T1 Abstract Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Deskripsi Kemampuan Siswa SMP dalam Memecahkan Masalah Soal Cerita Aritmatika Sosial Ditinjau dari Tahapan Analisis Newman

DESKRIPSI KEMAMPUAN SISWA SMP DALAM MEMECAHKAN MASALAH
SOAL CERITA ARITMATIKA SOSIAL DITINJAU DARI
TAHAPAN ANALISIS NEWMAN
Dwi Ayu Restuning Ratri, Helti Lygia Mampouw
Program Studi S1 Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga Jl. Diponegoro 52-60 Salatiga 50711 Indonesia
Email: 202013091@student.uksw.edu
Abstrak
Kemampuan pemecahan masalah adalah suatu serangkaian proses tertentu yang dilakukan siswa
dalam menghadapi situasi yang direpresentasikan ke dalam pernyataan yang disadari. Oleh Newman,
kemampuan pemecahan masalah dikelompokkan menjadi tahap-tahap membaca masalah, memahami
masalah, transformasi masalah, keterampilan proses dan penulisan jawaban. Temuan penelitian
sebelumnya belum ada siswa yang berhasil sekaligus memenuhi seluruh tahapan Newman. Tulisan ini
bertujuan mendeskripsikan kemampuan siswa dalam memecahkan masalah berupa soal cerita
aritmarika sosial menggunakan tahapan analisis Newman. Jenis penelitian ini merupakan penelitian
deskriptif kualitatif dengan subjek terdiri dari 3 siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Salatiga yang masingmasing dikategorikan atas kemampuan matematika tinggi, sedang dan rendah. Hasil dalam penelitian
ini menunjukkan bahwa kemampuan pemecahan masalah siswa berkemampuan matematika tinggi,
sedang dan rendah pada soal aritmatika sosial yang berkaitan dengan harga beli mampu mencapai
tahap penulisan jawaban. Kemampuan pemecahan masalah siswa berkemampuan matematika sedang
dan rendah pada soal aritmatika sosial yang berkaitan dengan harga jual mampu mencapai tahap
penulisan jawaban, sedangkan siswa berkemampuan matematika tinggi hanya mencapai tahap

transformasi malasah. Kemampuan pemecahan masalah siswa berkemampuan matematika tinggi dan
sedang pada soal aritmatika yang berkaitan dengan potongan harga atau diskon mampu mencapai
tahap penulisan jawaban, sedangkan siswa berkemampuan matematika rendah hanya mencapai tahap
transformasi masalah. Tulisan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi wawasan pengetahuan
sehingga guru dapat merencakanan pembelajaran yang lebih baik.
Kata kunci : kemampuan memecahkan masalah, aritmatika sosial, analisis Newman

1

Dokumen yang terkait

ANALISIS KEMAMPUAN SISWA SMP DALAM MENYELESAIKAN SOAL PISA KONTEN SHAPE AND SPACE BERDASARKAN MODEL RASCH

69 778 11

AN ANALYSIS OF GRAMMATICAL ERRORS IN WRITING DESCRIPTIVE PARAGRAPH MADE BY THE SECOND YEAR STUDENTS OF SMP MUHAMMADIYAH 06 DAU MALANG

44 306 18

FREKWENSI PESAN PEMELIHARAAN KESEHATAN DALAM IKLAN LAYANAN MASYARAKAT Analisis Isi pada Empat Versi ILM Televisi Tanggap Flu Burung Milik Komnas FBPI

10 189 3

Analisis Sistem Pengendalian Mutu dan Perencanaan Penugasan Audit pada Kantor Akuntan Publik. (Suatu Studi Kasus pada Kantor Akuntan Publik Jamaludin, Aria, Sukimto dan Rekan)

136 695 18

KONSTRUKSI MEDIA TENTANG KETERLIBATAN POLITISI PARTAI DEMOKRAT ANAS URBANINGRUM PADA KASUS KORUPSI PROYEK PEMBANGUNAN KOMPLEK OLAHRAGA DI BUKIT HAMBALANG (Analisis Wacana Koran Harian Pagi Surya edisi 9-12, 16, 18 dan 23 Februari 2013 )

64 565 20

Analisis Penyerapan Tenaga Kerja Pada Industri Kerajinan Tangan Di Desa Tutul Kecamatan Balung Kabupaten Jember.

7 76 65

Analisis Pertumbuhan Antar Sektor di Wilayah Kabupaten Magetan dan Sekitarnya Tahun 1996-2005

3 59 17

Analisis tentang saksi sebagai pertimbangan hakim dalam penjatuhan putusan dan tindak pidana pembunuhan berencana (Studi kasus Perkara No. 40/Pid/B/1988/PN.SAMPANG)

8 102 57

Analisis terhadap hapusnya hak usaha akibat terlantarnya lahan untuk ditetapkan menjadi obyek landreform (studi kasus di desa Mojomulyo kecamatan Puger Kabupaten Jember

1 88 63

Diskriminasi Perempuan Muslim dalam Implementasi Civil Right Act 1964 di Amerika Serikat

3 55 15