PEMETAAN KESALAHAN PENULISAN SURAT RESMI SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 TANJUNG BALAI ASAHAN TAHUN PEMBELAJARAN 2013/2014.

PEMETAAN KESALAHAN PENULISAN SURAT RESMI
SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 TANJUNG BALAI
ASAHAN TAHUN PEMBELAJARAN 2013/2014

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Sebagian Syarat Memperoleh
Gelar Sarjana Pendidikan

Oleh

DEWI WAHYUNI
209311039

JURUSAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
FAKULTAS BAHASA DAN SENI
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
2014

KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis ucapkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena

Rahmat dan HidayahNya, sehingga penulis dapat menyelesaikan Skripsi ini
dengan judul “Pemetaan Kesalahan Penulisan Surat Resmi Siswa Kelas VIII
SMP Negeri 1 TAnjung Balai Asahan Tahun Pembelajaran 2013/2014”.
Skripsi ini disusun untuk memenuhi sebagian syarat memperoleh gelar Sarjana.
Semoga Skripsi ini mampu memberikan kontribusi khasanah pengetahuan
dan juga dapat membantu kegiatan penelitian berikutnya. Tidak terlupakan dan
tidak luput bantuan dari berbagai pihak. Atas bantuan dan dukungan dari pihakpihak yang terlibat, dengan rasa hormat peneliti mengucapkan terima kasih
kepada:
1. Prof. Dr. Ibnu Hajar Damanik,M.Si. Rektor Universitas Negeri Medan,
2. Dr. Isda Pramuniati, M.Hum. Dekan Fakultas Bahasa dan Seni,
3. Drs. Syamsul Arif, M.Pd. Ketua Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia,
4. Dr. Wisman Hadi, M.Hum. Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa
dan Sastra Indonesia,
5. Dra. Inayah Hanum, M.Pd. Dosen Pembimbing,
6. Muhammad Surip, S.Pd, M.Si. Pembimbing Akademik,
7. M. Oky Fardian Gafari, S.Sos, M.Hum, dan Dr. Mutsyuhito Solin,
M.Pd. Dosen Penguji/Pengarah,
8. Seluruh Bapak/Ibu Dosen serta Staf Jurusan Bahasa dan Sastra
Indonesia dan Staf Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri
Medan,

9. Bapak dan Ibu Guru serta pegawai Tata Usaha SMP Negeri 1 Tanjung
Balai Asahan,
10. Teristimewa, Ayahanda Sinsahri dan Ibunda Maslena yang telah
berkorban banyak, baik urusan materi maupun nasehat dan semangat
yang tiada habisnya. Terima kasih atas doa, semangat, dan
pengorbanan yang tak terhitung,

ii

11. Abang,

kakak

dan

adik-adik

tersayang,

Syahrizal,Am.K.,


Asdarlina,Am.K., Abdul Rasyid,S.Pi., Zulfadli,S.T., Sri Delima, Sri
Dahlia, Mawar Munauwaroh serta keponakan tersayang Syazwina
Maulida Afwa yang memberikan semangat yang luar biasa. Semoga
Allah memberikan rahmat dan karunia kepada keluarga kita, amin ya
robbal alamin,
12. Attari Khul Kabir,S.Pd.I, serta teman-teman seperjuangan kelas B
Ekstensi 2009, terkhusus, Desy, Zahra, Fitri Ayu, Wita, Erwana,
Azwar, Risky dan Saddam yang senantiasa memberikan semangat dan
dukungan yang luar biasa,
13. Teman-teman seperjuangan selama tinggal di Medan yaitu Delima,
Syafrina,

Khuwaida, Aila, Laina, dan Dini yang telah banyak

memberikan pertolongan dalam segala hal,
14. Seluruh pihak yang membantu dan memberikan doa dan semangat
kepada penulis, akhir kata, penulis berharap semoga Skripsi ini
bermanfaat bagi pembaca.
Medan,


September 2014

Penulis

Dewi Wahyuni
209311039

iii

ABSTRAK
Dewi Wahyuni, Nim 209311039. Pemetaan Kesalahan Penulisan Surat Resmi
Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Tanjung Balai Asahan Tahun Pembelajaran
2013/2014. Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia/S1. Jurusan Bahasa
dan Sastra Indonesia. Fakultas Bahasa dan Seni. Universitas Negeri Medan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil pemetaan kesalahan
penulisan surat resmi siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tanjung Balai Asahan
Tahun Pembelajaran 2013/2014. Populasi penelitian ini berjumlah 95 siswa SMP
Negeri 1 Tanjung BAlai Asahan. Sampel diambil secara random sampling (acak
kelas), yaitu sebanyak 30 siswa kelas VIII-2. Metode yang digunakan dalam

penelitian ini adalah metode Deskriptif Kualitatif. Instrumen yang digunakan
untuk menjaring data adalah tes subjektif dalam bentuk penugasan yaitu menulis
surat resmi.
Metode penelitian Deskriptif kualitatif ini sering disebut noneksperimen,
karena pada penelitian ini peneliti tidak melakukan kontrol dan manipulasi
variabel penelitian. Hasil penelitian menunjukkan ditemukan bahwa kemampuan
siswa dalam menulis surat resmi tergolong rendah dan belum maksimal. Pada
tabel uji kategori dilihat bahwa dari 30 siswa yang dijadikan sebagai sampel
penelitian, hanya 8 siswa yang memperoleh nilai atau hasil di atas skor 80-89
yaitu dalam kategori baik, sedangkan 19 orang siswa lainnya memperoleh hasil
dengan kategori cukup yaitu rentang skor 70-79. Berikutnya ditemukan 3 orang
siswa memperoleh hasil menulis surat resmi dengan rentang skor 65-69 yang
dikategorikan kurang. Berdasarkan pengamatan ini, maka dapat disimpulkan
bahwa kemampuan siswa dalam menulis surat resmi masih dibawah kategori baik
atau belum maksimal. Kemudian ditemukan sejumlah kesalahan penulisan yang
bervariasi yaitu dari kesalahan penulisan paling sedikit sebanyak 7 kesalahan
sampai kesalahan yang terbayak sebanyak 20 kesalahan penulisan. Hal ini
disebabkan bahwa pada kenyataannya selama ini siswa hanya cenderung meniru
contoh-contoh surat yang telah ada, sehingga pemahaman akan bahasa maupun
tata cara penulisan surat yang benar dan baku masih rendah.

Kurangnya penguasaan penulisan surat resmi terhadap kaidah bahasa
Indonesia yang baik dan benar menjadi penyebab utama munculnya kesalahan
berbahasa dalam surat resmi. Hal inilah yang terjadi pada siswa kelas VIII SMP
Negeri 1 Tanjung Balai Asahan. Kekurangpahaman pemakai bahasa terhadap
bahasa yang dipakainya akan menyebabkan munculnya kesalahan berbahasa.
Kata Kunci: pemetaan, surat resmi

i

DAFTAR ISI
halaman
ABSTRAK ......................................................................................................
KATA PENGANTAR ...................................................................................
DAFTAR ISI ..................................................................................................
DAFTAR TABEL .........................................................................................
DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................

i
ii
iv

vi
vii

BAB I PENDAHULUAN ..............................................................................
A. Latar Belakang Masalah ...................................................................
B. Identifikasi Masalah ..........................................................................
C. Batasan Masalah ...............................................................................
D. Rumusan Masalah .............................................................................
E. Tujuan Penelitian ..............................................................................
F. Manfaat Penelitian ............................................................................

1
1
3
4
4
5
5

BAB II KERANGKA TEORETIS, KERANGKA KONSEPTUAL,

DAN PERTANYAAN PENELITIAN ............................................
A. Kerangka Teoritis ..............................................................................
1. Pemetaan ..........................................................................................
2. Surat Resmi .....................................................................................
a. Tujuan dan Fungsi Menulis Surat Resmi ....................................
b. Syarat-syarat Surat yang Baik.....................................................
c. Bahasa Surat Resmi ....................................................................
1) Pemilihan Kata/Diksi .............................................................
2) Ejaan dan Tanda Baca ............................................................
B. Kerangka Konsptual...........................................................................
C. Pertanyaan Penelitian .........................................................................

6
6
6
9
14
15
22
25

27
33
34

BAB III METODOLOGI PENELITIAN ....................................................
A. Lokasi dan Waktu Penelitian .............................................................
B. Populasi dan Sampel ..........................................................................
1. Populasi ...........................................................................................
2. Sampel .............................................................................................
C. Metode Penelitian ................................................................................
D. Defenisi Operasional ...........................................................................
E. Instrumen Penelitian ...........................................................................
F. Teknik Analisis Data ..........................................................................

35
35
35
35
36
37

38
39
41

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN.............................. 42
A. Hasil Penelitian .................................................................................... 42
1. Kemampuan Menulis Surat Resmi Siswa Kelas VIII SMP
Negeri 1 Tanjung Balai Asahan....................................................... 42
2. Jenis Kesalahan Penulisan dalam Surat Resmi Siswa kelas VIII

iv

SMP Negeri 1 Tanjung Balai Asahan ............................................. 44
3. Pemetaan Kesalahan Penulisan Surat Resmi Siswa Kelas VIII SMP
Negeri 1 Tanjung Balai Asahan....................................................... 46
a. Kesalahan Pemilhan Kata ........................................................... 46
b. Kesalahan Penggunaan Ejaan ..................................................... 48
B. PEMBAHASAN .................................................................................. 53
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ......................................................... 57
A. Kesimpulan........................................................................................... 57

B. Saran ..................................................................................................... 59
DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 60
LAMPIRAN-LAMPIRAN ........................................................................... 62

v

DAFTAR TABEL
halaman
Tabel 3.1 Populasi Penelitian ........................................................................ 36
Tabel 3.2 Indikator Penilaian Surat Resmi ................................................. 39
Tabel 4.1 Kategori Kemampuan Siswa dalam Menulis Surat Resmi ....... 43
Tabel 4.2 Nilai Kemampuan Menulis Surat Resmi .................................... 43
Table 4.3 Jenis kesalahan penulisan surat resmi siswa kelas VIII SMP
Negeri 1 Tanjung Balai Asahan .................................................. 45

vi

DAFTAR LAMPIRAN
halaman
Lampiran 1 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) .......................... 62
Lampiran 2 Tes Kemampuan Menulis Surat Resmi (LKS) ...................... 66
Lampiran 3 Contoh Surat Resmi.................................................................. 69
Lampiran 4 Lembar Tes siswa ..................................................................... 71

vii

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
Berawal dari asumsi bahwa bahasa merupakan sarana berkomunikasi antar
manusia untuk memperoleh informasi yang penting. Penguasaan berbahasa dapat
diperoleh melalui pembelajaran. Pembelajaran bahasa sangat penting untuk
diajarkan

di

sekolah-sekolah,

terutama

pembelajaran

bahasa

Indonesia.

Pembelajaran bahasa Indonesia harus lebih diarahkan pada kemampuan dan
keterampilan siswa untuk berkomunikasi secara lisan maupun tulis. Pembelajaran
bahasa diharapkan dapat meningkatkan keterampilan berbahasa siswa yang
meliputi keterampilan mendengarkan, berbicara, membaca, dan menulis. Keempat
aspek tersebut memiliki peran yang sama penting bagi peserta didik untuk
menguasai keterampilan berbahasa Indonesia.
Keterampilan menulis merupakan salah satu keterampilan ekspresifproduktif yang sangat penting untuk dikuasai peserta didik dalam proses
komunikasi tulis. Banyak orang yang sukses karena memiliki keterampilan
komunikasi tulis yang bagus. Dengan demikian agar peserta didik dapat memiliki
keterampilan berbahasa yang baik harus menguasai keterampilan menulis yang
baik pula. Menulis merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang sangat
penting bagi siswa. Keterampilan menulis siswa harus terus ditingkatkan,
terutama keterampilan menulis surat resmi. Pada siswa SMP kelas VIII misalnya,
diharapkan dapat menulis surat resmi dengan benar sesuai aturan yang ada dalam
penulisan surat resmi. Dalam keterampilan menulis, ketepatan pengungkapan

1

2

gagasan harus didukung oleh ketepatan bahasa yang digunakan
(Depdiknas 2003: 5).
Sesuai dengan standar kompetensi menulis yang terdapat pada silabus
bahasa Indonesia SMP kelas VIII semester I kompetensi dasar 4.2 yang berbunyi
“Menulis surat dinas berkenaan dengan kegiatan sekolah dengan sistematika yang
tepat dan bahasa baku,” siswa diharapkan dapat menulis surat resmi dengan benar
sesuai aturan yang ada dalam penulisan surat resmi. Dalam penulisan surat resmi,
siswa harus memperhatikan petunjuk atau tata cara penulisan surat, baik
komponen, penggunaan ejaan, dan kalimat efektif. Dengan kata lain, menulis
surat harus memperhatikan aturan yang berlaku. Tujuan penggunaan ejaan dan
kalimat efektif dalam penulisan surat adalah agar bahasa yang digunakan lebih
komunikatif.
Lemahnya kemampuan siswa dalam menulis surat resmi disebabkan
alokasi waktu pembelajaran menulis di sekolah-sekolah selama ini relatif lebih
kecil. Hal ini menyebabkan kemampuan menulis siswa kurang maksimal. Siswa
kurang mendapatkan pengalaman dan pengetahuan dalam pembelajaran menulis..
Dalam pembelajaran menulis siswa kurang memahami hakikat menulis.
(Depdiknas 2003:6). Berdasarkan hasil pengamatan selama mengajar, peneliti
mengetahui bahwa ketika diberikan kesempatan menulis surat resmi. Para siswa
tidak mementingkan mutu tulisan. Mereka lebih mementingkan sistematika surat
resmi tanpa memperhatikan penggunaan bahasa.
Untuk mengetahui sejauh mana kemampuan siswa dalam menulis surat
resmi, kita perlu melihat dan mengnalisis setiap surat agar kesalahan penulisan

3

yang terdapat pada surat dapat digambarkan dengan jelas. Hal ini dapat dilakukan
dengan membuat pemetaan kesalahan penulisan surat resmi. Adapun pemetaan itu
merupakan sebuah proses yang memungkinkan seseorang untuk mengenali
sejumlah kesalahan agar terlihat mudah dan jelas.
Dengan kata lain, pemetaan kesalahan penulisan surat resmi merupakan
suatu

gagasan

yang

dijelaskan

melalui

proses

penggambaran

maupun

pengelompokan kesalahan agar terinci secara jelas sejauh mana perkembangan
maupun penguasaan seseorang mengenai suatu bahasa yang diwakili dengan
menulis surat resmi. Pemetaan ini bertujuan untuk menjelaskan serta
mendeskripsikan sejumlah kesalahan yang sering

muncul pada surat resmi .

Selain itu pemetaan kesalahan penulisan surat resmi juga bertujuan untuk
mendeskripsikan tentang penggunaan tata cara penulisan yang benar di dalam
menulis surat resmi.
Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka peneliti tertarik untuk
mengadakan penelitian dengan judul “Pemetaan Kesalahan Penulisan Surat
Resmi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Tanjung Balai Asahan Tahun
Pembelajaran 2013/2014.”

B. Identifikasi Masalah
Terkait dengan fenomena siswa yang kurang mampu dan memiliki
pemahaman yang rendah mengenai penulisan surat resmi, maka ada beberapa
pernyataan yang muncul di dalam identifikasi masalah. Pernyataan-pernyataan itu
adalah sebagai berikut:

4

1. Siswa mengalami kesulitan dalam menulis surat resmi
2. Jenis kesalahan yang sering muncul dalam penulisan surat resmi
3. Pemetaan kesalahan penulisan surat resmi

C. Batasan Masalah
Mengingat kompleksnya masalah yang behubungan dengan menulis surat
resmi dan merupakan salah satu kegiatan yang sangat erat hubungannya dengan
kemampuan menggunakan bahasa Indonesia, pembahasan dalam penelitian perlu
dibatasi. Maka masalah pada penelitian ini hanya mengenai pemetaan kesalahan
penulisan surat resmi siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tanjung Balai Ashan.

D. Rumusan Masalah
Agar hasil penelitian menuju ke arah yang lebih baik, maka harus
dirumuskan masalah yang akan di bahas. Adapun masalah dalam penelitian ini
adalah sebagai berikut:
1. Bagaimanakah kemampuan menulis surat resmi siswa kelas VIII SMP
Negeri 1 Tanjung Balai Asahan?
2. Apa sajakah jenis kesalahan penulisan yang sering muncul dalam surat
resmi siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tanjung Balai Asahan?
3. Bagaimanakah pemetaan kesalahan penulisan surat resmi siswa kelas VIII
SMP Negeri 1 Tanjung Balai Asahan?

5

E. Tujuan Penelitian
Sesuai dengan rumusan masalah di atas, penelitian ini bertujuan :

1. Untuk mendeskripsikan kemampuan menulis surat resmi siswa kelas VIII
SMP Negeri 1 Tanjung Balai Asahan.
2. Untuk menjelaskan serta mendeskripsikan sejumlah kesalahan penulisan
yang sering muncul dalam menuangkan idenya kedalam tulisan, terutama
dalam menulis surat resmi siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tanjung Balai
Asahan.
3. Untuk mendeskripsikan tentang penggunaan tata cara penulisan yang
benar di dalam menulis surat resmi.

F. Manfaat Penelitian
Dengan tercapainya hasil penelitian ini, diharapkan dapat bermanfaat bagi
guru, siswa dan sekolah yang dirinci sebagai berikut:
1. Bagi guru, penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat untuk meningkatkan
kemampuan guru dalam menerapkan pengajaran menulis surat resmi.
2. Bagi siswa, pengajaran ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan
siswa dalam menulis surat pada umumnya dan surat resmi pada
khususnya.
3. Bagi sekolah, penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat untuk
meningkatkan pengajaran bahasa dan sastra Indonesia, khususnya
pengajaran menulis surat resmi.

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan mengenai pemetaan
kesalahan penulisa surat resmi siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tanjung Balai
Asahan Tahun Pembelajaran 2013/2014 dapat disimpulkan bahwa:
1. Dari tabel uji kategori kemampuan menulis surat resmi siswa kelas VIII
SMP Negeri 1 Tanjung Balai Asahan dapat dilihat bahwa kemampuan
siswa dalam menulis surat resmi masih tergolong rendah, hal ini terlihat
dari 30 siswa yang dijadikan sebagai sampel penelitian, hanya 8 siswa
yang memperoleh nilai atau hasil di atas skor 80-89 yaitu dalam kategori
baik, sedangkan 19 orang siswa lainnya memperoleh hasil dengan kategori
cukup yaitu rentang skor 70-79. Berikutnya ditemukan 3 orang siswa
memperoleh hasil menulis surat resmi dengan rentang skor 65-69 yang
dikategorikan

kurang.

Berdasarkan

pengamatan

ini,

maka

dapat

disimpulkan bahwa kemampuan siswa dalam menulis surat resmi masih
dibawah kategori baik atau belum maksimal.
2. Berdasarkananalisis pemetaan kesalahan penulisan surat resmi siswa kelas
VIII SMP Negeri 1 Tanjung Balai Asahan Tahun Pembelajaran
2013/2014, ditemukan bahwa kesalahan yang sering muncul dalam
menulis surat resmi adalah kesalahan dalam hal pemilihan kata serta
penggunaan ejaan dan tanda baca. Hal ini dapat dilihat dari data yang
diperoleh bahwa dari 30 siswa SMP Negeri 1 Tanjung Balai Asahan tahun

57

58

pembelajaran 2013/2014 ditemukan sejumlah kesalahan penulisan yang
bervariasi yaitu dari kesalahan penulisan paling sedikit sebanyak 7
kesalahan sampai kesalahan yang terbayak sebanyak 20 kesalahan
penulisan. Hal ini dikarenakan kurangnya kemampuan pengembangan
siswa dalam belajar sehingga siswa memiliki pemahaman yang rendah
dalam menulis surat resmi. Dari hasil pengamatan dan analisis yang telah
dilakukan ditemukan bahwa pada saat menulis surat resmi siswa belum
mampu menulis sesuai dengan aturan maupun tata cara yang telah
diajarkan. Berdasarkan
penelitian

bahwa

proses pengamatan peneliti selama melakukan

dalam

penulisan

surat

resmi

siswa

kurang

memperhatikan petunjuk atau tata cara penulisan surat, baik komponen,
penggunaan ejaan, dan kalimat efektif.
3. Dari hasil pemetaan kesalahan penulisan surat resmi siswa kelas VIII SMP
Negeri 1 Tanjung Balai Asahan di atas, maka dapat dilihat bahwa jumlah
kesalahan pada setiap surat resmi siswa memiliki jumlah kesalahan yang
berbeda-beda. Meskipun memiliki jumlah kesalahan yang berbeda-beda,
namun dalam penulisan surat resmi siswa memiliki banyak kesalahan yang
serupa, yaitu kesalahan dalam pemilihan kata maupun kesalahan ejaan.
Berdasarkan permasalahan yang sering muncul, maka pembelajaran
menulis sura resmi di sekolah harus mendapat perhatian dan bimbingan
latihan yang intensif dari para guru mata pelajaran bahasa Indonesia. Hal
ini dimaksudkan agar siswa terampil menulis surat resmi dan belajar

59

mandiri dengan menguasai sejumlah kata sehingga dapat mengembangkan
hasil pemikirinnya sendiri.

B. Saran
Berdasarkan hasil penelitian pemetaan kesalahan penulisan surat resmi
siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tanjung Balai asahan yang telah dipeoleh maka,
1. diharapkan kepada guru untuk menjadikan teori-teori keterampilan
menulis surat resmi sebagai sumber pembelajaran yang dapat membantu
meningkatkan keterampilan menulis surat resmi siswa
2. hendaknya siswa tidak hanya meniru contoh surat resmi yang sudah ada
sebelumnya agar siswa terampil menulis surat resmi, melainkan juga harus
banyak belajar mandiri dengan menguasai sejumlah kata agar dapat
mengembangkan hasil pikirannya sendiri terutama dalam menulis surat
resmi
3. diharapkan kepada guru bahasa dan sastra Indonesia agar lebih
meningkatkan pemahaman siswa terhadap penguasaan dan pemahaman
dalam pembelajaran menulis surat resmi.

60

DAFTAR PUSTAKA

Alwi, Hasan., Soenjono Dardjowidjojo, dkk. 2003. Tata Bahasa Baku Bahasa
Indonesia. Jakarta : Balai Pustaka
Arifin, Syamsir. 1990. Pedoman Penulisan Surat Menyurat Indonesia. Padang:
Angkasa Raya.
Arikunto, Suharsimi. 2000. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek.
Jakarta : Rineka Cipta
Arikunto, Suharsimi. 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek.
Jakarta : Rineka Cipta
Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek.
Jakarta : Rineka Cipta
Chaer, Abdul. 2006. Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka
Depdikbud.2007. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka
Keraf, Gorys. 2001. Diksi dan Gaya Bahasa. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama
Musaba, Z. 1994. Terampil Menulis dalam Bahasa Indonesia yang Benar.
Banjarmasin: Sarjana Indonesia
Poerwadarminta.1986. Kamaus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka
Tarigan, Henry Guntur. 1984. Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa.
Bandung: Aksara
Angraeni,Sesti Dwi. 2013. Kontribusi Pengetahuan Kalimat Efektif Terhadap
Kemampuan Menulis Surat Resmi Siswa Kelas VIII SMP N 1 Pariangan.
Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Vol 1 No.2 Maret 2013;
Seri D 241-371
Mansurah, Ana, Sri Hariani. 2013 Penerapan Model Pembelajaran Langsung
Untuk Meningkatkan Keterampilan Menulis Surat Resmi Siswa Sekolah
Dasar. Jurnal PGSD Volume 1 Nomor 02, 0-216

61

SD Negeri di Kecamatan Jatirobo). Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra, ISSN:
1693-623X Vol 1, No 1, hal 27-36
Tjahjaningsih, Murni. 2013. Meningkatkan Keterampilan Menulis Surat Resmi
dengan Menerapkan Model Pembelajaran Langsung Siswa Kelas VI SD
Hang Tuah 6 Surabaya. Jurnal PGSD FIP Universitas Negeri Surabaya