstualitas
pada pemberitaan pelantikan Ahok; (5) ideologi media dalam pemberitaan
pelantikan Ahok. Pisau analisis yang digunakan untuk menjawab kelima masalah
tersebut ialah pisau analisis wacana kritis yang berasal dari teori Norman
Fairclough (1995). Data penelitian ini adalah teks berita pelantikan Ahok sebagai
Gubernur DKI Jakarta dalam Hidayatullah.com dan Tempo.co. Berdasarkan
analisis data, ditemukan hasil sebagai berikut: (1) Hidayatullah.com lebih sering

memunculkan kalimatnya yang berisi sisi negatif Ahok, Tempo.co memunculkan
kalimatnya untuk memperlihatkan sisi positif Ahok; (2) Hidayatullah.com lebih
banyak memunculkan pihak yang menolak pelantikan Ahok, Tempo.co lebih
banyak memunculkan pihak yang mendukung dan memuji prestasi Ahok; (3)
Hidayatullah.com menilai pelantikan Ahok sebagai hal yang tidak pantas,
Tempo.co menilai pelantikan Ahok sebagai gubernur DKI Jakarta adalah hal baik.
Kata Kunci: Analisis Wacana Kritis, Pelantikan Ahok, Representasi teks, Relasi
teks, Identitas teks, Intertekstualitas, Ideologi media.

Hana Okki Yuliani, 2015
IDEOLOGI PEMBERITAAN KONTROVERSI PELANTIKAN AHOK SEBAGAI GUBERNUR DKI JAKARTA
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

ABSTRACT
NEWS IDEOLOGY OF CONTROVERSY INDUCTION AHOK
AS GOVERNOR OF JAKARTA
(Critical Discourse Analysis
ON HIDAYATULLAH.COM AND TEMPO.CO)
Hana OkkiYuliani
NIM 1100341

This research is motivated rampant news Ahok inauguration as Jakarta
Governor JokoWidodo after it was announced that time was serving as Governor
of Jakarta was elected President 2014/2019. This study examines the language
used online media in news discourse. Research issues include: (1) the
representation of text in news Ahok inauguration; (2) the relation of text on
inauguration Ahok news; (3) the identity of the text on the news Ahok
inauguration; (4) intertextuality in news Ahok inauguration; (5) The ideology of
the media in reporting the inauguration Ahok. Knives analysis used to answer the
fifth problem is that knife critical discourse analysis which comes from the theory
of Norman Fairclough (1995). This research data is text news Ahok inauguration
as Governor of Jakarta in Hidayatullah.com and Tempo.co. Based on data
analysis, it was found the following results: (1) Hidayatullah.com more often led
to the sentence that contains the negative side Ahok, Tempo.co bring the sentence
to show the positive side Ahok; (2) Hidayatullah.com more parties reject raises
inauguration Ahok, Tempo.co more raises those who support and praised the
achievements Ahok; (3) Hidayatullah.com assess the inauguration Ahok as
inappropriate, Tempo.co assess Ahok inauguration as governor of Jakarta is a
good thing.
Keywords: Critical Discourse Analysis, Inaugural Ahok, text representation, text
Relation, Identity text, Intertextuality, Ideology media.


Hana Okki Yuliani, 2015
IDEOLOGI PEMBERITAAN KONTROVERSI PELANTIKAN AHOK SEBAGAI GUBERNUR DKI JAKARTA
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu