IMPLEMENTASI PEMBERDAYAAN NELAYAN MASYARAKAT KAMPOENG BNI DI PASAR IKAN MUARA ANGKE SEBAGAI BENTUK CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY PT BANK NEGARA INDONESIA (PERSERO) TBK.

ABSTRAK

Ridho Ramadhan, 210110090280, Mahasiswa Jurusan Ilmu Hubungan
Masyarakat Fikom Unpad Kampus Bandung. Melakukan penelitian dengan judul
“Implementasi Pemberdayaan Nelayan Masyarakat Kampoeng BNI di Pasar Ikan
Muara Angke Sebagai Bentuk Corporate Social Responsibility PT Bank Negara
Indonesia (Persero) Tbk”. Sebagai pembimbing utama Trie Damayanti,
S.Sos.,M.Si., dan pembimbing pendamping Aat Ruchiat Nugraha, S.Sos., M.Si.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi
bisnis inheren yang diterapkan oleh corporate community relations, proses
implementasi yang diterapkan corporate community relations dan proses
penciptaan ekosistem saling menguntungkan yang diterapkan oleh corporate
community relation.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini metode studi kasus, dengan
pendekatan interaksioanlisme simbolik. Data dalam penelitian ini diperoleh
melalui observasi partisipan, wawancara mendalam, dan telaah pustaka dan
dokumen. Data yang dihasilkan tersebut kemudian diolah dan dianalisis
menggunakan analisis Interaksionalisme Simbolik.
Hasil penelitian dari program pembedayaan ini adalah pencarian masalah
mengenai bagaimana strategi bisnis yang inheren, implementasi yang diterapkan
corporate community relations dan penciptaaan ekosistem yang saling

menguntungkan. Semua itu diatur oleh peran public relations pada PT. Bank
Negara Indonesia Tbk yaitu divisi corporate community relations. Penerapan
strategi bisnis yang inheren adalah kunci utama dalam suksesnya program
pemberdayaan ini karena strategi bisnis yang inheren membentuk sebuah sikap
mutual understanding di antara para nelayan. Proses implementasi program yang
dilakukan oleh corporate community relations adalah melalui pemberian modal
yang tepat dan pemberian fasilitas yang dibutuhkan oleh para nelayan. Penciptaan
ekosistem yang saling menguntungkan adalah dimana corporate community
relations mengarahkan agar nelayan dapat mencapai profit maksimal dengan
mengharapkan feedback kepada nelayan yaitu membawa nama perusahaan dalam
setiap kegiatannya.
Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa program
Pemberdayaan Pemulung PT Bank Negara Indonesia merupakan bentuk
Corporate Social Responsibility PT Bank Negara Indonesia kepada masyarakat
yang bertujuan untuk menggali proses implementasi pemberdayaan terhadap
nelayan dengan strategi PR yang terencana dengan baik serta sistematis.

i

ABSTRACT


Ridho Ramadhan, 210110090280, Department of Public Relations Student
Communication Faculty Padjadjaran Bandung campus. Conducted research with
the title "Implementation of Community Empowerment Kampoeng BNI Fishermen
Fish Market in Muara Angke Corporate Social Responsibility as a Form of PT
Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk". As the main supervisor Trie Damayanti,
S.Sos., M.Sc., and supervising companion Aat Ruchiat Nugraha, S. Sos., M.Sc.
The purpose of this study was to determine how the inherent business
strategy adopted by the corporate community relations, the implementation
process is applied corporate community relations and the process of creating a
mutually beneficial ecosystem imposed by corporate community relations.
The method used in this research case study method, with
interaksioanlisme symbolic approach. The data in this study were obtained
through participant observation, in-depth interviews, and a review of literature
and documents. The resulting data is then processed and analyzed using analysis
of Symbolic Interaksionalisme.
The results of this empowerment program is a search problem of how
business strategy inherently, the implementation of which is applied corporate
community relations and the creation of a mutually beneficial ecosystem. All that
is set by the role of PR in the PT. Bank Negara Indonesia Tbk is the division of

corporate community relations. Implementation of business strategies that
inherently is a key element in the success of the empowerment program as a
business strategy that inherently form an attitude of mutual understanding among
the fishermen. Program implementation process conducted by the corporate
community relations is through the provision of appropriate capital and the
provision of facilities needed by the fishermen. The creation of a mutually
beneficial ecosystem is where the corporate community relations drive to
encourage fishermen to achieve maximum profit with the fishermen expect
feedback to bring the company's name in every activity.
The conclusion of this study indicate that the empowerment program
Scavengers PT Bank Negara Indonesia is a form of Corporate Social
Responsibility PT Bank Negara Indonesia to the community which aims to explore
the implementation process of empowerment of fishermen with a PR strategy with
well-planned and systematic.

ii