123324 AKJ 2005 06 23 Jambore CBN 2005

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
Lokasi
Reporter & Camerawan
Tanggal Liputan

: Jambore CBN 2005
: Yogyakarta
: Rina dan Yogi
: 21 Juni 2005

Yogyakarta / adalah kota pelajar / kota perjuangan / dan daerah tujuan wisata kedua setelah pulau
dewata // Sebagai kota pelajar / Yogyakarta menjadi cita –cita pendidikan / bagi pemuda dari seluruh penjuru
tanah air / Oleh karena itulah tidak berlebihan / jika kemudian Kota Yogyakarta sering disebut sebagai
Indonesia mini / dengan melihat ragam suku penduduknya //
Keaneka ragaman penduduk kota Yogyakarta / menjadikan kondisi yang sarat dengan kedinamisan
/terlebih di era globalisasi /dimana dunia sudah tidak lagi dibatasi oleh ruang dan waktu // Yogyakarta pun
menjadi taget / sasaran pemasaran / peredaran narkotik dan obat-obat terlarang // hal ini tebukti akhir-akhir ini
banyak terungkap / kasus penyalahgunaan narkotika dan obat –obatan terlarang di kalangan pelajar /mahasiswa
/ dan juga pemuda //
Banyaknya kasus penyalah gunaan narkoba dan praktek jual belinya / sering sekali menimpa generasi

bangsa ini / membangkitkan kesadaran dan kepedulian di antara para penegak hukum / perangkat masyarakat /
dan tidak terkecuali organisasi pemuda / seperti karang taruna //
Hal tersebut / diungkapkan Wakil Walikota yogyakarta yang juga Ketua badan Narkotika kota
Yogyakarta Syukri Fadoli / Selasa kemarin di Balai Kota Yogyakarta // Hadir dalam kesempatan tersebut /
Haryawan Emir Nuswantoro ,S.S ( Ketua Karang taruna Kota Yogyakarta 2004 -2008)//
Sebagai wujud realisasi / dari program peningkatan / dan pemberdayaan generasi muda dalam
penanggulangan Narkotik/ psikotropika dan zat adiktif lainnya ( Napza ) / maka Karang taruna Kota
Yogyakarta bekerjasama dengan Badan Narkotika Kota Yogyakarta / serta Dinas kesejahtraan Sosial dan
Pemberdayaan masyarakat Kota Yogyakarta / akan menyelenggarakan Jambore CBN atau Cegah Brantas
narkoba 2005 //
Jambore CBN ini akan diadakan mulai tanggal 25 – 26 Juni 2005 / dan semua kegiatan akan terpusat
di Pelataran Serangan Umum 1 maret //Adapun maksud diadakan kegiatan ini / untuk memperingati hari madat
sedunia yang jatuh pada tanggal 26 juni 2005 / serta menumbuhkan kesadaran terhadap adanya ancaman bahaya
penyalahgunaan Napza //

Demikan Rina dan Pisko melaporkan untuk AKJ / RBTV //

ACC

Redaktur


Narator

Editor

1