SEBAGAI ANTI INFLAMASI TOPIKAL PADA TIKUS SKRIPSI

FORMULASI SEDIAAN KRIM EKSTRAK ETANOLIK DAUN SALAM

  (Eugenia polyantha Wight.) DENGAN PENGUJIAN AKTIVITASNYA

SEBAGAI ANTI INFLAMASI TOPIKAL PADA TIKUS SKRIPSI

  Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Farmasi (S.Farm)

  Program Studi Farmasi

  Oleh : Tomas Indra Waskitha Utama NIM: 108114111 FAKULTAS FARMASI UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA 2014

FORMULASI SEDIAAN KRIM EKSTRAK ETANOLIK DAUN SALAM

  

(Eugenia polyantha Wight.) DENGAN PENGUJIAN AKTIVITASNYA

SEBAGAI ANTI INFLAMASI TOPIKAL PADA TIKUS

SKRIPSI

  Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Farmasi (S.Farm)

  Program Studi Farmasi

  /

Oleh :

Tomas Indra Waskitha Utama

  

NIM: 108114111

FAKULTAS FARMASI

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

  

2014

  

PRAKATA

  Puji dan syukur penulis haturkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat, rahmat serta penyertaan-Nya, penulis dapat menyelesaikan penelitian dan penyusunan skripsi yang berjudul

  “Formulasi sediaan krim ekstrak

etanolik daun salam (Eugenia polyantha Wight.) dengan pengujian

aktivitasnya sebagai antiinflamasi topikal pada tikus

   sebagai salah satu syarat

  memperoleh gelar Sarjana Farmasi (S.Farm) di Fakultas Farmai Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta.

  Penulis menyadari dalam penyusunan skripsi ini tidak lepas dari bantuan beberapa pihak, oleh karena itu pada kesempatan ini penulis mengucapkan terimakasih kepada : 1.

  Orangtua penulis, yang telah memberikan doa, semangat serta dukungan moral maupun material kepada penulis sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

  2. Dekan Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

  3. Ibu C. M. Ratna Rini Nastiti, M. Pharm. Apt., selaku Kaprodi Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma, sekaligus Dosen Pembimbing Skripsi yang telah memberikan waktu, pengarahan, pendampingan kepada penulis selama proses penelitian, penyusunan, hingga penyelesaian skripsi ini.

  4. Bapak Ipang Djunarko, M.Sc. Apt., selaku dosen penguji skripsi yang telah memberikan waktu, kritik, saran dan masukan kepada penulis.

  5. Bapak Yohanes Dwiatmaka, M.Si. selaku dosen penguji skripsi yang telah memberikan waktu, kritik, saran dan masukan kepada penulis.

  6. Semua dosen-dosen farmasi yang tidak dapat disebutkan satu per satu yang telah sabar mendidik serta memberikan ilmu kepada penulis selama menempuh pendidikan di Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta.

  7. Staf – staf laboratorium dan karyawan Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma: khususnya Pak Musrifin, Pak Wagiran, Pak Heru, Pak Parjiman, Mas Darto yang telah banyak membantu selama penelitian di laboratorium.

  8. Odilia Arum Narwastu, Felicia Aniska, Sekar Wulan Kinanthi Herlambang, Samuel Meinardus Dwi Prasetyo, yang menjadi teman seperjuangan dan tempat berbagi keluh kesah selama penelitian dan penyusunan skripsi.

  9. Rekan-rekan skripsi lantai 1 (hans dkk, enggar dkk, sisca dkk, via dkk, Stephanie dkk)dan lantai 3 (desti dkk, della dkk, nessya dkk) untuk kebersamaan, bantuan, masukan serta keceriaan selama bekerja di laboratorium.

  10. Sahabat-sahabat seperjuangan Stefanus Indra Gamawan, Agriva Devaly Avista, Angga Zakharia, Fransiskus Asisi Dian Kristianto, Hans Gani, Daniel Pradipta, Evan Gunawan, Henny, Verica Septi atas kebersamaan, kekompakan, suka duka, serta motivasi yang selalu diberikan kepada penulis.

  11. Lulu Margathe yang selalu menemani penulis dengan doa, semangat, kasih sayang dan kesabaran.

  12. Teman-teman Farmasi 2010, atas persahabatan yang terjalin dari awal kuliah sampai saat ini.

  13. Semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu per satu yang telah membantu penulis dalam mewujudkan skripsi ini. Terima Kasih semua.

  Penulis menyadari atas ketidaksempurnaan dalam penyusunan karya ini. Oleh karena itu, penulis menerima segala bentuk kritik dan saran yang berguna untuk kesempurnaan skripsi ini. Penulis juga berharap semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi perkembangan ilmu pengetahuan.

  Yogyakarta, 24 Mei 2014 Penulis

  DAFTAR ISI

  HALAMAN JUDUL .......................................................................................... .i HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING .................................................. ii HALAMAN PENGESAHAN ........................................................................... iii PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ............................................................. iv LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI KARYA ILMIAH UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS ............................................................ v PRAKATA ........................................................................................................ vi DAFTAR ISI ..................................................................................................... ix DAFTAR TABEL ........................................................................................... xiii DAFTAR GAMBAR ....................................................................................... xiv DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................... xv

  INTISARI ........................................................................................................ xvi

  

ABSTRACT ..................................................................................................... xvii

  BAB I. PENGANTAR ........................................................................................ 1 A. Latar Belakang ....................................................................................... 1 1. Perumusan masalah .......................................................................... 4 2. Keaslian penelitian ........................................................................... 4 3. Manfaat penelitian ........................................................................... 5 B. Tujuan Penelitian ..................................................................................... 6 BAB II. PENELAAHAN PUSTAKA ................................................................. 7 A. Inflamasi................................................................................................. 7 B. Antiinflamasi ......................................................................................... 9

  C.

  Natrium Diklofenak .............................................................................. 10

  ®

  D. .............................................................................................. 11 Voltaren E.

  Tumbuhan Salam .................................................................................. 11 F. Flavonoid ............................................................................................. 13 G.

  Maserasi ............................................................................................... 14 H. Karagenin ............................................................................................. 14 I. Oleum Mentha piperita ......................................................................... 15 J.

  Krim ..................................................................................................... 16 K.

  Landasan Teori .................................................................................... 17 L. Hipotesis .............................................................................................. 18

  BAB III. METODE PENELITIAN ................................................................... 19 A. Jenis dan Rancangan Penelitian ............................................................ 19 B. Variabel Penelitian dan Definisi Operasional ....................................... 19 C. Alat Penelitian ...................................................................................... 21 D. Bahan Penelitian .................................................................................. 21 E. Formula ................................................................................................ 22 F. Tata Cara Penelitian ............................................................................. 24 1. Determinasi Tanaman ....................................................................... 24 2. Pengumpulan dan Pembuatan serbuk Simplisia ............................... 24 3. Standarisasi Ekstrak ......................................................................... 24 4. Pembuatan Ekstrak Daun Salam ....................................................... 24 5. Formulasi Krim ................................................................................ 25 a. Pembuatan Basis Krim................................................................ 25

  b.

  Pembuatan Krim Peppermint 0,5% ............................................. 25 c. Pembuatan Krim Ekstrak Daun Salam ........................................ 26 d.

  Pembuatan Krim Ekstrak Daun Salam dengan Peppermint 0,5% 26 6. Modifikasi Sediaan Biocream ........................................................... 27 a.

  Pembuatan Biocream® Peppermint 0,5% ................................... 27 b.

  Pembuatan Biocream® Esktrak Daun Salam............................... 27 c. Pembuatan Biocream® Esktrak Daun Salam Peppermint 0,5% .. 27 7. Uji Sifat Fisik Krim .......................................................................... 27 a.

  Uji Organoleptis dan pH ............................................................. 27 b.

  Uji Daya Sebar Krim .................................................................. 27 c. Uji Viskositas Krim .................................................................... 28 8. Uji Aktivitas Antiinflamasi Sediaan Krim Ekstrak Daun Salam ....... 28 a.

  Penyiapan Hewan Uji ................................................................. 28 b.

  Pembuatan Suspensi Karagenin .................................................. 28 c. Uji Aktivitas Antiinflamasi Sediaan Krim Ekstrak Daun Salam .. 29 d.

  Uji Aktivitas Antiinflamasi Sediaan Biocream® Ekstrak Daun Salam…………………………………………………………….29 9. Penentuan Persen (%) Reduksi Inflamasi .......................................... 30 10.

  Analisis Hasil .................................................................................. 30

  BAB IV. HASIL DAN PEMBAHASAN .......................................................... 31 A. Hasil Determinasi Tanaman .................................................................. 31 B. Hasil Standarisasi Ekstrak ..................................................................... 31 C. Hasil Uji Sifat Fisis dan Stabilitas Krim Ekstrak Daun Salam ............... 32

  1. Uji Organoleptis dan Uji pH ............................................................ 32 2.

  Uji Daya Sebar dan Uji Viskositas ................................................... 33 3. Stabilitas Sediaan ............................................................................ 35 D. Efek Antiinflamasi Krim Ekstrak Daun Salam ...................................... 36 E. Uji Antiinflamasi Krim Ekstrak Daun Salam ........................................ 38

  BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN ........................................................... 45 A. Kesimpulan ........................................................................................ 45 B. Saran .................................................................................................. 45 DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................... 46 LAMPIRAN ..................................................................................................... 51 BIOGRAFI PENULIS ....................................................................................... 78

  

DAFTAR TABEL

  Tabel I. Formula Standar Krim .................................................................. 22 Tabel II. Formula Sediaan Krim M/A Modifikasi ........................................ 22 Tabel III. Formula Krim Ekstrak Daun Salam M/A dalam 25 g .................... 23 Tabel IV. Formula Biocream® Ekstrak Daun Salam M/a dalam 25 g ........... 23 Tabel V.

  Hasil Uji Organoleptis dan uji pH Krim Ekstrak Daun Salam….. 32 Tabel VI. Hasil Uji Daya Sebar dan Viskositas Krim Ekstrak Daun Salam..33 Tabel VII. Persentase Pergeseran Viskositas Krim Ekstrak Daun Salam ........ 36 Tabel VIII. % Reduksi Udema Selama Perlakuan ........................................... 38 Tabel IX. Hasil Uji Statistik % Reduksi Udema Pada Jam Ke-4 ................... 41 Tabel X. Hasil Uji Statistik % Reduksi Udema Pada Jam Ke-24 ................. 43

  

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Mekanisme Inflamasi ...................................................................

  9 Gambar 2. Voltaren® ..................................................................................... 11 Gambar 3. Mekanisme karagenan sebagai agen inflamasi ............................... 15

  

DAFTAR LAMPIRAN

  Lampiran 1. Lembar Determinasi Daun Salam .......................................... 51 Lampiran 2. Penetapan Kadar Quercetin dengan Metode KLT Densito ...... 52 Lampiran 3. Penetapa Kadar Air Menggunakan Metode Gravimetri .......... 54 Lampiran 4. Dokumentasi.......................................................................... 56 Lampiran 5. Ethical Clearance ................................................................... 59 Lampiran 6. Uji Sifat Fisik ........................................................................ 60 Lampiran

  7. Hasil Analisis Aktivitas Antiinflamasi Menggunakan Software R 3.0.1 ...................................................................................... 64

  

INTISARI

  Ekstrak daun salam (Eugenia polyantha Wight) mengandung flavonoid total tidak kurang dari 0,40% dihitung sebagai kuersetin. Flavonoid dalam tanaman dapat berfungsi sebagai antiinflamasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efek antiinflamasi dari ekstrak daun salam pada sediaan krim terhadap udema telapak kaki tikus betina yang terinduksi karagenin serta melihat pengaruh penambahan penetration enhancer dalam meningkatkan aktivitas antiinflamasi pada sedian krim.

  Penelitian ini termasuk jenis penelitian eksperimental murni dengan rancangan acak pola searah. Penelitian ini dilakukan dengan membagi hewan uji menjadi kelompok kontrol negatif, kelompok basis krim dan biocream, kelompok basis krim dan Biocream® dengan peppermint oil, kelompok ekstrak krim dan

  , kelompok ekstrak krim dan Biocream® dengan peppermint oil dan

  Biocream® ®

  kelompok kontrol positif voltaren . Pengukuran udema dilakukan dengan metode jangka sorong pada jam ke-4 dan 24. Analisis data menggunakan program R 3.0.1. dengan taraf kepercayaan 95%.

  Hasil penelitian menunjukkan sediaan krim ekstrak daun salam mempunyai stabilitas yang baik pada formula krim ekstrak dan krim ekstrak sedangkan Biocream® ekstrak dan Biocream® ekstrak peppermint

  peppermint

  tidak. Formula Biocream® ekstrak mempunyai aktivitas lebih rendah dibandingkan dengan kontrol positif sedangkan pada formula Biocream® ekstrak

  

peppermint , krim ekstrak dan krim ekstrak peppermint mempunyai aktivitas

  antiinflamasi yang sama kuatnya dengan kontrol positif emulgel pada jam ke-24, sedangkan penambahan peppermint oil sebagai penetration enhancer tidak berpengaruh pada peningkatan aktivitas antiinflamasi. Kata kunci : antiinflamasi, Eugenia polyantha Wight, krim, karagenan.

  

ABSTRACT

  Extract Salam Leaf (Eugenia polyantha Wight) contains polyfenol flavonoid more than 0,40%. Flavonoid in plants can be used as anti-inflammation. This research aimed to observe the anti-inflammation effect from ethanolic extract of Salam Leaf (Eugenia polyantha Wight) cream on carrageenan-induced edema in female rats, and to observe the effect of penetration enhancer (peppermint oil) in cream for increasing the anti-inflammation activity.

  The research was conducted with pure experimental using the completely randomized design with direct pattern. The rats were grouped into negative- controlled group, cream and Biocream® base group, cream and Biocream® with peppermint oil group, cream and Biocream® extract Salam Leaf, cream and Biocream® extract Salam Leaf with peppermint oil, and positive controlled

  ® th

  Voltaren emulgel. The edema was measured by Calliper Digital method at 4

  th and 24 hours.. The data analysis was done using R 3.0.1.

  The result of this experiment showed that extract of Salam Leaf cream has good stability on formula extract cream and extract cream with peppermint oil. Biocream extract formula has lower activity compare with positive control, while Biocream with extract and peppermint, cream with extract, and cream with

  th extract and peppermint has an equal activity with control positive at 24 hours.

  The addition of peppermint oil as penetration enhancer has no effect on the increase of anti-inflammatory activity.

  Keywords : anti-inflammation, Eugenia polyantha Wight, cream, carrageenan.

BAB I PENGANTAR A. Latar Belakang Inflamasi merupakan mekanisme normal pertahanan tubuh. Setiap orang

  pasti pernah mengalami inflamasi. Inflamasi bukan merupakan suatu penyakit, melainkan suatu pembentukan keadaan yang membantu netralisasi, penghancuran jaringan nekrosis, yang dibutuhkan pada proses penyembuhan (Price dan Wilson, 1995). Tetapi karena dipandang dapat merugikan maka inflamasi tetap membutuhkan pengatasan dan pengendalian (Tjay dan Rahardja, 2002).

  Obat anti-inflamasi dibagi menjadi 2 golongan yaitu golongan steroid (kortikosteroid) dan golongan anti-inflamasi nonsteroid (OAINS). Mekanisme kerja golongan steroid sebagian berdasarkan pada rintangan sintesis prostaglandin dan leukotrein dengan menghambat fosfolipase, sedangkan golongan non steroid mekanisme kerjanya adalah menghambat sintesis prostaglandin dengan menghambat enzim sikloogsigenase (Wilmana, 1995). Pemberian obat antiinflamasi non steroid (OAINS) secara per oral biasanya digunakan untuk menangani inflamasi, namun mayoritas obat antiinflamasi non steroid dapat mengiritasi lambung, hal ini disebabkan karena ketidakselektifan terhadap enzim siklooksigenase (COX). Kebanyakan obat antiinflamasi non steroid (AINS) bekerja pada semua isoform dari enzim siklooksigenase sehingga senyawa yang memproteksi lambung yang dihasilkan oleh enzim siklooksigenase-1 (COX-1) dihambat pembentukanya (Schror and Meyer-Kirchrath, 2000). Efek samping

  2

  dari obat ini yaitu berupa gangguan gastrointestinal seperti mual, muntah, diare, dispepsia, kembung; sakit kepala, dan ruam kulit (Anonim, 2009).

  Pengobatan inflamasi secara topikal lebih dipilih karena dapat meminimalkan terjadinya efek samping seperti halnya yang ditimbulkan pada penggunaan obat inflamasi secara oral. Hal ini dibuktikan dari penelitian Schuelert, Russell dan McDougall, (2011) dimana konsentrasi obat-obat antiinflamasi non steroid topikal yang masuk ke dalam jaringan sistemik, jumlahnya 17 kali lebih rendah dibandingkan dengan penggunaan oral. Keuntungan lain dari penggunaan obat inflamasi secara topikal dibandingkan dengan oral, yaitu tidak melewati hepatic first pass metabolism, mudah penggunaannya, mudah untuk penghentian pengobatan jika dikehendaki, serta meningkatkan kepatuhan penggunaan (Moody,2010).

  Daun salam (Syzygium polyanthum Wight.) dikenal masyarakat sebagai bumbu masak (penyedap makanan). Selain itu salam juga bisa digunakan sebagai obat tradisional yaitu antidiare, antidiabetik, pencernaann, serta lemah lambung

  Menurut Badan POM (2004), kandungan kimia daun salam adalah tannin, minyak atsiri (salamol, eugenol), flavonoid (quercetin, quercitrin, myrcetin, myricitrin), seskuiterpen, triterpenoid, fenol, steroid, sitral, lakton, saponin dan karbohirat. Kandungan quercetin dalam daun salam sebanyak 560 mg per 100gr.

  Flavonoid pada daun salam dapat menghambat pelepasan TNF- α dan IL-6 yang merupakan mediator inflamasi sehingga tidak akan terjadi inflamasi (Lafuente,

  Guillamon, Vilares, 2009).

  Krim adalah bentuk sediaan setengah padat mengandung satu atau lebih bahan obat terlarut atau terdispersi dalam bahan dasar yang sesuai (Depkes RI, 1995). Krim terbentuk dari hasil emulsifikasi antara fase minyak dan fase air dengan bantuan emulsifying agent (Allen, 2002).

  Dalam penelitian ini dibuat sediaan krim tipe (M/A) di mana fase pendispersinya air dan fase terdispersinya minyak. Penggunaan krim dipilih karena mempunyai banyak kelebihan, antara lain mudah dioleskan, mudah menyebar, mempunyai daya penetrasi tinggi, member kelembaban kulit, mudah dibersihkan, mudah dicuci dengan air (Mitsui, 1997).

  ® ® Biocream mengandung Aerosil , paraffin liquidum, vaselin album,

  ®

  , sorbimacrogol palmit 300, monostearin, Myglycol 812, asam sorbit,

  cetostearol

  propilenglikol, deionized water. Biocream® adalah sistem emulsi yang stabil dengan distribusi lemak dan air yang merata (ambifilik). Biocream® biasa digunakan sebagai bahan pengencer untuk berbagai zat aktif untuk pengobatan kulit.

  Inflamasi pada kulit terjadi karena adanya peningkatan agen pro- inflamasi seperti sitokin TNF- α, IL-1, dan IL-6. Pada inflamasi terjadi pelepasan mediator-mediator inflamasi seperti histamin, bradikinin, serotonin, dan prostaglandin (Necas, 2013).Kulit memiliki stratum corneum yang berfungsi sebagai barrier yang dapat menghambat permeasi dari zat aktif. Stratum corneum sangat selektif terhadap molekul-molekul yang akan masuk ke dalam jaringan kulit. Penetration enhancer di dalam formulasi sediaan topikal diperlukan untuk membantu zat aktif masuk ke dalam jaringan kulit. Peppermint oil dapat meningkatkan penetrasi obat yang bersifat hidrofilik pada konsentrasi terendah 0,1%(v/v). Hal ini menunjukkan bahwa peppermint oil dapat digunakan sebagai penetration enhancer (Fox, Gerber, Plessis, dan Hamman, 2011).

1. Perumusan masalah

  Berdasarkan latar belakang di atas maka permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah : a.

  Apakah ekstrak daun salam dapat dibuat sediaan topikal dan memenuhi kriteria sebagai sediaan krim dan Biocream® ? b.

  Apakah sediaan krim ekstrak daun salam dan Biocream® ekstrak daun salam dapat mempunyai efek antiinflamasi ? c.

  Apakah penambahan penetration enhancer dalam sediaan krim dan

  ® Biocream berpengaruh pada aktivitas antiinflamasi pada sediaan krim

  ekstrak daun salam ? 2.

   Keaslian penelitian

  Adapun penelitian terkait tentang daun salam (Eugenia polyantha Wight.) yang pernah dilakukan yaitu : 1.

  Pengaruh pemberian Ekstrak daun salam (Eugenia polyantha) Terhadap Kadar LDL Kolesterol Serum Tikus Jantan Galur Wistar Hiperlipidemia.

  Adapun penelitian terkait tentang efek antiinflamasi yang pernah dilakukan yaitu :

  1. Efek Antiinflamasi Infusa Bunga Telang (Clitoria ternatea L.) Pada Udema Telapak Kaki Mencit Betina Terinduksi Karagenin Dengan Pengukuran Jangka Sorong (Manurung, 2013). Dalam penelitian tersebut dilakukan pengukuran persentase reduksi udema kaki tikus dengan menggunakan metode jangka sorong.

  Adapun penelitian terkait tentang pembuatan formulasi krim yang pernah dilakukan yaitu :

  1. Pengaruh Tween 80 Sebagai Surfaktan dan PEG 6000 Sebagai Basis Terhadap Sifat Fisis dan Stabilitas Krim Ekstrak Etil Asetat Tomat dengan Desain Faktorial (Mantyas, 2014) Dalam penelitian tersebut dilakukan pengukuran stabilitas dengan cara mengukur % pergeseran viskositas.

  Sejauh pengetahuan peneliti, penelitian mengenai Formulasi sediaan cream ekstrak etanolik daun salam dengan pengujian aktivitasnya sebagai antiinflamasi belum pernah dilakukan.

  3. Manfaat penelitian

  Penelitian ini dapat memberikan manfaat teoretis maupun manfaat praktis : a.

  Manfaat teoretis : memberikan informasi yang dapat dijadikan acuan untuk penelitian berikutnya berkaitan dengan efektivitas dari daun salam.

  b.

  Manfaat praktis : menghasilkan sediaan topikal krim ekstrak daun salam yang berguna sebagai obat anti inflamasi.

B. Tujuan Penelitian

  Tujuan dari penelitian ini adalah : 1. Tujuan umum :

  Tujuan umum penelitian ini adalah untuk menghasilkan sediaan topikal krim ekstrak daun salam sebagai obat anti inflamasi.

2. Tujuan khusus :

  Tujuan khusus penelitian ini adalah sebagai berikut : a. Untuk mengetahui apakah ekstrak daun salam dapat dibentuk menjadi suatu sediaan krim dan Biocream

  ®

  yang memenuhi kriteria sebagai sediaan yang baik.

  b.

  Untuk mengetahui aktivitas antiinflamasi sediaan krim dan Biocream

  ®

  ekstrak daun salam sebagai obat anti inflamasi c.

  Untuk mengetahui apakah peppermint oil dapat digunakan sebagai penetration

  enhancer yang dapat membantu meningkatkan aktivitas antiinflamasi pada

  sediaan krim dan Biocream

  ®

  ekstrak daun salam

BAB II PENELAAHAN PUSTAKA A. Inflamasi 1. Definisi Inflamasi adalah suatu reaksi protektif setempat yang timbul karena

  adanya cedera atau kerusakan jaringan tubuh karena suatu rangsangan yang berfungsi merusak, mengurangi, baik agen pencedera maupun jaringan yang cedera (Mutscler, 1986). Inflamasi adalah usaha dari tubuh untuk menginaktivasi atau merusak organisme yang menyerang, menghilangkan zat iritan, dan mengatur derajat perbaikan jaringan (Mycek, Harvey, dan Champe, 1997).

2. Gejala

  Gejala inflamasi yang dapat diamati adalah kemerahan (rubor), panas meningkat (calor), pembengkakan (tumor), nyeri (dolor), dan gangguan fungsi (fungsio laesa) (Mutschler, 1986).

  Rubor merupakan hal pertama yang terlihat di daerah yang mengalami

  peradangan. Pada saat reaksi peradangan timbul, maka arteriola yang mensuplai darah tersebut melebar, dengan demikian akan lebih banyak darah yang mengalir ke dalam mikrosirkulasi lokal. Kapiler yang sebelumnya kosong atau sebagian saja yang merenggang dengan cepat terisi penuh dengan darah. Keadaan ini dinamakan hyperemia (Price dan Wilson, 1995).

  8 Calor atau panas, terjadi secara bersamaan dengan rubor pada reaksi

  peradangan akut. Daerah peradangan pada kulit lebih panas sebab darah yang disalurkan ke permukaan tubuh yang terkena innfeksi lebih banyak daripada yang disalurkan ke daerah normal (Price dan Wilson, 1995). atau pembengkakan merupakan tahap kedua dari inflamasi yang

  Tumor

  disebabkan oleh adanya pengiriman cairan serta sel-sel dari sirkulasi darah ke jaringan radang. Cairan serta sel-sel yang tertimbun di daerah peradangan disebut eksudat. Pada kejadian awal peradangan, cairan eksudat biasanya berisi cairan plasma yang kemudian diikuti oleh hilangnya sel darah putih dari aliran darah dan kemudian terimbun sebagai bagian dari eksudat (Wilmana, 1995, Price dan Wilson, 1995).

  Dolor atau rasa sakit dari reaksi peradangan dapat disebabkan oleh

  beberapa factor. Diantaranya adalah perubahan pH lokal atau konsentrasi lokal ion-ion tertentu dapat merangsang ujung-ujung syaraf. Selain itu, edema yang terjadi mengakibatkan peningkatan tekanan lokal yang dapat menimbulkan rasa sakit (Price dan Wilson, 1995). Mediator-mediator kimiawi seperti baradikinin, prostaglandin, dan serotonin diketahui juga dapat mengakibatkan rasa sakit (Underwood, 1999).

  Fungtio laesa atau hilangnya fungsi merupakan konsekuensi dari suatu

  proses radang. Gerakan yang terjadi pada daerah radang yang dilakukan secara sadar ataupun secara reflek akan mengalami hambatan oleh rasa sakit.

  Pembengkakan yang hebat secara fisik mengakibatkan berkurangnya gerak jaringan (Underwood, 1999).

  9

3. Mekanisme

  

Gambar 1. Mekanisme Inflamasi (Mutschler, 1986)

B.

   Anti Inflamasi

  Obat Anti-Inflamasi Non Steroid (OAINS) dapat menghambat system enzim, siklooksigenase maupun lipooksigenase intraseluler, yang nantinya akan berpengaruh terhadap respon inflamasi yang terjadi serta menurunkan produksi berbagai komponen prostaglandin. Penggunaan obat AINS untuk jangka panjang akan berefek pada gastrointestinal seperti dispepsia serta rasa nyeri pada abdomen, dapat pula terjadi pendarahan pada lambung atau duodenum. Pemberian sediaan topikal adalah salah satu cara untuk menghindari terjadinya iritasi lambung, selain itu tujuan dari system penghantaran sediaan secara topikal adalah untuk menghindari berbagai masalah absorbsi pada saluran cerna seperti

  10

  deaktivasi oleh enzim pencernaan (Babb, 1992). (Fitzgerald et al., 2001). (Gunani, 2009).

  Berdasarkan pada selektifitasnya terhadap COX, OAINS dibagi menjadi beberapa golongan : a.

  Inhibitor COX non selektif, contoh :indometasin, aspirin, diklofenak, piroksikam, naproxen, ibuprofen dan asam mefenamat.

  b.

  Inhibitor selektif COX-2, contoh : nimesulid, meloksikam, nabumeton dan aseklofenak (Ignatius, Zarangga, dan Ernest, 2007).

  c.

  Inhibitor sangat selektif COX-2, contoh : celecoxib, refocoxib, valdecoxib, etoricoxib dan lumiracoxib (Derle, Gujar, dan Sagar, 2006).

C. Natrium Diklofenak

  Natrium diklofenak merupakan suatu anti radang non steroid (Non ) yang merupakan suatu turunan asam

  steroid anti-inflamatory drugs, NSAIDs

  fenil asetat. Natrium diklofenak digunakan pada pengobatan asteoarthritis dan

  

rheumatoid arthritis. Hal yang dilakukan untuk mengurangi efek pada saluran

  cerna adalah dengan membuat sediaan transdermal. Sediaan transdermal merupakan system penghantaran yang memanfaatkan kulit sebagai tempat masuk obat. Kulit relatif permeabel terhadap senyawa-senyawa kimia sehingga dalam keadaan tertentu kulit dapat ditembus oleh senyawa obat yang akan menimbulkan efek terapi, baik lokal maupun sistemik (Aiache, 1993).

  11 ® D.

  

Voltaren

Gambar 2. Voltaren® (Novartis, 2011)

  Voltaren Emulgel ® mengandung dietilamin diklofenak di mana tiap 11,6 mg dietilamin diklofenak setara dengan 10 mg natrium diklofenak. Voltaren Emulgel ® juga mengandung dietilamin, polimer asam akrilik, cetomacrogol 1000, isopropyl alcohol, paraffin cair, parfum, propilrn glikol, dan air. Basis dari

  ® Voltaren Emulgel adalah gel emulsi minyak dalam air (MIMS, 2014).

  E.

  

Tumbuhan Salam

1. Nama dan habitat

  Salam (Eugenia polyantha Wight) mempunyai sinonim Syzygium (Wight) Walp dan Eugenia Iucidula Miq. Di Aceh salam biasa disebut

  polyantha

  mefel, di Sumatra disebut ubor serai, di Madura disebut kastolam, di jawa disebut salam. Tempat tumbuh berada di wilayah yang beriklim tropis dan sub tropis termasuk di daerah Asia Tenggara, yakni Cina. Di Indonesia tumbuh di daerah pegunungan, tetapi ada juga yang ditanam orang sebagai tanaman peneduh.

  12

2. Klasifikasi

  Divisi : Spermatophyta Anak divisi : Angiospermae Kelas : Dycotyledoneae Bangsa : Myrtales Suku : Myrtaceae Marga : Eugenia Jenis : Eugenia polyantha Wight (Backer and Bakhuizen Van den Brink, 1965 ; Van Stennis, 1975; Tjitrosoepomo, 1991) 3.

   Morfologi

  Berupa pohon tinggi sampai 25 meter, garis tengah batangnya sampai 1,3 meter, permukaan licin, putih kecoklatan. Buah bulat, diameter kurang lebih 1,2 cm, muda berwarna hijau dan tua berwarna coklat kehitaman, rasanya agak sepat. Biji bulat, diameter kurang lebih 1 cm, warna coklat. Akar berupa akar tunggang. Daun berbentuk bundar lonjong, tepi rata, pangkal runcing, panjang 10-14 cm, lebar 4-8 cm tangkai panjang, pertulangan menyirip, permukaan bawah hijau muda dan permukaan atas hijau tua. Bunga majemuk, kecil, putih, wangi, tumbuh diujung batang ; kelopak berbentuk piala, diameter 4mm, hijau ; mahkota panjang 2-3 , 5mm, putih ; putik panjang 1mm , hijau keputih-putihan. Salam banyak tumbuh di pekarangan rumah sebagai tanaman peneduh dan perindang (Syamsuhidayat dan Hutapea, 1991).

  13

4. Kandungan kimia

  Daun salam mengandung saponin, flavonoid, minyak atsiri, alkaloid, dan polifenol. Kulit batangnya mengandung saponin dan tanin (Syamsuhidayat dan Hutapea, 1991). Flavonoid total yang terkandung dari ekstrak kental daun salam tidak kurang dari 0,40% dihitung sebagai kuersetin (Dirjen POM, 2013).

  F.

  

Flavonoid

  Flavonoid merupakan senyawa metabolit sekunder yang banyak terdapat pada tumbuh-tumbuhan. Kandungan senyawa flavonoid di dalam tumbuhan sangat rendah, yaitu sekitar 0,25% dan secara umum terikat atau terkonjugasi dengan senyawa gula membentuk glikosida (Robinson, 1995). Khusus pada divisi Angiospermae yang lazim dijumpai adalah flavon dan flavonol, C-glikosida dan 0-glikosida, disamping isoflavon dan flavonon (Markham, 1998).

  Flavonoid merupakan senyawa polar, maka umumnya flavonoid cukup larut dalam pelarut polar seperti etanol, methanol, butanol dan aseton. Adanya gula yang terikat pada flavonoid cenderung menyebabkan flavonoid lebih mudah larut dalam air dan dengan demikian campuran pelarut di atas merupakan pelarut yang lebih baik untuk glikosida (Markham, 1998).

  Flavonoid menghambat banyak reaksi oksidasi, baik secara enzim maupun non enzim. Efek flavonoid terhadap organisme sangat banyak macamnya sehingga tumbuhan yang mengandung flavonoid dapat dipakai dalam pengobatan (Robinson, 1995). flavonoid menunjukkan aktivitasnya sebagai anti alergi, anti inflamasi, anti mikrobial, dan anti kanker. Pada kenyataanya, flavonoid bekerja

  14

  sebagai antioksidan kuat, melindungi diri dari serangan oksidatif dan radikal bebas. Flavonoid dapat bekerja sebagai inhibitor lipooksigenase yang berperan dalam produksi mediator inflamasi yaitu leukotrien sehingga proses peradangan dapat terhambat (Robinson, 1995).

G. Maserasi

  Maserasi merupakan cara penyarian sederhana, dilakukan dengan merendam serbuk simplisia dalam cairan penyari. Cairan penyari akan menembus dinding sel dan masuk ke dalam rongga sel yang mengandunng zat aktif. Zat aktif akan larut, dan karena adanya perbedaaan konsentrasi antara larutan zat aktif di dalam sel dan luar sel maka larutan yang terpekat didesak keluar. Peristiwa ini berulang sehingga terjadi keseimbangan konsentrasi antar larutan diluar dan didalam sel. Maserasi digunakan untuk penyarian simplisia yang mengandung zat aktif mudah larut dalam cairan penyari. Cairan penyari yang digunakan dapat berupa air, etanol, etanol-air, atau pelarut lainya (Anonim, 1986).

H. Karagenin

  Karagenin adalah suatu senyawa iritan yang merupakan mukopolisakarida yang disusun oleh monomer unit galaktosa sulfat. Karagenin dapat menginduksi suatu reaksi inflamasi yang bersifat akut, non-imun, bisa diamati dengan baik dan mempunyai reprodusibilitas yang tinggi. Keuntungan karagenin antara lain : tidak meninggalkan bekas, tidak menimbulkan kerusakan jaringan serta dapat memberikan respon yang lebih peka terhadap obat

  15

  antiinflamasi dibandingkan dengan senyawa iritan lainya (Morris,2003), (Siswanto dan Nurlita, 2005).

  Gambar 3. Mekanisme karagenan sebagai agen inflamasi (Salvemini, 1996) I. Oleum Mentha piperita Oleum Mentha piperita merupakan minyak yang tidak berwarna,

  kekuningan, atau kehijauan-kuning cair, menjadi lebih gelap dan tebal oleh usia dan paparan udara, memiliki bau khas aromatik pepermint, sangat aromatik, tajam rasa, dan diikuti oleh sensasi dingin saat udara ditarik ke mulut. Kandungan utama dari Oleum mentha piperita adalah menthol (30-55%), atau dapat disebut juga stearopten mint, atau kamper mint (Alankar, 2009). merupakan substansi yang dapat memfasilitasi

  Penetration enhancer

  absorbsi penetrasi melalui kulit dengan mengurangi impermeabilitas kulit secara sementara. Bahan-bahan yang mempunyai sifat sebagai penetration enhancer

  16

  mempunyai karakteristik yaitu tidak toksik, tidak mengiritasi, tidak berbau, tidak berasa, tidak berwarna (Sinha dan Kaur, 2000). Menurut Fox, Gerber, Plessis dan Hamman (2011), Peppermint oil dapat meningkatkan penetrasi obat yang bersifat hidrofilik pada konsentrasi terendah 0,1%(v/v).

  J.

  

Krim

  Krim merupakan suatu sediaan berbentuk setengah padat yang mengandung satu atau lebih bahan terdispersi dalam bahan dasar yang sesuai (Dirjen RI, 1995). Terdapat dua tipe krim sederhana, yaitu tipe air dalam minyak (A/M) dan tipe minyak dalam air (M/A). Tipe air dalam minyak (A/M) tidak larut dalam air dan tidak dapat dicuci dengan air, sedangkan tipe minyak dalam air (M/A) dapat bercampur dan dapat dicuci dengan air, serta tidak berminyak (Allen, 1999). Evaluasi krim dapat meliputi uji organoleptis, uji daya lekat, dan uji daya sebar (Banker dan Rhodes, 1990).

  Krim digunakan sebagai : a.

  Bahan pembawa obat untuk pengobatan kulit b.

  Bahan pelembut kulit c. Sebagai pelindung kulit di mana mencegah kontak permukaan kulit dengan larutan berair dan rangsang kulit (Anief, 1997).

  17 K.

  

Landasan Teori

  Inflamasi terjadi karena adanya reaksi antara jaringan ikat pembuluh dengan pengaruh-pengaruh yang merusak (noksi) baik kimia, fisika, maupun infeksi organisme. Rangsangan tersebut membuat adanya pembebasan mediator- mediator inflamasi yang meliputi : histamine, eicosanoid (prostaglandin, tromboksan, leukotrien), PAF (platelet activating factor), bradikinin, nitrit oksida, neuropeptida, dan cytokine (seperti interleukin, interferon, dll) (Rang, Dale, Ritter, and Moore, 2003)

  Daun salam sangat berpotensi sebagai tanaman obat. Penapisan fitokimia yang dilakukan (Kusuma et al, 2011) menyebutkan bahwa ekstrak kasar daun salam tercatat memiliki kandungan senyawa flavonoid. Uji fitokimia menunjukkan bahwa flavonoid yang dikandung oleh daun salam berfungsi sebagai anti bakteri, anti oksidan dan anti inflamasi.

  Flavonoid mampu menghambat enzim lipooksigenase sehingga pembentukan leukotrein yang dapat menyebabkan peradangan menjadi terhambat (Robinson, 1995). Flavonoid pada daun salam akan menghambat pelepasan TNF- α dan IL-6 yang merupakan mediator inflamasi sehingga tidak akan terjadi inflamasi (Lafuente, Guillamon, Vilares, 2009).

  Krim tipe M/A (Vanishing cream) merupakan suatu krim yang dibuat dengan mendispersikan komponen minyak ke dalam komponen air. Mudah dicuci dengan air dan jika digunakan di kulit akan terjadi penguapan dan peningkatan konsentrasi dari suatu obat yang larut air sehingga akan mendorong penyerapan ke dalam jaringan kulit (Aulton, 2002).

  18 Oleum Mentha piperita merupakan minyak yang tidak berwarna,

  kekuningan, atau kehijauan-kuning cair, menjadi lebih gelap dan tebal oleh usia dan paparan udara, memiliki bau khas aromatik pepermint, sangat aromatik, tajam rasa, dan diikuti oleh sensasi dingin saat udara ditarik ke mulut. Kandungan utama dari Oleum mentha piperita adalah menthol (30-55%), atau dapat disebut juga stearopten mint, atau kamper mint (Alankar, 2009). Menurut Fox (2011), Peppermint oil sebagai penetration enhancer dapat memberikan efek pada integritas kulit sehingga zat aktif dapat masuk ke dalam jaringan kulit

  L. Hipotesis ®

  1. ekstrak daun salam menunjukkan kualitas sifat Sedian krim dan Biocream fisik sediaan yang baik

  ®

  2. ekstrak daun salam memiliki aktivitas sebagai Sediaan krim dan Biocream antiinflamasi.

3. Penambahan peppermint oil sebagai penetration enhancer mampu meningkatkan aktivitas antiinflamasi.

BAB III METODE PENELITIAN A. Jenis dan Rancangan Penelitian Formulasi sediaan cream ekstrak etanolik daun salam (Syzgium Wight.) dengan pengujian aktivitasnya sebagai antiinflamasi ini

  polyantha merupakan penelitian eksperimental murni dengan rancangan acak pola searah.

B. Variabel Penelitian dan Definisi Operasional a.

  Variabel bebas Variabel bebas dalam penelitian ini adalah jenis sediaan yaitu

  ® basis krim (krim M/A dan Biocream ) dan konsentrasi peppermint oil.

  b.

  Variabel tergantung Dalam hal ini yang menjadi variabel tergantung antara lain:

  1) Sifat fisik sediaan krim : daya sebar, viskositas

  2) Stabilitas sediaan : pergeseran viskositas

  3) % reduksi edema c.

  Variabel terkendali dan variabel tak terkendali Variabel terkendali adalah variabel yang berpengaruh tetapi dapat dikendalikan, dalam hal ini yang menjadi variabel terkendali antara lain :

  Jenis tikus, Berat badan tikus, umur tikus, jenis kelamin tikus, kecepatan pengadukan, suhu pemanasan.

  Variabel tak terkendali dalam penelitian ini adalah kondisi patofisiologis tikus, suhu serta kelembaban ruangan.

  20

  d.

  Definisi Operasional Variabel 1.

  Ekstrak daun salam adalah ekstrak kental yang didapatkan dari serbuk daun salam yang diekstrak dengan etanol 70% sebagai pelarut dengan metode maserasi.

  2. Krim ekstrak daun salam adalah sediaan semisolid yang mengandung ekstrak daun salam dengan konsentrasi 10% yang dimaksudkan untuk pemakaian luar atau pada kulit (topikal) yang dibuat sesuai dengan formula dan cara kerja pada penelitian ini.

  3. Jenis sediaan pada penelitian ini adalah basis krim dimana terdiri dari

  ® basis krim M/A dan basis Biocream .

  ®

  4. ekstrak daun salam adalah basis krim yang berasal dari Biocream

  ® Biocream yang berfungsi sebagai bahan pengencer untuk berbagai

  zat aktif untuk pengobatan kulit yang mengandung ekstrak daun salam 5. Sifat fisik krim adalah parameter untuk mengetahui kualitas fisik dari

  ®

  sediaan krim M/A ekstrak daun salam dan Biocream ekstrak daun salam dengan uji daya sebar dan viskositas.

  6. Viskositas adalah tahanan dari suatu cairan untuk mengalir. Dalam penelitian ini, besarnya viskositas sampel yang baik berdasarkan viskositas standar yang diambil dari produk pasaran.

  7. Daya sebar adalah kemampuan penyebaran krim pada kulit.

  8.