Pengantar Kepala Bappeda

PENGANTAR
RPJMD Kabupaten Lebong Tahun 2011 - 2015 merupakan Dokumen
Perencanaan Daerah untuk periode 5 tahun kedepan yang berisikan penjabaran
dari Visi , Misi dan Program Kepala Daerah yang penyusunannya berpedoman
pada RPJPD dan memperhatikan RPJMN yang memuat arah kebijakan keuangan
daerah, strategi pembangunan Daerah, kebijakan umum dan program SKPD,
Lintas SKPD dan program kewilayahan disertai dengan rencana-rencana kerja
dalam kerangka regulasi dan kerangka pendanaan yang bersifat indikatif.
Rancangan awal RPJMD Kabupaten Lebong Tahun 2011-2015 disusun oleh
Bappeda Kabupaten Lebong dan selanjutnya disempurnakan menjadi Rancangan
RPJMD dengan menggunakan Rancangan Renstra sebagai bahan masukan dan
selanjutnya dilaksanakan Musrenbang RPJMD untuk penajaman, penyelarasan,
klarifikasi dan kesepakatan terhadap Rancangan RPJMD dengan melibatkan
pemangku kepentingan dengan agenda penyampaian, pembahasan dan
penyepakatan rancangan RJPMD dan Pelaksanaanya ditetapkan oleh Kepala
Daerah
Rancangan akhir RPJMD dirumuskan berdasarkan berita acara kesepakatan
hasil musrenbang RPJMD. Rancangan akhir RPJMD yang telah disempurnakan
berdasarkan kesepakatan hasil musrenbang RPJMD , selanjutnya dibahas dengan
seluruh kepala SKPD untuk memastikan bahwa Program Pembangunan Jangka
Menengah terkait dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing telah

disempurnakan dengan kesepakatan hasil musrenbang dan ditampung dalam
rancangan akhir RPJMD. Rancangan Akhir RPJMD ini dikonsultasikan oleh Bupati
kepada Gubernur dan dilanjutkan dengan penyampaian Rancangan Peraturan
Daerah tentang RPJMD Kabupaten Lebong Tahun 2011-2015 kepada DPRD
Kabupaten Lebong untuk memperoleh persetujuan bersama.
Pada akhirnya, kami menyadari walaupun RPJMD Kabupaten Lebong Tahun
2011- 2015 telah kami susun dengan sebaik-baiknya, mungkin tak luput dari
kesalahan. Oleh karena itu saran dan kritik sangat kami harapkan untuk lebih
menyempurnakan RPJMD ini.
Tubei,

Desember 2010
KEPALA
BAPPPEDA LEBONG

MIRWAN EFFENDI, SE. MSi
ii

PEMBINA TK I NIP
195809301981031004


iii