Hubungan Antara Penyelenggaran Training Risk Management Pada Tahun 2009 Dengan Motivasi Kerja Peserta di Telkom Learning Center Bandung.

Skripsi M ahasiswa U niversitas Padjadjaran

(I -2012/ 2013)

ABSTRAK
Wienta Kartika Bhuwana Putri. K1C053189. 2010. “Hubungan Antara
Penyelenggaran Training Risk Management Pada Tahun 2009 Dengan Motivasi
Kerja Peserta di Telkom Learning Center Bandung”. Dadang Sugiana, Drs.,
M.Si., sebagai dosen pembimbing utama dan Jenny Ratna Suminar, Dra., M.Si.,
sebagai pembimbing pendamping. Manajemen Komunikasi. Fakultas Ilmu
Komunikasi. Universitas Padjadjaran.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara
penyelenggaraan Training Risk Management dengan motivasi kerja peserta
pelatihan di Telkom Learning Center Bandung, bagaimana kredibilitas trainer
dalam sebuah pelatihan, serta materi pelatihan itu mampu mempengaruhi motivasi
kerja peserta pelatihan.
Penelitian ini dirancang sebagai sebuah penelitian survei yang bersifat
eksplanatif dengan metode korelasional. Data penelitian diperoleh dari kuisioner
dan studi pustaka yang berkaitan dengan psikologi belajar mengajar orang
dewasa.
Berdasarkan hasil penelitian, menunjukkan bahwa terdapat hubungan

antara kredibilitas trainer dengan motivasi kerja peserta pelatihan, dimana
keahlian, keterpercayaan dan daya tarik seorang trainer mampu memotivasi para
peserta pelatihan, serta materi pelatihan pun turut mampu mempengaruhi motivasi
kerja para peserta yang ikut di dalam pelatihan tersebut.
Saran dari penulis adalah agar PT. Telkom Learning Center Bandung
perlu memberikan pemahaman kepada karyawan bahwa dengan pelatihan yang
diberikan akan membantu karyawan dalam menyelesaikan tugas mereka sehingga
motivasi dan performa kerja meningkat dan hal ini dapat membantu meningkatkan
karir karyawan, serta PT. Telkom Learning Center Bandung sebaiknya
memberikan program pelatihan yang dapat meningkatkan kemampuan karyawan
dalam menyelesaikan tugas yang diberikan sehingga melalui pelatihan tersebut
dapat dihasilkan karyawan yang mempunyai klasifikasi yang tinggi untuk
melakukan pekerjaannya.

Wienta Kartika Bhuwana Putri - Hubungan antara Penyelenggaraan Training dengan M otivasi Kerja
i
Program Studi I lmu Komunikasi
Fakultas I lmu Komunikasi © 2012
http:/ / pustaka.unpad.ac.id


Skripsi M ahasiswa U niversitas Padjadjaran

(I -2012/ 2013)

ABSTRACT

Wienta Kartika Bhuwana Putri. K1C053189. 2010. The Correlation
between Training Risk Management in 2009 Period with Job Motivation of The
Participants in Telkom Learning Center Bandung. Dadang Sugiana, Drs., M.Si.,
as supervisor and Jenny Ratna Suminar, Dra., M.Si., as co-supervisor.
Management of Communication. Communication

Faculty at Padjajaran

University.
The objection of this research is to understand the relationship between

Training Risk Management, trainer’s credibility and the training materials with
motivation of Telkom Learning Center Bandung Employee.
This research was designed as an explanatory survey with correlation

method. The data was collected by spreading questionnaires and studying literatures
about training for adults.

The research showed that there is a correlation between trainer’s
credibility with trainee’s motivation. Expertise, crediblity and appeal of a trainer
were the best motivation for trainees. The training materials also influenced

trainee’s motivation.
The author suggests PT Telkom Learning Center to give some
comprehensions to their employee about the objection of the training. Their
motivation and work performance will improve and these improvements will help
them in finalizing their job and career developing. Next, PT. Telkom Learning
Center Bandung have to design training for developing employee’s ability in
finalizing their job and making them as eligible employees.

Wienta Kartika Bhuwana Putri - Hubungan antara Penyelenggaraan Training dengan M otivasi Kerja
ii
Program Studi I lmu Komunikasi
Fakultas I lmu Komunikasi © 2012
http:/ / pustaka.unpad.ac.id