124349 AKJ 2006 12 21 Tela tela

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
: FEATURE Tela Tela
Lokasi
: Tambakbayan babarsari
Reporter & Camerawan : Amien dan Puri

Tanggal Liputan

: 08 Agustus 06

SEGMEN 01 :
Semua orang pasti sudah tak asing lagi dengan singkong // singkong yang selama ini kita jumpai / selain
dimanfaatkan sebagai makanan ringan / seperti / getuk / tape / dan keripik // namun berbeda dengan singkong
yang satu ini // Meskipun melalui proses yang hampir sama dengan proses pada umumnya / singkong yang satu
ini / pastilah berbeda // dengan beragam rasa seperti / jagung pedas / barbeque / jagung manis / sambal balado /
chilli / keju / jagung bakar / pizza / ayam // Singkong ini mulai digemari / khususnya anak muda // Kenapa tidak
.........// Lidah kita pasti dimanjakan dengan kerenyahan singkong yang satu ini //
Tela-tela ( baca : e= ekor, a= awan ) // Cemilan yang terbuat dari singkong / melalui proses penggorengan ini /
banyak digemari masyarakat // Disudut-sudut kota / kita jumpai penjual yang menjajakan singkong Tela Tela //
Dengan ciri gerobak yang berwarna khusus / pada siang hari sampai malam / penjaja ini dikerumuni banyak

anak –anak muda / bahkan orang tua pun ikut antri untuk membeli Tela Tela // Menurut salah satu penjual tela
tela / mereka hanya menjajakan saja // sementara / bahan baku yang mereka peroleh / diambil di wilayah
tambak bayan / caturtunggal / depok / sleman //
Bila kita memasuki wilayah Tambak Bayan III / Caturtunggal / Depok / Sleman / maka di pinggir jalan tersebut
kita akan melihat sebuah rumah / yang banyak terdapat singkong dan gerobak berwarna merah kuning //
suasana kos-kosan sangat kental terasa di sekitar tempat ini / yang memang merupakan kawasan mahasiswa //
Ini membuat team Apa Kabar Jogja penasaran untuk segera melihat di dalamnya // Ternyata.../ tempat inilah
yang menjadi outlet pertama dari Tela Tela Fried Cassava / yang merupakan cikal bakal cemilan berbahan
singkong //
Menurut Bobby / salah satu pendiri Tela Tela / mengatakan singkong yang sering kita jumpai biasanya
hanya digoreng dan direbus / kemudian disajikan saja //
------Steatment----(Bobby)
direktur telatela
Kenapa singkong goreng ini dinamakan Tela Tela ?//
------Steatment----(Bobby)
direktur telatela
Bermula dari coba-coba / Bobby dkk / mencoba mengadu nasib untuk membuka usaha singkong goreng // dan
usaha baru ini mulai beroprasi pada tanggal 24 September 2005 / ternyata mendapat respon baik dari
konsumen//
------Steatment----(Bobby)

direktur telatela
Untuk pengembangan usahanya / bobby mencoba membuka outlet-outlet baru / bahkan sampai di luar kota //
------Steatment----(Bobby)
direktur telatela

ACC

Redaktur

Narator

Editor

1

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
: FEATURE Tela Tela
Lokasi
: Tambakbayan babarsari

Reporter & Camerawan : Amien dan Puri

Tanggal Liputan

: 08 Agustus 06

Dalam perjalanan 1 tahunnya / bobby telah berhasil membuka 60 outlet / yang beroperasi di berbagai tempat di
Yogyakarta //
------Steatment----(Bobby)
direktur telatela
Menurut eko selaku operasional tela tela / banyaknya permintaan dari masyarakat untuk bergabung / maka
dibukalah frenchisee // Eko menegaskan / sampai sekarang / pihaknya telah membuka agen-agen di luar kota /
seperti muntilan / Solo / Madiun / Semarang / dan Purwokerto // Rencananya tela tela ini akan dibuka di
Jakarta//
------Steatment----(eko)
operasional
Dalam proses pembuatan tela tela / singkong yang digunakan haruslah mempunyai kwalitas baik // Untuk
wilayah Jogja / biasa digunakan singkong meni (baca : ekor ) / dan singkong ketan // Nama ini pun berbeda –
beda untuk tiap daerah // Menurut eko / sebelumnya singkong didatangkan dari daerah cangkringan // karena
suplai dari cangkringan tidak mencukupi / kemudian singkong didatangkan dari luar daerah //

------Steatment----(eko)
Operasional

SEGMEN 02 :
Proses pembuatan Tela Tela diawali dengan mempersiapkan singkong yang baik // kemudian singkong tersebut
dikupas / sebelum masuk proses perebusan // singkong yang sudah dicuci bersih / selanjutnya direbus kurang
lebih 15 menit // selama proses perebusan berlangsung / bumbu bawang putih dan garam yang telah dihaluskan
/ kemudian dicampurkan // Setelah matang / barulah singkong ini diangkat / lalu ditiriskan // Setelah dingin /
singkong siap untuk proses pemotongan / sesuai dengan ukuran //
Menurut suryanti selaku karyawan / dalam proses pembuatan tela-tela / juga menghasilkan limbah //
diantaranya kulit singkong dan sisa potongan // Banyak masyarakat sekitar yang memanfaatkan keberadaan
limbah ini untuk makanan ternak / seperti sapi dan kambing // Sementara potongan kecil-kecil dari singkong
yang tidak terpakai / dimanfaatkan untuk makanan ikan //
---------Steatment-------Suryanti
produksi

ACC

Redaktur


Narator

Editor

2

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
: FEATURE Tela Tela
Lokasi
: Tambakbayan babarsari
Reporter & Camerawan : Amien dan Puri

Tanggal Liputan

: 08 Agustus 06

Berawal dari bisnis kecil-kecilan / dan bermodalkan kreativitas / serta ketekunan / bobby dan teman-temannya
berhasil mengangkat singkong / untuk dijadikan makanan khas / yang banyak digemari // Meskipun tidak dapat
dipungkiri / persaingan dalam bisnis memang ada / namun .../ Tela Tela produksinya / mampu menembus hati

masyarakat / dengan cita rasa tersendiri / lain dari pada yang lain ///
Amien dan Pury melaporkan untuk AKJ //

ACC

Redaktur

Narator

Editor

3