Dampak Anak Bekerja Terhadap Prestasi Belajar di SMP Jaya Krama Desa Amal Bakti Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK
DEPARTEMEN ILMU KESEJAHTERAAN SOSIAL
NAMA

: PURI NUGRAHA MAULIDIN SITEPU

NIM

: 100902072
ABSTRAK

(Skripsi ini terdiri dari: 6 bab, 101 halaman, 32 kepustakaan, 26 tabel, serta
lampiran)
Skripsi ini diajukann guna memenuhi syarat meraih gelar sarjana Ilmu Kesejahteraan
Sosial, dengan judul “Dampak Anak Bekerja Terhadap Prestasi Belajar di SMP Jaya
Krama Desa Amal Bakti Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang”. Masalah yang
dibahas dalam skripsi ini adalah dampak anak bekerja terhadap prestasi belajar anak yang
dilihat dari faktor kelelahan dan waktu luang serta kehadiran, frekuensi belajar dan
kecerdasan.
Populasi dari penelitian ini adalah 254 anak usia 13-18 anak yang bersekolah di SMP

Jaya Krama dan tinggal di Desa Amal Bakti dan sekitarnya. Sampel tersebut diambil dengan
menggunakan metode penarikan sampel Purposive Sampling. Metode yang digunakan adalah
metode penelitian eksplanatif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data
melalui kuesioner dan observasi. Data yang didapat ditabulasikan ke dalam tabel selanjutnya
dianalisis dengan teknik Korelasi Product Moment.
Berdasarkan data-data yang telah dikumpulkan dan telah dianalisis bahwa dampak
anak bekerja terhadap prestasi belajar positif dimana nilai korelasi product moment hitung
lebih kecil dari moment tabel, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Artinya terdapat dampak
dengan hubungan yang rendah antara anak bekerja terhadap prestasi belajar.
Kesimpulan bahwa anak bekerja berdampak dengan hubungan yang rendah terhadap
prestasi belajar. Sehingga anak dapat bekerja dengan syarat untuk membantu orang tua
meningkatkan ekonomi keluarga dan tidak mengganggu prestasi belajar.
Kata kunci: Dampak, Anak Bekerja, Prestasi Belajar

Universitas Sumatera Utara