Pola Penggunaan Obat pada Penyakit Gastroenteritis Akut Pasien Dewasa Rawat Inap : Studi Dilakukan di RUMKITAL Dr. Ramelan Surabaya - Ubaya Repository

POLA PENGGUNAAN OBAT PADA PENYAKIT GASTROENTERITIS
AKUT PASIEN DEWASA RAWAT INAP
(STUDI DILAKUKAN DI RUMKITAL Dr. RAMELAN SURABAYA)
Yuliani, 2009
Pembimbing: (I) Lestiono, (II) Anita P. Rahman

ABSTRAK
Gastroenteritis akut merupakan penyakit umum penyebab morbiditas pada
orang dewasa di seluruh dunia. Dilakukan penelitian pola penggunaan obat yang
bersifat non eksperimental yang dilakukan secara retrospektif pada penyakit
gastroenteritis akut pasien dewasa yang menjalani rawat inap di Rumkital Dr.
Ramelan selama September 2007-Oktober 2008. Pengamatan dilakukan terhadap
rekam medis penderita. Dari 341 data yang ada, diambil 76 data sebagai sampel
dengan convenience sampling. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan
bahwa: Golongan obat yang paling banyak digunakan adalah cairan rehidrasi dan
elektrolit (100,00%) dengan jenis terbanyak Ringer Laktat (54,75%), diikuti
golongan antibakteri (98,68%) dengan jenis terbanyak tetracyclin (43,75%), dan
golongan adsorben (92,11%) dengan jenis terbanyak kaolin pektin (88,57%); lama
pemberian obat untuk pengobatan gastroenteritis akut tergantung dari kondisi
pasien; regimentasi dosis obat pada pengobatan gastroenteritis akut pasien dewasa
sesuai dengan dosis yang dianjurkan. Drug-related problems yang mungkin

terjadi (31,58%), antara lain: dosis subterapetik (5,88%), obat digunakan tanpa
indikasi (29,41%), dan interaksi obat potensial (64,71%).

Kata Kunci: Gastroenteritis akut, pola, drug related problems, pasien dewasa,
rawat inap

vii

Dokumen yang terkait

Pola Penggunaan Antibiotika pada Pasien Sepsis Rawat Inap Penyakit dalam di Rumkit AL Dr. Ramelan Surabaya - Ubaya Repository

0 0 1

Pola Penggunaan Obat pada Pasien Angina Pektoris yang Menjalani Rawat Inap Jantung di RUMKITAL Dr. Ramelan Surabaya Tahun 2007 - 2008 - Ubaya Repository

0 0 1

Pola Penggunaan Obat pada Ibu Hamil dengan Preeksi yang Menjalani Rawat Inap di Rumkital Dr. Ramelan Surabaya - Ubaya Repository

0 0 1

Pola Penggunaan Antibiotik pada Pasien Seksio Sesarea Rawat Inap di Rumkital Dr.Ramelan Surabaya Se Bulan Juni 2006-Desember 2006 - Ubaya Repository

0 0 1

Pola Penggunaan Obat Luka Bakar pada Pasien yang Menjalani Rawat Inap Bedah di Rumikal Dr. Ramelan Surabaya - Ubaya Repository

0 0 1

Pola Penggunaan Obat pada Pasien Fibrilasi Atrium yang Menjalani Rawat Inap di Rumkital Dr. Ramelan Surabaya - Ubaya Repository

0 0 1

Pola Penggunaan Obat dan MasalahMasalah Terkait Obat pada Pasien Rawat Inap yang Menderita Hipertensi Sebagai Komplikasi dari Diabetes Mellitus di Rumkital DR.Ramelan Surabaya Ubaya Repository

0 0 1

STUDI PENGGUNAAN ALBUMIN PADA PASIEN SEPSIS (Penelitian dilakukan di Rumkital Dr. Ramelan Surabaya) Repository - UNAIR REPOSITORY

0 0 21

POLA PENGGUNAAN IMUNOGLOBULIN INTRAVENA PADA PASIEN GUILLAIN – BARRE SYNDROME (GBS) (Penelitian dilakukan di Ruang Rawat Inap Sub Departemen Penyakit Saraf Rumkital Dr. Ramelan Surabaya) Repository - UNAIR REPOSITORY

0 1 30

Pola regimentasi obat antihipertensi pada pasien penyakit ginjal di instalasi rawat inap Rumkital Dr. Ramelan Surabaya - Widya Mandala Catholic University Surabaya Repository

0 0 14