Panduan PPI 2016 batch 02

PANDUAN
PROGRAM PENYIAPAN PUBLIKASI INTERNASIONAL
2016
FAKULTAS TEKNIK UGM

PENDAHULUAN
Seperti telah diketahui, UGM mendapatkan tugas dari Kementrian
Ristekdikti untuk berusaha keras masuk ke dalam kelompok perguruan
tinggi berkualitas tingkat dunia. Salah satu aspek penting dalam
pencapaian tugas tersebut adalah riset dan publikasi. UGM diharapkan
dapat menjalankan riset-riset unggulan, yang kemudian dapat
dipublikasikan dalam jurnal-jurnal internasional yang terindeks dan
memiliki impact factor. Publikasi dipandang sebagai salah satu indikator
utama yang menunjukkan kualitas perguruan tinggi.
Kesempatan, insentif, maupun bantuan dana untuk melakukan publikasi
tersedia dalam jumlah yang cukup banyak. Dukungan ini muncul dari
berbagai sumber baik dari lingkunan internal maupun eksternal. Di sisi
lain, perubahan Struktur Organisasi dan Tatakelola (SOTK) UGM
menyebabkan cukup banyak dosen yang menjabat posisi-posisi tertentu
(baik struktural maupun bukan). Hal ini dapat mengurangi waktu dan
perhatian untuk melakukan riset dan publikasi. Kondisi ini menyebabkan

Fakultas Teknik UGM perlu merumuskan strategi memelihara produktifitas
publikasi secara lebih efektif.

TUJUAN
Tujuan Program Penyiapan Publikasi Internasional (PPI) adalah sebagai
berikut:
1. Mengidentifikasi potensi publikasi karya ilmiah di jurnal
internasional terindeks
2. Mengakselerasi proses penyiapan naskah untuk publikasi karya
ilmiah di jurnal internasional terindeks
3. Mendorong mahasiswa pascasarjana (terutama mahasiswa S3)
untuk melakukan publikasi sebagai bagian dari diseminasi hasilhasil risetnya

SASARAN
Sasaran Program PPI adalah sebagai berikut (urutan menunjukkan
prioritas):
1. Mahasiswa S3 di lingkungan Fakultas Teknik UGM (didampingi oleh
promotor dan ko-promotor)

2. Mahasiswa S2 di lingkungan Fakultas Teknik UGM yang memiliki draf

karya ilmiah yang berpotensi dipublikasikan di tingkat internasional
(didampingi oleh tim pembimbing)
3. Mahasiswa S1 di lingkungan Fakultas Teknik UGM yang memiliki draf
karya ilmiah yang berpotensi dipublikasikan di tingkat internasional
(didampingi oleh tim pembimbing)

DESKRIPSI PROGRAM
Program PPI adalah program dukungan untuk menyiapkan penyusunan
naskah/ manuskrip karya ilmiah sehingga layak untuk dipublikasikan ke
jurnal internasional bereputasi.
Program PPI dilaksanakan dalam bentuk kegiatan-kegiatan yang bertujuan
meningkatkan ketrampilan menulis karya ilmiah dan menjamin kualitas
tulisan sehingga layak dipublikasikan ke jurnal internasional bereputasi.
Kegiatan-kegiatan tersebut adalah:
1. Pelatihan penulisan karya ilmiah (struktur dan isi, dan penulisan di
jurnal internasional)
2. Pelatihan tools pendukung penulisan karya ilmiah (manajemen
referensi kepustakaan, pencarian jurnal, dan pendayaagunaan
aplikasi penyunting naskah)
3. Pendampingan penulisan

4. Proofreading (untuk menjamin substansi naskah memiliki kualitas
yang dipersyaratkan)
5. Penerjemahan naskah (jika diperlukan, dan bisa memanfaatkan
layanan penerjemah profesional)
6. Postgraduate symposium (dilaksanakan pada akhir program,
sebagai forum komunikasi ilmiah antar mahasiswa pengusul)

HASIL (OUPUT) YANG DIHARAPKAN
Hasil yang diharapkan adalah submission ke jurnal internasional
terindeks yang diakui oleh Kemenristekdikti. Submission dibuktikan
dengan pernyataan dari pengelola jurnal tentang penerimaan karya ilmiah
untuk proses review.

KETENTUAN DAN PERSYARATAN
1. Peserta program adalah mahasiswa dan para promotor/ko-promotor
atau pembimbingnya. Mahasiswa dan dosen membentuk tim
(peserta program).
2. Dosen pengusul diperbolehkan mengusulkan lebih dari satu
proposal (maksimal 5 judul naskah yang berbeda).
3. Mahasiswa peserta program harus terdaftar aktif sebagai

mahasiswa di salah satu program studi di Fakultas Teknik UGM.
4. Eligibilitas:
a. Mahasiswa S3: diutamakan yang sudah melaksanakan ujian
komprehensif
b. Mahasiswa S2: sudah melaksanakan seminar hasil riset/ujian
pra-pendadaran/sudah menyelesaikan minimal 80% dari
proses riset yang dijalankan

c. Mahasiswa S1: sudah melaksanakan seminar hasil riset/ujian
pra-pendadaran/sudah menyelesaikan minimal 90% dari
proses riset yang dijalankan
5. Peserta program harus menyiapkan proposal sesuai dengan format
yang ditetapkan. Proposal diusulkan oleh dosen promotor atau
pembimbing utama sebagai penanggungjawab kegiatan.
6. Kegiatan-kegiatan yang diadakan dalam Program PPI ini membentuk
satu kesatuan yang utuh dan harus diikuti dari awal sampai akhir
secara lengkap, kecuali bila dinyatakan sebaliknya.
7. Peserta program harus sudah memiliki draf naskah yang siap
diajukan untuk publikasi ke jurnal internasional (tidak dimulai dari
nol). Draf naskah ini menjadi bahan penilaian dalam proses seleksi.

8. Naskah harus ditulis sesuai dengan bahasa, ketentuan, dan format
yang ditetapkan oleh jurnal internasional yang dituju dan bebas
plagiarism.
9. Penulis wajib mencantumkan Fakultas Teknik UGM sebagai
afiliasinya.
10.
Jurnal internasional yang dituju harus memiliki reputasi,
ditunjukkan dengan terindeksnya ke sistem indeks yang diakui Dikti
(Scopus, Thomson ISI, Microsoft Academic). Jurnal internasional
yang dituju juga tidak boleh masuk dalam kategori jurnal yang
diragukan
kualitasnya,
seperti
tercantum
dalam
situs
www.scholarlyoa.com.
11.Peserta program tidak boleh mengubah judul makalah, namanama penulis, dan jurnal internasional yang menjadi target
yang telah ditetapkan di dalam kontrak.
12.Pendanaan Program PPI dilaksanakan dalam dua bagian:

a. Pengelolaan dana oleh Fakultas Teknik UGM, untuk kegiatankegiatan:
sosialisasi,
pelatihan-pelatihan/workshop,
postgraduate symposium, dan manajemen program.
b. Pengelolaan dana oleh tim peserta program, untuk kegiatankegiatan: pendampingan, proofreading, penerjemahan, dan
kebutuhan/kegiatan tidak terjadwal lainnya yang diperlukan
dalam penyiapan naskah.
13.Dana yang dikelola oleh peserta program diberikan dalam dua
tahap:
a. Tahap pertama sebesar 30% diberikan setelah kontrak
ditandatangani.
b. Tahap kedua sebesar 70% diberikan setelah peserta program
memberikan bukti submission naskah ke jurnal internasional
yang dituju.

PROSES SELEKSI
Proses seleksi dilaksanakan sebagai berikut.
1. Mahasiswa bersama dosen (promotor & ko-promotor, pembimbing)
menyusun proposal. Sebagai penanggung jawab adalah dosen
(promotor atau pembimbing utama).


2. Wajib mengisi form pendaftaran dan upload proposal serta
manuscript di http://ft.ugm.ac.id/2016/07/form-pendaftaran-onlineppi-agustus-2016/
3. Proposal akan diseleksi oleh suatu tim yang terdiri dari wakil tiap
Departemen di FT UGM dan dievaluasi berdasarkan persyaratan
administrasi dan kriteria penilaian yang telah ditentukan.
4. Kriteria penilaian antara lain: (a) Peringkat/mutu jurnal yang akan
menerbitkan artikel harus baik, yang ditandai dengan indeks dan
impact factor, dengan bobot nilai 30% (b) Substansi artikel harus
mencerminkan adanya kontribusi pada pengembangan iptek,
termasuk segi originalitas dan inovasi, serta bebas plagiasi, dengan
bobot nilai 30%, (c) Manuskrip yang diusulkan harus selaras dengan
bidang ilmu yang ditekuni pengusul, dengan bobot nilai 20% (d)
Kelengkapan unsur sebagai suatu naskah jurnal dan keterkaitan
antar bab, dengan bobot nilai 20%.
5. Jika proposal diterima, dosen penanggungjawab kegiatan akan
menandatangani kontrak perjanjian pelaksanaan kegiatan.

PELAKSANAAN PROGRAM
Tim Pelaksana

Peserta program adalah mahasiswa bersama promotor & ko-promotor atau
pembimbing-pembimbingnya.
Manajemen kegiatan dilaksanakan oleh tim manajemen yang ditunjuk dan
ditetapkan oleh Fakultas Teknik.

Jadwal
N
o

Kegiatan

Pengelol
a
kegiatan

1
2

Sosialisasi
Pengumpulan

proposal dan
seleksi
Pelatihanpelatihan
Pendampinga
n
Proofreading

FT
FT

3
4
5
6

7

Penerjemahan
(jika
diperlukan)

Postgraduate
symposium

Agustus
1 2 3 4
x
x

x

September
1 2 3 4

x

FT
Peserta
program
Peserta
program

Peserta
program
FT

Oktober
1 2 3 4

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

x

MONITORING DAN EVALUASI
Untuk menjamin kualitas naskah atau manuskrip yang dihasilkan layak
untuk dipublikasikan di jurnal internasional bereputasi, maka perlu
dilakukan monitoring dan evaluasi, dengan ketentuan sebagai berikut.
1. Dosen pengusul (promotor atau pembimbing utama) bertanggung
jawab atas kualitas naskah.
2. Monitoring proses penyiapan naskah dilakukan dengan cara
pendampingan oleh dosen pengusul.
3. Naskah yang akan dikirimkan ke jurnal internasional harus
mendapatkan persetujuan dosen pengusul yang menjamin
kelayakannya.