kata pengantar Kepala Bappeda

PEMERINTAH PROVINSI
MALUKU UTARA

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur ke hadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, atas rahmat dan
hidayah-Nya, Rancangan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah
(RPJMD) tahun 2014 – 2019 dapat diselesaiakan.
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Maluku Utara
Tahun 2014 – 2019 ini merupakan dokumen perencanaan pembangunan, yang
memuat visi–misi kepala daerah, arah kebijakan, strategi dan program pembangunan
yang menjadi arahan bagi pelaksanaan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan
masyarakat serta arahan dalam upaya memantapkan pelaksanaan akuntabilitas
kinerja instansi pemerintah, sekaligus menjadi instrumen bagi pelaksanaan fungsi perencanaan,
penganggaran, pengawasan, pengendalian dan evaluasi pembangunan daerah dalam periode lima tahun ke
depan.
Sebagaimana sistem perencanaan nasional, penyusunan dokumen ini mengacu pada Rencana
Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Provinsi Maluku Utara Tahun 2005 – 2025. Pentahapan
pembangunan dalam RPJPD telah dibagi dalam 4 (empat) periode lima-tahunan berdasarkan tahapan
pembangunan, yakni tahapan I periode 2005-2010, dengan tema pembangunan "penciptaan iklim yang
kondusif". Pada tahapan II periode 2010 - 2015 tema pembangunan disebut "Tahap Pemantapan",

sedangkan periode 2015-2020 merupakan tahapan III dengan tema "Pengembangan", sebelum memasuki
Tahapan IV pada periode 2020 - 2025 sebagai tahapan terakhir dengan tema "Peningkatan Daya Saing".
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Maluku Utara Tahun 2014 – 2019 ini
merupakan arahan perencanaan yang mengisi ruang-ruang pembangunan pada tahapan pembangunan
jangka panjang, sehingga dokumen ini mengkonfigurasikan visi dan misi Gubernur dan Wakil Gubernur
terpilih ke dalam tahapan "pengembangan daerah", sebagai tahapan ke-3 dalam kerangka perencanaan
jangka panjang, yang diharapkan dapat mengantar Maluku Utara memasuki tahap "Penciptaan Daya Saing"
pada tahapan perencanaan pembangunan berikutnya, dalam upaya "Mewujudkan Masyarakat Maluku Utara
Yang Damai, Maju, Mandiri, Adil Dan Sejahtera Yang Berorientasi Sumberdaya Laut Dan Kepulauan”
sebagaimana visi jangka panjang Provinsi Maluku Utara.
Visi dan misi Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih masa bakti 2014 - 2019 telah dijabarkan dalam rencana
Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Maluku Utara Tahun 2014 – 2019. Dengan
penguatan pada 5 agenda prioritas pembangunan yang dijabarkan dalam 33 Gebrakan Cinta Gosale Puncak,
dokumen ini mencakup indikasi rencana program dengan pembiayaan yang menjadi landasan dan acuan
bagi penyusunan Rencana Strategis (Renstra) SKPD 2014-2019, Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD)
dan Rencana Kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah.
Penyusunan dokumen ini telah dilakukan melalui tahapan sebagaimana arahan peraturan perundangan
dengan upaya maksimal serta melibatkan berbagai pihak. Meskipun demikian, Provinsi Maluku Utara dengan
RPJMD PROVINSI MALUKU UTARA 2014 – 2019
BAB II - GAMBARAN UMUM KONDISI DAERAH


i

PEMERINTAH PROVINSI
MALUKU UTARA
karakteristik wilayahnya, kondisi SDA dan SDM, serta beragam permasalahan dan tantangan yang ada tentu
saja tidak dapat dijawab dengan mudah melalui lembaran-lembaran dokumen, sehingga sungguh disadari,
bahwa ketidaksempurnaan tentu saja tidak luput mewarnai penyusunan ini.
Oleh karenanya, sangat dibutuhkan saran, masukan dan kritik yang membangun bagi kesempurnaannya,
sehingga dengan niat tulus dan kerja keras yang dilandasi rasa CINTA, helai-helai perencanaan ini dapat
membawa Maluku Utara ke arah yang lebih baik.
Ucapan terima kasih yang setingi-tingginya kepada Gubernur, Wakil Gubernur dan Sekretaris Daerah
Provinsi Maluku Utara yang telah memberikan arahan berharga dalam penyusunan ini. Terima kasih juga
disampaikan kepada DPRD Provinsi Maluku Utara atas kontribusinya sebagai mitra pemerintah daerah. Tidak
terlupakan masukan Pemerintah Pusat melalui Kementerian Dalam Negeri Cq. Ditjen Bina Pembangunan
Daerah atas sumbangsih bagi penajaman dokumen ini. Terima kasih yang setinggi-tingginya juga
disampaikan kepada tim pembahas, tim asistensi, dan semua pihak yang telah membaktikan waktu dan
pikiran, berkontribusi dalam proses penyusunan.
Akhirnya, semoga melalui dokumen perencanaan ini, arahan pembangunan jangka menengah dapat menjadi
pedoman bagi kita semua dalam rangka mengisi ruang-ruang pembangunan dengan langkah-langkah yang

lebih terarah, sistimatis dan terkoordinasi menuju masyarakat Maluku Utara yang maju. Salam CINTA.

Sofifi, Desember 2014
Kepala Bappeda Provinsi Maluku Utara,

Drs. H. Syamsuddin Banyo, M.Si
NIP. 19640606 199303 1 014

RPJMD PROVINSI MALUKU UTARA 2014 – 2019
BAB II - GAMBARAN UMUM KONDISI DAERAH

ii