140038 AKJ 2005 09 23 Polling Parkir Bawah Tanah

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
Lokasi
Reporter & Camerawan
Tanggal Liputan

: Polling parkir bawah tanah
: Yogyakarta
: Rina dan Deska
: 19 September 2005

Dalam rangka untuk mengumpulkan opini dan jajak pendapat tentang kebijakan-kebijakan pemerintah
kota / terkait dengan pembangunan parkir bawah tanah Alun –alun Utara / maka Pemerintah Kota yogyakarta
bekerjasama dengan Gamatechno / melakukan polling untuk mengetahui respon dari masyarakat / tentang
pembangunan tersebut //
Hal tersebut disampaikan Drs Rudi Firdaus dari Kantor Pengelolaan data elektronik ( KPDE ) Kota
Yogyakarta / belum lama ini di kantor Balai Kota Yogyakarta // Selain SMS dalam bentuk polling / juga
diterima masukan –masukan lain / yang juga disampaikan melalui Unit Pelayanan informasi dan Keluhan (
UPIK ) / dan berisi sangat beragam tentang pro dan kontra pembangunan parkir bawah tanah // Dan SMS yang
masuk / akan diundi untuk mendapatkan hadiah handphone dan flash disk bagi 5 pengirim SMS //
===statement Drs Rudi Firdaus dari Kantor Pengelolaan data elektronik ( KPDE ) Kota Yogyakarta ====


( “ parkir bawah tanah sebanyak 67 %...........masuka untuk kota yogyakarta )

Dalam kesempatan yang berbeda / Hari Wahyudi ( BAPPEDA ) Kota Yogyakarta / menjelaskan bahwa
metode polling ini belum bisa mewakili aspirasi masyarakat kota yogyakarta //
===statement Hari Wahyudi ( BAPPEDA ) Kota Yogyakarta====
( diakui metode polling ini ...sehingga hasil polling ini tidak bisa dijustifikasi )

Sedangkan opini atau sumbang saran yang masuk ke UPIK / ada yang menyebut sebagai ngoyoworo
saja / namun banyak juga yang mengatakan setuju jika di buat parkir bawah tanah / mengingat lahan parkir yang
ada di kota yogyakarta semakin sempit / seiring bertambahnya jumlah pendatang yang menggunakan
kendaraan baik mobil maupun motor //
Sementara / hingga saat ini belum ada kejelasan / apakah PT Duta Anggada Realty pasti akan
membangun area parkir tersebut // Sedang Pemkot masih terus mencari masukan dan melakukan studi //
beberapa pihak mengatakan pembangunan lahan parkir ini memang mengundang pro dan kontra / karena alun –
alun utara bagi warga Yogyakarta dianggap sebagai tempat yang sakral // Disisi lain / apakah hasil parkir bisa
menguntungkan/ mengingat biaya pembangunannya relatif besar //
Rina dan deska melaporkan untuk AKJ / RBTV//

ACC


Redaktur

Narator

Editor

1