Hubungan Pendidikan, Pekerjaan, Penghasilan Dan Aktivitas Bahasa Dengan Kemampuan Bahasa Anak Jurnal

perpustakaan.uns.ac.id

digilib.uns.ac.id

HUBUNGAN PENDIDIKAN, PEKERJAAN, PENGHASILAN DAN AKTIVITAS
BAHASA DENGAN KEMAMPUAN BAHASA ANAK
Hafidz Triantoro Aji Pratomo1, Rita Benya Adriani2, Muhammad Akhyar3
1
Program Studi Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat
2
Jurusan Terapi Wicara Politeknik Kesehatan Surakarta
3
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
ABSTRAK
Latar Belakang: Bahasa merupakan kemampuan yang harus dikuasai anak sebelum
memasuki sekolah. Proses perkembangan bahasa dipengaruhi oleh kematangan kognitif
dan neurologis. Kemampuan bahasa merupakan fondasi kemampuan komunikasi,
interaksi sosial dan akademis. Anak dengan permasalahan dan atau keterlambatan bahasa
akan mengalami berbagai hambatan dalam menjalin hubungan sosial dan akademis.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis (1) Hubungan pendidikan ibu
dengan kemampuan bahasa anak. (2) Hubungan status pekerjaan ibu dengan kemampuan

bahasa anak. (3) Hubungan penghasilan orang tua dengan kemampuan bahasa anak. (4)
Hubungan aktivitas bahasa dengan kemampuan bahasa anak. (5) Hubungan pendidikan
ibu, status pekerjaan ibu, penghasilan orang tua dan aktivitas bahasa dengan kemampuan
bahasa anak.
Subyek dan Metode: Jenis penelitian ini observasional correlation dengan
rancangan cross sectional. Lokasi penelitian di Kecamatan Gondangrejo Kabupaten
Karanganyar dengan sampel anak usia 4-5 tahun sebanyak 102. Analisis data
menggunakan regresi logistik ganda.
Hasil: Hasil uji statistik dengan regresi logistik menunjukkan bahwa: (1) Terdapat
hubungan positif yang secara statistik signifikan antara pendidikan dengan kemampuan
bahasa (OR= 2.95; CI=95%; 1.03 hingga 8.39; p = 0.043). (2) Terdapat hubungan positif
yang secara statistik signifikan antara pekerjaan dengan kemampuan bahasa (OR= 3.45;
CI=95%; 1.27 hingga 9.39; p = 0.015). (3) Terdapat hubungan positif yang secara
statistik signifikan antara penghasilan dengan kemampuan bahasa (OR= 6.35; CI=95%;
2.02 hingga 19.93; p = 0.002). (4) Terdapat hubungan positif yang secara statistik
signifikan antara aktivitas bahasa dengan kemampuan bahasa anak (OR= 4.32; CI=95%;
1.61 hingga 11.51; p = 0.003). (4) Hasil analisis data mengenai hubungan pendidikan
ibu, status pekerjaaan ibu, penghasilan orang tua, dan aktivitas bahasa dengan
kemampuan bahasa anak secara bersama-sama memiliki pengaruh yang positif dan
signifikan dengan nilai p