Soal Beserta Pembahasan Kunci Jawaban Pe

Soal Beserta Pembahasan Kunci Jawaban Pendidikan Anak di SD PDGK4403
1. Sunaryo Kartadinata mengemukakan bahwa pendidikan SD adalah....
A. proses membawa manusia dari apa adanya kepada bagaimana seharusnya
B. suatu proses menumbuhkembangkan eksistensi peserta didik yang memasyarakat dan
membudaya dalam tata kehidupan yang berdimensi lokal, nasional, dan global
C. pengaruh lingkungan atas individu untuk menghasilkan perubahan yang tetap di dalam
kebiasaan, pemikiran, sikap, dan tingkah laku
D. pemberian informasi pengetahuan dan pembentukan keterampilan yang meliputi usaha untuk
mewujudkan keinginan, kebutuhan dan kemampuan individu sehingga tercapai pola hidup
pribadi dan sosial yang memuaskan
Jawab:
A. Benar, karena merupakan pengertian yang dikemukakan oleh Sunaryo Kartadinata
2. Salah satu tujuan pendidikan di SD adalah memberikan kemampuan dan keterampilan dasar
yang bermanfaat bagi kehidupan siswa sesuai tingkat perkembangannya, yakni dengan cara....
A. memberikan materi yang sama kepada seluruh siswa, karena tingkat perkembangan setiap
siswa sama
B. menyiapkan anak dengan berbagai pengetahuan agar bisa diterima oleh masyarakat
C. memberikan dasar-dasar pengetahuan membaca, menulis, dan membaca agar anak tidak
dianggap bodoh oleh masyarakat
D. menyiapkan siswa untuk memiliki kemampuan intelektual, pribadi, dan sosial sehingga
memiliki kemampuan belajar yang berorientasi pada pemahaman dan pemecahan masalah

dengan menggunakan prinsip-prinsip ilmiah
Jawab:
D. Benar, karena merupakan tujuan pendidikan di SD
3. Fungsi pendidikan di SD sebagai proses penyiapan warga masyarakat dan warga negara
adalah....
A. membentuk dan meningkatkan kualitas kepribadian individu menjadi kreatif, mandiri,
tanggung jawab, ulet, dan tekun
B. membentuk siswa menjadi warga yang baik sesuai dengan tujuan dan falsafah bangsa serta
menjalankan hak dan kewajiban sesuai dengan hukum yang berlaku
C. mewariskan budaya dari generasi satu ke generasi berikutnya
D. memberi berbagai kemampuan, sikap, serta keterampilan kepada siswa untuk menjadi
manusia yang produktif bagi kehidupan dirinya
Jawab:
B. Benar, karena merupakan fungsi pendidikan di SD sebagai proses penyiapan warga
masyarakat dan warga Negara

4. Salah satu prinsip pendidikan di SD menurut Sunaryo Kartadinata adalah....
A. inti dari budaya pendidikan di Era Indonesia Baru adalah terwujudnya pendidikan yang
menempatkan anak didik sebagai titik sentral
B. perkembangan adalah proses yang tak pernah berakhir, oleh karena itu pendidikan atau belajar

merupakan proses sepanjang hayat
C. setiap pendidikan dan proses pembelajaran pada khususnya akan selalu berhadapan dengan
individu yang sedang berkembang
D. prinsip dan hukum-hukum perkembangan individu harus menjadi titik tolak pendidikan
Jawab:
B. Benar, karena merupakan prinsip pendidikan yang dikemukakan oleh Sunaryo Kartadinata
5. Contoh perkembangan kognitif anak yang sesuai dengan tahap sensorimotor menurut Piaget
adalah anak mampu untuk....
A. meniru perilaku orang yang berada di sekelilingnya
B. mengurutkan cerita sesuai kejadian
C. mencari penyelesaian masalah setelah menganalisis dan membuat hipotesis sederhana
D. mengambil, memutar, menjatuhkan, dan melempar mainannya
Jawab:
D. Benar, karena merupakan contoh perkembangan kognitif anak pada tahap sensorimotor
6. Pengertian bakat yang dikemukakan oleh Utami Munandar adalah....
A. kondisi di dalam diri seseorang yang memungkinkannya mencapai kecakapan, pengetahuan
dan keterampilan khusus
B. kemampuan bawaan sebagai potensi yang masih perlu dikembangkan dan dilatih agar dapat
terwujud
C. kemampuan untuk melakukan suatu tugas tanpa tergantung pada banyak latihan

D. kondisi dimana kemampuan sesorang muncul akibat latihan terus menerus
Jawab:
B. Benar, karena merupakan pengertian bakat yang dikemukakan oleh Utami Munandar
7. Salah satu faktor yang dapat menentukan perwujudan bakat adalah faktor dalam diri anak,
yaitu keadaan yang berkaitan dengan....
A. dukungan keluarga
B. minat anak
C. dukungan masyarakat
D. minat orang tua
Jawab:
B. Benar, karena minat anak merupakan faktor dalam diri anak yang menentukan perwujudan
bakat

8. Contoh kreativitas yang biasa ditemukan pada anak SD adalah....
A. Adi dapat menyusun puzzle yang terdiri dari 8 keping
B. Chika mampu menyanyikan lagu Indonesia Raya di depan kelas
C. Tony mampu mengembangkan gambar segi empat menjadi bentuk lain
D. Desi mampu menyebutkan nama-nama binatang dalam bahasa Inggris
Jawab:
C. Benar, karena merupakan contoh kreativitas

9. Hubungan antara kreativitas dengan kecerdasan dapat dilihat melalui hal berikut, yaitu orang
yang....
A. tingkat intelegensinya tinggi pasti kreatif
B. tingkat intelegensinya rendah biasanya kreatif
C. kreatif harus memiliki tingkat intelegensi yang tinggi
D. kreatif belum tentu memiliki tingkat intelegensia yang tinggi
Jawab:
D. Benar, karena orang yang kreatif belum tentu memiliki tingkat intelegensi yang tinggi
10. Kemampuan berpikir kreatif dapat dikembangkan melalui....
A. memberikan pertanyaan yang mengembangkan kemampuan berpikir konvergen
B. menggabungkan pemikiran konvergen dengan divergen
C. meminta anak untuk memecahkan masalah kelompok di tempat duduk masing-masing
D. mengajukan pertanyaan tertutup kepada siswa
Jawab:
B. Benar, karena dengan menggabungkan antara pemikiran konvergen dengan divergen, siswa
akan lebih terasah untuk mencari alternatif jawaban terhadap suatu persoalan
11. Salah satu pengertian kecerdasan emosional yang diungkapkan oleh Goleman (1998)
adalah....
A. kapasitas untuk mengenal perasaan diri sendiri dan orang lain, untuk memotivasi diri kita,
serta untuk mengatur emosi dalam diri kita dan dalam hubungan kita dengan orang lain

B. dasar fungsi kehidupan yang membantu seseorang untuk beradaptasi dengan lingkungannya
C. aktivitas intelektual yang bertujuan untuk menghasilkan keseimbangan, keharmonisan, serta
hubungan antara suatu proses pemikiran dengan lingkungan
D. kemampuan untuk menyembunyikan keadaan emosi yang sebenarnya dengan cara menahan
diri kita
Jawab:
A. Benar, karena merupakan pengertian kecerdasan emosional
12. Salah satu norma kecerdasan emosional yang dikemukakan oleh Goleman adalah memotivasi
diri sendiri, yaitu....
A. mengatur emosi penting agar seseorang dapat memusatkan perhatian dan mendorong dirinya

menjadi kreatif dan berusaha untuk mencapai cita-cita
B. menjaga hubungan dengan sesama maupun mengenali emosi setiap orang serta
mengendalikannya
C. mengendalikan emosi yang terlalu dalam yang dapat mengganggu stabilitas kehidupan
seseorang agar dapat mencapai keseimbangan
D. membaca tanda-tanda non verbal dan mengerti perasaan dan emosi orang lain sehingga
mampu menyesuaikan sikap dengan kecenderungan yang ditampilkan orang lain
Jawab:
A. Benar, karena merupakan cara memotivasi diri sendiri

13. Ciri-ciri yang menunjukkan bahwa perkembangan moral anak berada pada tahap
prakonvensional adalah anak....
A. yang mengikuti peraturan, memiliki, dan mempertahankan hubungan yang baik dengan
lingkungan sekitar merupakan anak yang baik
B. cenderung berperilaku dengan cara mengatur permintaan sosial
C. cenderung berdasarkan penilaian atas berbagai situasi dan masyarakat
D. menerima aturan dari figur otoritas dan menilai suatu perilaku berdasarkan konsekuensinya
Jawab:
D. Benar, karena merupakan ciri pada tahap prakonvensional
14. Salah satu kebutuhan anak yang dapat dipenuhi melalui disiplin adalah dapat membuat anak
merasa aman, karena....
A. melalui disiplin anak dibantu untuk hidup sesuai dengan norma sosial
B. anak akan mengembangkan kata hatinya dalam membuat keputusan
C. anak belajar mengapa pola perilaku tertentu diterima dan mengapa pola perilaku lain tidak
diterima
D. melalui disiplin anak tahu apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan
Jawab:
D. Benar, karena merupakan kebutuhan anak untuk merasa aman
15. Pengajaran tentang hal yang baik dan buruk serta alasan mengapa pola perilaku diterima
sementara yang lain tidak diterima sehingga anak memiliki konsep yang lebih luas, merupakan

hal penting dari disiplin yang dikemukakan oleh Hurlock, yaitu....
A. penghargaan
B. hukuman
C. alat untuk membentuk moral
D. konsistensi
Jawab:
C. Benar, karena hal tersebut merupakan hal penting dari disiplin sebagai alat untuk membentuk
moral

16. Salah satu peran hukuman dalam menanamkan aturan dan disiplin adalah untuk mendidik
anak, dengan cara memberikan hukuman....
A. setiap kali anak melakukan kesalahan
B. disertai alasan mengapa orang tua melakukan itu
C. fisik sehingga anak tidak mau mengulangi perbuatan salahnya lagi
D. dengan cara mengisolasi anak selama beberapa waktu
Jawab:
B. Benar, karena hendaknya orang tua menjelaskan alasan mengapa anak diberikan hukuman
17. Orang tua dan guru dapat menjelaskan arti agama bagi anak usia SD dengan cara....
A. memberikan hafalan doa harian kepada anak
B. menyuruh anak beribadah sesuai dengan agamanya masing-masing

C. memperkenalkan berbagai hari besar keagamaan kepada anak
D. meminta anak untuk berdoa sebagai pengungkapan rasa syukur terhadap Yang Maha Kuasa
Jawab:
D. Benar, karena anak dijelaskan tentang manfaat dari berdoa
18. Perkembangan sosial bagi anak usia SD dapat dilakukan melalui kegiatan bermain sesuai
dengan peran sosial yang diharapkan. Makna dari pernyataan ini adalah untuk....
A. membuat anak mengerti mengenai perilaku yang diterima dan ditolak oleh lingkungan
sosialnya
B. melatih anak menyukai orang lain dan aktivitas sosial
C. melatih anak mempunyai peran dan memahami peran yang ada di lingkungan sekitarnya
D. membuat anak memiliki penyesuaian diri dan diterima sebagai anggota kelompok sosialnya
Jawab:
C. Benar, karena merupakan makna dari bermain sesuai dengan peran sosial yang diharapkan
19. Salah satu karakteristik kelompok sebaya pada masa usia SD menurut Hurlock adalah....
A. acap kali menggunakan kode-kode rahasia atau bahasa sandi dalam berkomunikasi
B. kelompok sebaya selalu mengadakan pertemuan di tempat umum
C. anggota kelompok terdiri dari 5 orang atau lebih
D. menggunakan bahasa sehari-hari dalam berkomunikasi
Jawab:
A. Benar, karena merupakan salah satu karakteristik kelompok teman sebaya yang tujuannya

untuk menjaga kerahasiaan kelompok
20. Salah satu pola tingkah laku yang dipelajari oleh anak dari lingkungan kelompok sebayanya
adalah diskriminasi sosial, yaitu....
A. anak lebih berpihak pada apa yang diakui oleh kelompoknya
B. kecenderungan anak untuk mudah merasa sakit hati dan mengartikan apa yang dilakukan
orang lain sebagai permusuhan

C. kecenderungan untuk membuat perbedaan antara individu berdasarkan suatu tanda-tanda
tertentu
D. kemampuan untuk memahami arti dari situasi social
Jawab:
C. Benar, karena merupakan pola perilaku diskriminasi social
21. Faktor yang mempengaruhi peran gender pada anak usia SD dari segi orang tua dapat terlihat
melalui....
A. mendukung anak untuk terlibat dalam aktivitas yang sesuai dengan jenis kelaminnya
B. keyakinan bahwa anak laki-laki lebih unggul dalam pelajaran matematika dan atletik,
sementara perempuan pada pelajaran seni
C. penampilan wanita di berbagai iklan ketimbang laki-laki yang lebih banyakdi bidang olah
raga
D. perbedaan sikap atau reaksi pada anak laki-laki yang harus lebih mandiri daripada anak

perempuan
Jawab:
D. Benar, karena merupakan faktor yang mempengaruhi peran gender anak usia SD dari segi
pengaruh orang tua
22. Suatu kondisi dimana anak memiliki kecerdasan kurang, koordinasi sensori motoriknya
sangat buruk, dan sulit berkonsentrasi di sekolah, merupakan ciri-ciri anak yang mengalami....
A. obesitas
B. malnutrisi
C. kekurangan makanan
D. kekurangan waktu istirahat
Jawab:
A. Salah, karena bukan merupakan cirri-ciri anak yang mengalami obesitas
23. Berikut ini yang merupakan akibat dari kekurangan gizi terhadap perkembangan emosional
anak, yaitu....
A. kekurangan gizi mengakibatkan anak menjadi rewel atau mudah marah
B. kekurangan gizi akan mengalami kesulitan dalam memahami sesuatu
C. anak yang kurang gizi akan menjadi sulit berkonsentrasi mengikuti pelajaran
D. kekurangan gizi akan menghambat pertumbuhan otak
Jawab:
A. Benar, karena kekurangan gizi menghasilkan masalah emosionalitas pada anak

24. Menurut Maslow, kebutuhan terpenting bagi manusia dan berada pada tingkat terakhir adalah
kebutuhan untuk aktualisasi diri. Hal ini ditandai dengan karakteristik sebagai berikut, yaitu....
A. terpenuhinya kebutuhan fisik
B. dapat menggunakan seluruh bakat dan potensinya

DAPODIK.WEB.ID

Soal Ujian UT PGSD PDGK4403 Pendidikan Anak di SD
DAPODIK .WEB.ID 12/03/2015 Semester 8
. meningkatkan harga diri
D. terpenuhinya kebutuhan akan rasa aman
Jawab:
B. Benar, karena terpenuhinya kebutuhan aktualisasi diri ditandai dengan keadaan
dimana manusia mampu menggunakan seluruh bakat dan potensinya serta tidak
ada kepribadian yang menyimpang
25. Berikut ini yang merupakan contoh kebutuhan aktualisasi diri pada anak SD
adalah....
A. Tania selalu diantar dan dijemput oleh ibunya ke sekolah
B. Fery merupakan anak yang lambat dalam belajar
C. Tasya merupakan salah satu anak yang sangat berbakat di bidang seni
D. Kenzo tidak mau pergi ke sekolah karena selalu diganggu oleh kakak kelasnya
Jawab:
C. Benar, karena contoh C tesebut merupakan contoh aktualisasi diri
26. Siswa diberikan tugas-tugas yang dapat menantang keterampilan siswa dan
dapat membuat siswa menjadi lebih kompeten, merupakan salah satu motivasi
intrinsik pada anak usia SD, yaitu berupa....
A. tantangan
B. rasa ingin tahu
C. kontrol
D. fantasi
Jawab:
A. Benar, karena merupakan motivasi intrinsik berupa tantangan
27. Pengertian belajar yang dikemukakan oleh Santrock dan Yusen adalah....
A. perubahan perilaku akibat suatu pengalaman tertentu
B. proses mengalami sesuatu untuk menghasilkan perubahan tingkah laku dan
pribadi
C. perubahan tingkah laku yang relatif permanen yang terjadi karena pengalaman
D. pengalaman yang menyebabkan suatu perubahan pengetahuan dan perilaku
yang relatif permanen pada seseorang
Jawab:
A. Salah, karena merupakan definisi belajar menurut Anita E. Woolfolk
28. Berikut ini merupakan prinsip-prinsip belajar, yaitu....
A. belajar dapat membantu perkembangan optimal individu sebagai manusia utuh

B. belajar sebagai proses terpadu harus memposisikan anak sebagai titik sentral
C. aktivitas pembelajaran yang diciptakan harus membuat anak terlibat sepenuh
hati
D. belajar hanya dapat dilakukan secara individual dan tidak kompetitif
Jawab:
C. Benar, karena hal tersebut merupakan prinsip belajar
29. Faktor-faktor yang mempengaruhi proses dan hasil belajar anak dari segi proses
adalah....
A. masukan dasar yang menggambarkan kondisi individual anak dengan segala
karakteristik fisik dan psikisnya
B. interaksi antara masukan dasar, masukan instrumental, dan masukan lingkungan
terhadap aktivitas belajar anak
C. perubahan tingkah laku yang diharapkan terjadi pada anak setelah anak
melakukan aktivitas belajar
D. masukan instrumental yang mencakup guru, kurikulum, materi dan metode,
serta sarana dan fasilitas
Jawab:
B. Benar, karena merupakan faktor yang mempengaruhi proses dan hasil belajar
anak di sekolah dari segi proses
30. Berikut ini yang merupakan salah satu contoh kesulitan belajar anak yang
dikemukakan oleh Abin Syamsuddin adalah....
A. Joni mendapat nilai rata-rata pada mata pelajaran Matematika
B. Danisa tidak mampu menyelesaikan soal perkalian karena pada saat guru
menjelaskan, Danisa tidak masukkarena sakit
C. Indah selalu lambat dan tertinggal oleh teman-temannya dalam mengerjakan
tugas-tugas belajar di kelas
D. Septi tidak mengikuti pelajaran Bahasa Indonesia karena sedang mengikuti
perlombaan menyanyi mewakili sekolahnya
Jawab:
C. Benar, karena merupakan contoh indikator kesulitan belajar anak
31. Salah satu fungsi pendekatan pembelajaran bagi guru yang dikemukakan oleh
Sarwono adalah fungsi deskripsi, yaitu suatu teori harus....
A. memberikan penjelasan tentang suatu fenomena yang kompleks menjadi
penjelasan yang rasional dan mudah dipahami
B. menguji fenomena terkini dan mengembangkan teori yang baru
C. dapat memperkirakan terjadinya sesuatu atas dasar peristiwa sebelumnya
D. menggambarkan sesuatu yang terjadi dalam lingkungan apa adanya, tanpa
dibuat-buat
Jawab:
D. Benar, karena merupakan fungsi deskripsi

32. Hakikat belajar menurut eksperiential learning adalah....
A. proses pembelajaran dimana anak berinteraksi secara langsung dengan realitas
yang dipelajarinya
B. kemampuan memanipulasi struktur atau bunyi bahasa
C. kepekaan terhadap logika, kausalitas, fungsi, dan abstraksi
D. kemampuan mengamati ruang dan visual secara akurat serta melakukan
transformasi terhadap persepsi
Jawab:
A. Benar, karena merupakan hakikat belajar menurut eksperiential learning
33. Dewi mampu mengenali suasana hatinya dan mampu beradaptasi ketika berada
pada lingkungan baru. Hal ini merupakan contoh penerapan multiple intelligence di
SD, yaitu kecerdasan....
A. interpersonal
B. kinestetik
C. Matematika-logika
D. intrapersonal
Jawab:
D. Benar, karena kecerdasan intrapersonal merupakan pengetahuan tentang diri
dan bertindak secara adaptif atas dasar pengetahuan
34. Salah satu bentuk pengembangan pendidikan SD secara vertikal adalah....
A. program pendidikan khusus bagi rumpun sekolah dasar luar biasa
B. pengembangan kualitas, relevansi, dan efisiensi pendidikan
C. upaya penampungan anak-anak yang putus sekolah
D. model pendidikan yang terintegrasi
Jawab:
B. Benar, karena merupakan pengembangan pendidikan secara vertical
35. Di dalam prinsip perencanaan inovasi pendidikan, terdapat tiga jenis hubungan
yang perlu dijalin dalam rangka inovasi pendidikan, yaitu kecuali hubungan....
A. reaktif
B. proaktif
C. responsif
D. interaktif
Jawab:
C. Benar, karena tidak termasuk kedalam tiga hubungan yang perlu dijalin dalam
rangka inovasi pendidikan
36. Berikut merupakan contoh penerapan inovasi di SD, yaitu....
A. mengembangkan metode pembelajaran yang sangat efektif untuk mata
pelajaran IPA
B. menggunakan alternative fasilitas belajar
C. mengembangkan media yang mahal

D. mengajukan bantuan biaya pengadaan sarana dan prasarana ke pemerintah
Jawab:
A. Benar, karena contoh A merupakan penerapan inovasi di SD
37. Yang dimaksud dengan hak dalam konvensi hak anak adalah....
A. sesuatu yang harus dipenuhi oleh seseorang
B. tugas dan tanggung jawab terhadap pihak lain
C. perjanjian yang mengikat secara yuridis
D. sesuatu yang melekat pada diri seseorang semenjak lahir
Jawab:
D. Benar, karena merupakan pengertian hak
38. Salah satu hak anak yang dikemukakan oleh Jebb dalam buku “Sosialisasi Hak
Anak – Internasional” adalah hak anak untuk....
A. mengemukakan pendapat
B. dilindungi tanpa mempertimbangkan ras, kewarganegaraan atau kebangsaannya
C. mendapat perawatan jasmani dan rohani yang memadai
D. berkembang dengan baik secara fisik dan psikologis
Jawab:
B. Benar, karena merupakan hak anak yang dikemukakan oleh Jebb
39. Kategori konvensi hak anak yang terdiri dari langkah-langkah implementasi
umum; definisi anak; prinsip-prinsip umum; hak sipil dan kemerdekaan; lingkungan
keluarga dan pengasuhan alternatif; kesehatan dan kesejahteraan dasar;
pendidikan, waktu luang, dan kegiatan budaya; serta langkah-langkah perlindungan
khusus, merupakan cara untuk mengkategorisasikan konvensi hak anak
berdasarkan....
A. pihak yang berkewajiban melaksanakan konvensi hak anak
B. konvensi induk hak asasi manusia
C. komite hak anak PBB
D. cakupan hak yang terkandung dalam konvensi hak anak
Jawab:
C. Benar, karena kategori tersebut berdasarkan komite hak anak PBB
40. Salah satu hak anak yang terdapat dalam buku Pedoman Perlindungan Anak
yaitu mendapat perlindungan dari segala bentuk kekerasan, contohnya....
A. Pasal 19 yang meminta agar Negara melakukan berbagai cara legislatif,
administratif, sosial, dan pendidikan untuk melindungi anak dari penelantaran atau
eksploitasi serta perlakuan salah
B. Pasal 25 yang meminta agar dilakukan peninjauan kembali secara periodic
perlakuan dan kondisi anak yang telah ditempatkan penguasa untuk tujuan
pengasuhan, perlindungan atau perawatan kesehatan fisik dan mentalnya
C. Pasal 11 tentang Negara yang meratifikasi konvensi hak anak mempunyai
kewajiban untuk mencegah anak agat tidak dibawa secara tidak sah keluar

negaranya atau ditahan di luar yurisdiksi negaranya
D. Pasal 21 yang membahas tentang hak anak yang diadopsi di Negara-negara
yang membolehkan adopsi
Jawab:
A. Benar, karena merupakan contoh hak anak untuk mendapatperlindungan dari
segala bentuk kekerasan
41. Negara peserta mengakui hak anak atas pendidikan dan dengan tujuan
mencapai hak ini mereka akan membuat pendidikan dasar wajib dan tersedia cumacuma untuk semua anak. Pernyataan ini merupakan salah satu butir konvensi hak
anak yang berhubungan dengan pendidikan, yaitu pasal....
A. 27
B. 28
C. 29
D. 31
Jawab:
B. Benar, karena merupakan butir pada pasal 28
42. Kegiatan pokok yang dilakukan oleh pemerintah terhadap wajib pendidikan
dasar 9 tahun menurut rencana Bappenas dari segi pendanaan biaya operasi wajar,
dapat dilihat melalui penyediaan....
A. gedung, buku-buku serta perlengkapan kegiatan belajar lainnya
B. tenaga pendidik yang sesuai dengan kualifikasi pendidik di setiap jenjang
pendidikan
C. pendidikan nonformal bagi yang belum mendapat kesempatan untuk mengikuti
pendidikan setara SD maupun SMP
D. dana BOS sehingga anak berkesempatan untuk mengikuti pendidikan hingga
jenjang SMA
Jawab:
D. Benar, karena merupakan kegiatan pendanaan biaya operasi wajar
43. Salah satu contoh praktek pendidikan yang melindungi hak anak adalah....
A. Ibu Tati tidak menggunakan media karena tidak ada dana untuk pengadaan
media pembelajaran
B. Joko yang mengalami cacat fisik diberi kesempatan yang sama untuk
memperoleh pendidikan
C. Pak Toyib tidak ingin terlibat lebih jauh dalam kegiatan perlombaan sekolah
karena ada tanggung jawab lain sebagai pembina Pramuka
D. Darti berhasil menjadi juara kelas karena orang tuanya banyak menyumbang
untuk sekolah
Jawab:
B. Benar, karena merupakan contoh praktek pendidikan yang melindungi hak anak
44. Rochman Natawidjaja menjelaskan latar belakang perlunya bimbingan dan

konseling di SD yaitu kesadaran akan perbedaan individual di antara setiap
manusia. Hal ini ditandai dengan....
A. guru hendaknya menyesuaikan diri dengan kebutuhan dan karakteristik masingmasing siswa
B. penataan kembali strategi dan prosedur pengajaran di kelas yang berpusat pada
siswa, baik dari segi materi maupun metode penyampaiannya C. pencapaian
kehidupan demokrasi melalui pendidikan demokrasi bagi para siswa D. guru
hendaknya membantu siswa menjadi pembuat keputusan yang baik
C. pencapaian kehidupan demokrasi melalui pendidikan demokrasi bagi para siswa
D. guru hendaknya membantu siswa menjadi pembuat keputusan yang baik
Jawab:
A. Benar, karena merupakan kesadaran akan perbedaan individual di antara setiap
manusia
45. Salah satu peran guru dalam bimbingan dan konseling di sekolah adalah
mengumpulkan data dan informasi tentang anak, terutama dalam kegiatan
belajarnya. Hal ini dapat dilakukan dengan cara....
A. berupaya mengoperasionalkan kurikulum dalam konteks lingkungan riil siswa
B. memberi tugas belajar secara terarah dan memberi balikan terhadap hasil
belajar siswa
C. berupaya agar setiap siswa memiliki catatan kumulatif yang berisi tentang
perkembangan kegiatan dan hasil belajar siswa dari waktu ke waktu
D. bekerja sama dengan anak dalam membuat rencana-rencana tertentu yang
positif bagi perkembangan anak
Jawab:
C. Benar, karena merupakan peran guru dalam mengumpulkan data dan informasi
tentang anak, terutama dalam kegiatan belajarnya
46. Peran orang tua dalam bimbingan konseling di sekolah dalam hal memberi
ganjaran atau balikan kepada anak adalah....
A. memberi bantuan atau dukungan ketika anak mengalami kesulitan dalam
kegiatan belajar ataupun kegiatan sosialnya
B. memberikan pujian ketika anak berprestasi dan tidak mencerca anak ketika anak
tidak berhasil
C. memberikan contoh konkret dan tantangan positif pada anak
D. memperlakukan anak dengan penerimaan dan penghargaan tanpa syarat
Jawab:
B. Benar, karena merupakan peran orang tua dalam hal memberi ganjaran atau
balikan kepada anak
47. Salah satu perangkat yang diperlukan dalam program layanan bimbingan dan
konseling di SD adalah informasi, berupa....
A. buku pedoman atau paket bimbingan pribadi, belajar, pendidikan, dan karir
B. format-format pedoman observasi, catatan anekdot, dan daftar isian

C. buku catatan kegiatan bimb ingan dan konseling, blangko surat panggilan orang
tua atau wali
D. buku pribadi dan map siswa
Jawab:
A. Benar, karena merupakan perangkat informasi
48. Hal-hal yang harus diperhatikan dalam perencanaan program bimbingan dan
konseling di SD dari segi tujuan pendidikan dan karakteristik SD adalah....
A. menyediakan pengalaman belajar yang tepat bagi kebutuhan dasar dan
perkembangan anak SD
B. mengkoordinasikan kegiatan bimbingan dengan dibantu oleh guru-guru lain
C. pencapaian kecakapan siswa dalam melaksanakan tugas perkembangan secara
efektif
D. cara belajar bermakna di SD ditekankan melalui aktivitas, khususnya bagi SD
kelas rendah
Jawab:
D. Benar, karena merupakan tujuan dan karakteristik SD
49. Pelaksanaan program bimbingan dan konseling di SD dari segi kerja sama dapat
terlaksana melalui....
A. penginterpretasian data hasil tes, aktivitas pengembangan karir dan membantu
menemukan kursus
B. menjalin hubungan baik secara internal dan eksternal demi kemajuan sekolah
C. memberikan layanan konsultasi atau nasihat kepada siswa
D. merekrut siswa yang memenuhi persyaratan yang berbeda di lingkungan gugus
tempat diselenggarakan kelas unggulan
Jawab:
B. Benar, karena merupakan bentuk kerja sama
50. Salah satu prinsip evaluasi program bimbingan dan konseling di SD menurut
pendapat Gibson dan Mitchell adalah....
A. mengulangi presentasi
B. menjelaskan ulang kepada peserta
C. mencatat perbedaan kesan ini
D. mengevaluasi kegiatan presentasi
Jawab:
C. Benar, karena merupakan prinsip evaluasi program bimbingan konseling menurut
Gibson dan Mitchell