PENDAMPINGAN PROGRAM POS PEMBERDAYAAN KELUARGA (POSDAYA) DALAM UPAYA PENGENTASAN KEMISKINAN MELALUI PEMBANGUNAN BERBASIS SUMBERDAYA MANUSIA, DI KECAMATAN SAMBI, KABUPATEN BOYOLALI.

PENDAMPINGAN PROGRAM POS PEMBERDAYAAN KELUARGA (POSDAYA) DALAM UPAYA
PENGENTASAN KEMISKINAN MELALUI PEMBANGUNAN BERBASIS SUMBERDAYA MANUSIA,
DI KECAMATAN SAMBI, KABUPATEN BOYOLALI.
Devi S., L.V. Ratna
LPPM UNS, Pengabdian, BOPTN UNS, KKN Tematik, 2012
Program POSDAYA merupakan program strategis dan bersinergi dalam penanggulangan
kemiskinan. Penanggulangan kemiskinan prioritas utama yang tertuang dalam RPJMD
Kabupaten Boyolali tahun 2012-2015. Oleh sebab itu Pemerintah Kabupaten Boyolali
berkomitmen untuk membentuk POSDAYA di seluruh desa di wilayah Kabupaten Boyolali,
salah satunya desa-desa di kecamatan Sambi.
Tujuan KKN POSDAYA adalah; meningkatkan kepedulian untuk mengembangkan POSDAYA
khususnya 5 bidang (kesehatan, pendidikan, ekonomi, lingkungan, agama&budaya),
mengatasi permasalahan di masyarakat melalui pemberdayaan masyarakat di 5 bidang
garapan POSDAYA, membantu menyusun program kerja dan menetapkan prioritas
program yang hendak dilaksanakan dalam waktu dekat, melaksanakan pemetaan
potensi SDM dan SDA, pemberdayaan potensi SDM dan SDA untuk mendukung program
POSDAYA.
KKN POSDAYA, dilaksanakan di 3 (tiga) desa, yaitu desa Sambi (POSDAYA Ngudi Rahayu)
desa Demangan (POSDAYA Lestari), desa Canden (POSDAYA Sukamaju). Waktu
pelaksanaan selama 1 bulan, dengan 10 orang mahasiswa sebagai
pendamping masyarakat dan 1 orang dosen sebagai pendamping mahasiswa.

Hasil pendampingan; untuk POSDAYA Ngudi Rahayu di desa Sambi prioritas program
adalah bidang kewirausahaan, yaitu mengolah enthik menjadi keripik, karena hasil
pertanian ini melimpah, serta mudah dilakukan oleh warga desa. Untuk POSDAYA Lestari
di desa Demangan, prioritas program adalah bidang Pendidikan, yaitu program
pengembangan lingkungan PAUD agar layak dan nyaman untuk kegiatan belajar
mengajarbersama guru PAUD. Untuk desa Canden lebih memprioritaskan pembentukan
POSDAYA baru di dukuh Kiringan dengan nama POSDAYA Sukamaju. Alasannya adalah
POSDAYA di desa Canden terlalu luas wilayahnya dan tidak efektif sebagai forum
silaturahmi. Disetiap POSDAYA didampingi membuat program kerja untuk 5 bidang
garapan POSDAYA berdasarkan identifikasi masalah, identifikasi SDA, SDM. Pemetaan
warga tak mampu. Terlaksananya pelatihan bersama untuk pengurus POSDAYA tentang
pendalaman ke POSDAYA an.
Kesimpulan kegiatan KKN POSDAYA; Pendampingan sangat dibutuhkan, karena sejak
pembentukannya tahun 2011belum ada pelaksanaannya, meskipun telah mendapat
pelatihan cara melaksanakan POSDAYA, karena pengurus POSDAYA belum benar-benar
memahaminya. Sebagai forum silaturahmi, warga POSDAYA belum menggunakan
forum ini untuk menumbuhkan saling peduli sehingga yang mampu dapat membantu
yang tidak mampu sebagai upaya untuk mengentaskan kemiskinan.
Luaran POSDAYA; POSDAYA tertib secara administrasi, mampu mensinergikan unsurunsur POSDAYA yang berupa lembaga-lembaga yang telah ada dalam masyarakat, dan
menjadikan POSDAYA sebagai tempat bermusyawarah karena POSDAYA adalah forum

silaturahmi warga.
Rencana tindak lanjut dari kegiatan KKN POSDAYA adalah; melakukan pendampingan
POSDAYA, berdasarkan program kerja yang dibuat, serta memprioritaskan program yang
mampu dilakukan warga dengan mudah murah cepat dan hasilnya dapat segera
dinikmati.

Dokumen yang terkait

Upaya pemberdayaan masyarakat dan pengentasan Kemiskinan melalui model posdaya (pos pemberdayaan keluarga)

0 12 1

Pendampingan Program Pos Pemberdayaan Keluarga (POSDAYA) Dalam Upaya Pengentasan Kemiskinan Melalui Pembangunan Berbasis Sumberdaya Manusia di Kecamatan Musuk, Kabupaten Boyolali.

0 0 1

PENDAMPINGAN PROGRAM POS PEMBERDAYAAN KELUARGA (POSDAYA) DALAM UPAYA PENGENTASAN KEMISKINAN MELALUI PEMBANGUNAN BERBASIS SUMBERDAYA MANUSIA DI KECAMATAN BANYUDONO KABUPATEN BOYOLALI.

0 0 1

PENDAMPINGAN PROGRAM POS PEMBERDAYAAN KELUARGA (POSDAYA) DALAM UPAYA PENGENTASAN KEMISKINAN MELALUI PEMBANGUNAN BERBASIS SUMBERDAYA MANUSIA DI KECAMATAN SELO KABUPATEN BOYOLALI TAHUN 2012.

0 0 1

Pendampingan Program Pos Pemberdayaan Keluarga (POSDAYA) Dalam Upaya Pengentasan Kemiskinan Melalui Pembangunan Berbasis Sumberdaya Manusia di Kecamatan Boyolali Kota Kabupaten Boyolali.

0 1 1

Pendampingan Program Pos Pemberdayaan Keluarga (Posdaya) Dalam Upaya Pengentasan Kemiskinan Melalui Pembangunan Berbasis Sumberdaya Manusia Di Kecamatan Juwangi Kabupaten Boyolali.

0 0 1

PENDAMPINGAN PROGRAM POSDAYA DALAM UPAYA PENGENTASAN KEMISKINAN MELALUI PEMBANGUNAN BERBASIS SUMBERDAYA MANUSIA DI KECAMATAN SIMO KABUPATEN BOYOLALI.

0 0 2

Pendampingan Program Pos Pemberdayaan Keluarga (Posdaya) Dalam Upaya Pengentasan Kemiskininan Melalui Pembangunan Berbasis Sumberdaya Manusia di Kecamatan Sawit Kabupaten Boyolali.

0 0 1

PENDAMPINGAN PROGRAM POS PEMBERDAYAAN KELUARGA (POSDAYA) DALAM UPAYA PENGENTASAN KEMISKINAN MELALUI PEMBANGUNAN BERBASIS SUMBERDAYA MANUSIA DI KECAMATAN ANDONG KABUPATEN BOYOLALI.

0 1 1

Pendampingan Program Pos Pemberdayaan Keluarga (POSDAYA) Dalam Upaya Pengentasan Kemiskinan Melalui Pembangunan Berbasis Sumberdaya Manusia di Kecamatan Karanggede, Kabupaten Boyolali.

0 0 1