Kadar Logam Timbal (Pb) dan Kadmium (Cd) pada Air Laut dan Kerang Darah (Anadara granosa) Pantai Kenjeran Surabaya - Ubaya Repository

KADAR LOGAM TIMBAL (Pb) DAN KADMIUM (Cd) PADA AIR LAUT
DAN KERANG DARAH (Anadara granosa) PANTAI KENJERAN
SURABAYA
Dyah, 2007
Pembimbing: (I) Ririn Sumiyani, (II) Sri Soejani

ABSTRAK

Telah dilakukan penelitian terhadap kadar logam berat Cd dan Pb dalam air laut
dan kerang darah di Pantai Kenjeran Surabaya selama periode April-Juni 2007.
Pengambilan sampel air laut dan kerang darah menggunakan teknik acak
sederhana. Kerang didestruksi secara destruksi basah. Larutan sampel kerang dan
air laut di analisa dengan menggunakan ICPS. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa pada air laut Kenjeran kadar logam Cd tidak dapat terdeteksi, tetapi
mengandung logam Pb sebesar 1,2246-2,0713 mg/L, dimana kadar logam tersebut
melebihi batas maksimum pada Baku Mutu Air Laut Wisata Bahari yaitu sebesar
0,005 mg/L, sedangkan pada sampel kerang darah tidak mengandung logam Cd
dan Pb. Oleh karena itu, kerang darah dari pantai Kenjeran Surabaya masih layak
untuk dikonsumsi.
Kata Kunci: Kerang Darah, Pantai Kenjeran, Logam Cd, Logam Pb


iv

95

RINGKASAN

Sekarang ini pencemaran dalam lingkungan air sudah semakin berat dengan
masuknya limbah industri dari berbagai bahan kimia yang kadang kala sangat
berbahaya dan beracun meskipun dalam konsentrasi yang masih rendah seperti
bahan pencemar logam-logam berat.(Rukaesih Achmad, 2004).
Pencemaram

laut

khususnya

logam

berat


secara

langsung

akan

mempengaruhi kehidupan manusia. Logam berat dapat terakumulasi dalam tubuh
biota laut dan apabila biota laut tersebut dikonsumsi oleh manusia, maka hal
tersebut akan membahayakan kesehatan manusia.
Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui seberapa besar kadar logam Cd
dan Pb yang terdapat dalam sampel berupa air laut dan kerang darah (Anadara
granosa), selain itu juga untuk mengetahui apakah kadarnya melampaui batas
normal yang membahayakan kesehatan manusia. Bila kandungan logam berat di
dalam kerang darah dan air laut tersebut melampaui batas yang ditetapkan dan
melebihi kadar logam dalam air laut dan kerang pembanding, maka kerang darah
tersebut tidak layak untuk dikonsumsi manusia.
Sebelum dilakukan analisis terhadap sampel, terlebih dahulu dilakukan
validasi metode untuk membuktian bahwa metode yang akan digunakan untuk
penelitian ini benar–benar valid. Dan dari hasil validasi tersebut dapat
disimpulkan bahwa metode yang digunakan untuk penelitian ini valid.


96

Pengambilan sampel dilakukan tiga kali, yaitu pada tanggal 5 April 2007, 5
Mei 2007 dan 5 Juni 2007 dengan interval waktu pengambilan satu bulan. Dengan
jarak pada tiap–tiap pengambilan 5 km dari daerah pantai. Air laut yang
digunakan sebagai sampel penelitian ini diambil di tempat yang sama dengan
tempat pengambilan kerang darah.
Pada penelitian ini dilakukan preparasi sampel Kerang Darah dengan
menggunakan metode destruksi basah yang kemudian dianalisis dengan ICPS.
Sedangkan untuk air laut, sebelum dianalisis dilakukan penyaringan terlebih
dahulu agar tidak mengganggu kerja alat.
Berdasarkan hasil analisis dapat diketahui bahwa pada air laut pembanding
Watu Ulo logam Cd tidak terdeteksi, tetapi mengandung logam Pb sebesar 0,3736
mg/L. Sedangkan pada air laut pantai Kenjeran selama periode April-Juni 2007
logam Cd tidak terdeteksi, tetapi mengandung logam Pb sebesar 1,2246-2,0713
mg/L, dimana kadar logam tersebut melebihi batas maksimum pada Baku Mutu
Air Laut Wisata Bahari menurut Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup
tentang Baku Mutu Air Laut nomor 51 tahun 2004 yaitu 0,005 mg/L.
Dari hasil penelitian terhadap sampel kerang menunjukkan bahwa kerang

pembanding Perna viridis yang di ambil di Pantai Watu Ulo, tidak mengandung
logam Pb dan Cd. Pada sampel Kerang Darah (Anadara granosa) yang di ambil di
Pantai Kenjeran, selama periode April-Juni 2007 juga tidak mengandung logam
Pb dan Cd.
Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa air laut Pantai Kenjeran
mengandung logam Pb yang kadarnya melebihi Baku Mutu Air Laut Wisata

97

Bahari dan melebihi kadar logam dalam air laut pembanding, sehingga dapat
dinyatakan bahwa air laut Pantai Kenjeran telah tercemar. Pada sampel Kerang
Darah tidak mengandung logam Pb dan Cd. Sehingga dapat dinyatakan kerang
tersebut masih boleh untuk dikonsumsi.
Air laut yang berasal dari Pantai Watu Ulo jember, yang digunakan sebagai
pembanding, dengan asumsi masih bebas dari pencemaran logam berat, ternyata
juga telah tercemar logam berat Pb, sehingga dapat dinyatakan bahwa air laut
yang berasal dari Pantai Watu Ulo ini tidak layak digunakan sebagai pembanding.

Dokumen yang terkait

Kandungan Logam Kadmium (Cd), Timbal (Pb) dan Merkuri (Hg) pada Air dan Komunitas Ikan di Daerah Aliran Sungai Percut

3 140 76

Kadar Logam Cd (Kadmium) dan Pb (Timbal) pada Air Laut dan Kerang Hijau (Mytilus edulis) Pantai Kenjeran Surabaya - Ubaya Repository

0 0 1

Kadar Logam tembaga (Cu) dan Kromium (Cr) pada Air Laut dan Kerang Darah (Anadara granosa) Pantai Kenjeran Surabaya - Ubaya Repository

0 0 1

Pemeriksaan Logam berat Kadmium (Dd) dan Timbal (Pb) pada Air laut dan Kerang Bolang-Baling (Trisidos tortuosa Linn.) Pantai Kenjeran Surabaya Februari - April 2008 - Ubaya Repository

0 0 1

Kadar Logam Kadmium (Cd) dan Timbal (Pb) pada Air Laut dan Kerang Lorjuk (Solen vagina) Pantai Kenjeran Surabaya - Ubaya Repository

0 0 1

Pemeriksaan Logam Timbal (Pb) dan Kadmium (Cd) Pada Air Laut dan Kerang Darah (Anadara inaequivalvis Linnaeus) Di Pantai Kenjeran Surabaya Juli-September 2008 - Ubaya Repository

0 0 1

Kadar Logam Berat Pb (Timbal) dan Cd (Kadmium) pada Air Laut dan Kerang Bolang - Baling (Trisidos tortuosa) Pantai Kenjeran Surabaya - Ubaya Repository

0 0 1

Pemeriksaan Logam Berat Kadmium (Cd) dan Timbal (Pb) Pada Laut dan Kerang Hijau (Perna viridis Linn.) Pantai Kenjeran Surabaya Juli-September 2008 - Ubaya Repository

0 0 1

Kadar Logam Berat Tembaga (Cu) dan Pb (Timbal) pada Air Laut dan Ikan Glomo (Johnius coitor) Pantai Kenjeran Surabaya - Ubaya Repository

0 0 1

KANDUNGAN LOGAM BERAT TIMBAL (Pb) PADA AIR, SEDIMEN, DAN KERANG DARAH (Anadara granosa) DI PANTAI BELAWAN, PROVINSI SUMATERA UTARA SKRIPSI

0 0 14