Pengaruh Kondisi Kerja terhadap Stres Kerja pada Supir Mobil Tangki BBM PT Elnusa Petrofin Dumai

(1)

A. LATAR BELAKANG MASALAH

Sumber daya manusia dianggap sebagai sumber daya dan aset yang penting bagi perusahaan karena manusia bersifat dinamis dan memiliki kemampuan yang terus berkembang. Djajendra (2012) menyatakan bahwa pekerja selalu disebut sebagai human capital, yang artinya adalah modal terpenting untuk menghasilkan nilai tambah perusahaan. Dalam bekerja, seringnya pekerjaan yang dilakukan individu dapat menimbulkan stres bagi dirinya sendiri. Stres kerja umumnya akan melibatkan kedua belah pihak yaitu bagi perusahaan dan bagi pekerja itu sendiri (Rice, 1987).

Rice (1987) mendefinisikan stres kerja sebagai tuntutan pekerjaan yang melampaui kemampuan coping pekerja. Caplan dkk (dalam Wijono, 2010) mengatakan bahwa stres kerja mengacu kepada karakteristik pekerjaan yang berkemungkinan mendatangkan ancaman bagi individu baik itu tuntutan yang mana individu tidak bisa mencapai kebutuhannya atau individu tersebut tidak memiliki sumber daya yang mencukupi untuk mencapai tuntutan tersebut.

Mangkunegara (2005) menyatakan bahwa stres kerja adalah perasaan yang menekan yang dialami oleh pekerja dalam menghadapi pekerjaannya. Beehr dan Newman (dalam Rice, 1987) menyatakan bahwa stres kerja adalah kondisi yang muncul akibat interaksi antara pekerjaan dengan karakteristik pekerja yang


(2)

Apabila tidak segera diatasi, stres kerja dapat mempengaruhi kinerja pekerja. Sebuah penelitian oleh Ahmed dan Ramzen (2013) mengatakan bahwa terdapat korelasi negatif yang signifikan antara stres kerja dan kinerja pekerja, yang mana menunjukkan bahwa stres kerja secara signifikan mengurangi kinerja individu. Heilriegel dan Slocum (dalam Wijono, 2010) juga mengatakan bahwa stres kerja dapat memberi tekanan terhadap produktivitas dan dan mengganggu individu. Apabila stres tersebut telah menjadi stres negatif maka akan mengakibatkan hancurnya produktivitas kerja pekerja. Hal ini tentunya dapat merugikan perusahaan dan juga menjadi masalah bagi pekerja tersebut. Oleh karena itu, perlu untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi stres kerja.

Menurut Rice (1987) stres kerja dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti kondisi pekerjaan, ambiguitas peran, stres interpersonal, pengembangan karir, struktur organisasi, dan hubungan pekerjaan-rumah. Selain itu menurut NIOSH (National Institute for Occupational Safety and Health) penyebab utama stres kerja adalah karakteristik individu dan kondisi kerja. Penjelasan di atas menunjukkan bahwa salah satu faktor yang berkontribusi terhadap stres kerja adalah kondisi kerja.

Berdasarkan pada beberapa penelitian, terdapat hubungan antara kondisi kerja dengan stres kerja seperti penelitian oleh Supardi (2008) dan Siboro (2009). Berbeda dengan penelitian-penelitian sebelumnya, penelitian ini ingin melihat kondisi kerja yang berbeda terhadap stres kerja, yang mana kondisi kerjanya menggunakan aspek-aspek yang disebutkan oleh Mangkunegara (2005).


(3)

Mangkunegara (2005) menyebutkan bahwa kondisi kerja dapat dilihat dalam tiga aspek, yaitu kondisi fisik kerja, kondisi psikologis kerja, dan kondisi temporer kerja. Seperti yang dijelaskan ILO (International Labour Organization), kondisi kerja meliputi waktu kerja (jumlah jam kerja, masa istirahat, dan penjadwalan kerja) hingga pemberian upah, begitu juga dengan kondisi fisik dan tuntutan mental (mental demands) yang ada di tempat kerja.

Kondisi kerja adalah sesuatu yang ada di lingkungan para pekerja yang mempengaruhi individu tersebut dalam menjalankan tugas, seperti temperatur, kelembaban, polusi, udara, ventilasi, penerangan, kegaduhan, kebisingan, kebersihan tempat kerja, dan memadai tidaknya alat dan perlengkapan kerja (Nitisemito, 2000). Sementara itu, Newstrom dan Davis (1996) menyatakan bahwa kondisi kerja berhubungan dengan penjadwalan pekerjaan yaitu lamanya hari kerja dan waktu bekerja dalam sehari. Robbins (1998) menyatakan bahwa kepedulian terhadap kondisi kerja yang nyaman akan memudahkan untuk mengerjakan tugas-tugas, serta keadaan yang tidak berbahaya atau merepotkan. Selain itu, pekerja juga lebih senang dengan kondisi kerja yang tidak berbahaya dan menyenangkan.

Beberapa bidang pekerjaan yang membahayakan menurut Departemen Tenaga Kerja AS adalah nelayan, pilot dan mekanik pesawat, penebang kayu, pekerja dibidang baja dan pertambangan, pengumpul barang bekas, petani dan peternak, bidang kelistrikan, pekerja atap, dan supir (dikutip dari www.kompas.com). Beberapa penelitian menyatakan bahwa supir merupakan


(4)

1991) dan supir profesional, seperti supir taksi, supir bus dan lori, serta supir truk baik yang bekerja dengan jarak jauh maupun jarak dekat (Hanzlikova, 2005).

Tak berbeda pula dengan supir mobil tangki, yang mana mereka dihadapkan pada kondisi pekerjaan yang tidak dapat diprediksikan dan juga berpotensi mengalami kecelakaan. Kondisi seperti ini tentunya dapat memicu munculnya stres kerja pada supir mobil tangki tersebut. Keadaan ini dapat ditemukan pada supir mobil tangki BBM yang bekerja di PT Elnusa Petrofin Dumai.

PT Elnusa Petrofin Dumai telah berkembang menjadi sebuah perusahaan minyak dan gas-produk dan layanan bisnis sejak tahun 2007. Sekarang PT Elnusa Petrofin Dumai telah diberikan hak di grosir/bisnis perdagangan umum untuk menjadi pemain utama dalam sektor hilir migas oleh pemerintah (Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi). Ini berarti perusahaan memiliki hak untuk mengimpor/memproduksi, perdagangan, bahan bakar minyak transportasi untuk dijual melalui stasiun bensin dalam jaringan pemasaran perusahaan. PT Elnusa Petrofin Dumai memiliki jaringan bisnis yang luas meliputi Sumatera, Jawa, Bali, Kalimantan, Sulawesi dan Nusa Tenggara Timur dengan kantor perwakilan di berbagai kota yang salah satunya adalah di Dumai (dikutip dari

www.elnusapetrofin.co.id). Pengantaran BBM dilakukan dengan mobil tangki ke

SPBU-SPBU di luar kota maupun di luar provinsi sesuai dengan tujuannya. Sehingga dalam hal ini supir memiliki peran yang penting sebagai pekerja di perusahaan tersebut.


(5)

Supir mobil tangki BBM bertugas untuk mengantarkan bahan bakar minyak ke SPBU yang berada di luar kota sesuai dengan tujuan masing-masing. Tujuannya bisa dalam provinsi bahkan sampai keluar provinsi. Jarak tempuh yang harus mereka lalui berbeda-beda setiap hari. Contohnya ada yang menempuh jarak dari Dumai ke Pekanbaru atau Dumai ke Medan. Pengantaran itu dimulai dari pagi, setelah mobil tangki sampai pada SPBU yang dituju, maka minyak akan dimuat dan kemudian mereka harus kembali ke perusahaan pada hari itu juga agar keesokan paginya bisa melakukan pengantaran lagi.

Pengaturan jam kerja diatur oleh Undang-Undang No. 13 Tahun 2003 yang menyatakan bahwa jam kerja bagi sektor swasta dalam seminggu adalah 40 jam yang mana 8 jam per hari untuk 5 hari kerja dalam seminggu dan 7 jam per hari untuk 6 hari kerja. Namun, dalam beberapa perusahaan jam kerja dicantumkan dalam Perjanjian Kerja Bersama (PKB). Jumlah jam kerja para supir mobil tangki bisa mencapai 12 jam dalam sehari bahkan lebih. Hari libur dalam sebulan diberikan sebanyak 6 hari atau dalam 8 hari kerja mereka mendapatkan 2 hari libur. Melihat hal ini, bekerja sebagai supir mobil tangki umumnya melebihi jam kerja menurut UU dan bisa dianggap lembur. Mereka diberikan uang saku yang cukup untuk makan per hari setiap bekerja yang dianggap sebagai kompensasi lembur.

Selain itu, mereka juga hanya memiliki waktu istirahat yang minim. Hal ini dikarenakan mereka harus kembali lagi setelah mengantarkan BBM ke SPBU yang berada di luar kota bahan di luar provinsi. Dengan perjalanan yang jauh


(6)

mengantar ke SPBU, mereka akan beristirahat di area SPBU tersebut. Area ini tentunya berbeda dengan tempat istirahat yang disediakan oleh perusahaan.

Berdasarkan hasil wawancara dari beberapa subjek, mereka mengaku bahwa bekerja sebagai supir mobil tangki dengan jam kerja yang panjang membuat mereka letih dan juga stres. Selain itu, mereka juga mengatakan bahwa peralatan pendukung pekerjaan mereka (misal, ban serap) terkadang kurang lengkap sehingga menimbulkan kekhawatiran. Hal ini terlihat dari komunikasi peneliti dengan subjek penelitian:

“Kami kerja bawa mobil tangki ngantar minyak nya jauh, kadang antar provinsi. Bisa itu kadang kurang tidur, kalo bawa kendaraan lagi ngantuk kan bahaya itu. Capek pasti, bikin stres juga. Apalagi kalau misalnya ban udah aus tapi ban cadangan untuk ganti akhir-akhir ini selalu gak ada, itu jadinya bahaya. Kadang terjadi kecelakaan.”

(Komunikasi personal, 2015) Sementara itu, hasil observasi menunjukkan bahwa tempat istirahat tidak terlalu bersih yang ditunjukkan dengan banyaknya abu rokok yang berserakan sehingga menyebabkan lantai kotor. Ruang yang menyediakan tempat tidur bagi pekerja untuk istirahat juga sempit dan jumlah tempat tidur tidak sampai 10 buah. Selain itu, peneliti menemukan beberapa pekerja menginginkan libur yang lebih panjang.

Dari penjelasan di atas, dapat dilihat bahwa kondisi kerja yang dimiliki supir mobil tangki termasuk dalam kondisi kerja yang kurang menyenangkan. Penejelasan-penjelasan di atas juga menunjukkan bahwa pekerja merasa kurang nyaman pada tiap aspek kondisi kerja yang akan diteliti dalam penelitian ini. Hal ini dapat menyebabkan mereka mengalami stres kerja yang berdampak bagi perusahaan dan juga individu itu sendiri. Sementara itu perusahaan memiliki


(7)

tujuan untuk mencapai visi dan misi nya sehingga harus menghindarkan pekerja dari keadaan stres yang dapat merugikan perusahaan dan juga individu itu sendiri. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian guna melihat pengaruh antara kondisi kerja (serta aspek-aspek kondisi kerja) terhadap stres kerja pada supir mobil tangki BBM PT Elnusa Petrofin Dumai.

B. RUMUSAN MASALAH

Pertanyaan penelitian yang diajukan dalam penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh kondisi kerja dengan stres kerja pada supir mobil tangki BBM PT Elnusa Petrofin Dumai?

C. TUJUAN PENELITIAN

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat apakah terdapat pengaruh kondisi kerja dengan stres kerja pada supir mobil tangki BBM PT Elnusa Petrofin Dumai.

D. MANFAAT PENELITIAN

1. Manfaat Teoritis

Manfaat teoritis dari penelitian ini adalah untuk memperkaya ilmu psikologi dibidang Psikologi Industri dan Organisasi khususnya dibidang kondisi kerja yang berkaitan dengan stres kerja.

2. Manfaat Praktis

Dengan mengetahui pengaruh antara kondisi kerja terhadap stres kerja, manfaat praktis dari penelitian ini bagi perusahaan adalah dapat melakukan


(8)

langkah-langkah untuk menciptakan kondisi kerja yang baik dan lebih memperhatikan stres kerja para pekerja.

E. SISTEMATIKA PENULISAN

Adapun sistematika penulisan dari penelitian ini adalah: BAB I : Pendahuluan

Bab ini menjelaskan tentang latar belakang masalah penelitian, pertanyaan penelitian, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan sistematika penulisan.

BAB II : Tinjauan Pustaka

Bab ini berisi tentang teori-teori penyusun variabel yang digunakan sebagai acuan dalam pembahasan masalah penelitian, aspek-aspek variabel, faktor yang mempengaruhi variabel, dinamika antar variabel penelitian, dan hipotesis yang diajukan oleh peneliti.

BAB III : Metode Penelitian

Bab ini berisi tentang metode-metode dasar dalam penelitian yaitu pengidentifikasian variabel penelitian, defenisi operasional dari masing-masing variabel, populasi, alat ukur penelitian, validitas, uji daya beda aitem dan reliabilitas, prosedur pelaksanaan penelitian, dan metode analisis data.

BAB IV : Analisis Data dan Pembahasan

Bab ini berisi mengenai analisis data dan pembahasan yang terdiri dari gambaran umum subjek penelitian, hasil penelitian, hasil tambahan,


(9)

dan pembahasan hasil penelitian yang merupakan perbandingan hipotesis dengan teori-teori atau hasil penelitian terdahulu.

BAB V : Kesimpulan dan Saran

Bab ini berisi mengenai kesimpulan dan saran dari peneliti yang akan membahas kesimpulan hasil penelitian dan saran yang diberikan bagi perusahaan.


(1)

1991) dan supir profesional, seperti supir taksi, supir bus dan lori, serta supir truk baik yang bekerja dengan jarak jauh maupun jarak dekat (Hanzlikova, 2005).

Tak berbeda pula dengan supir mobil tangki, yang mana mereka dihadapkan pada kondisi pekerjaan yang tidak dapat diprediksikan dan juga berpotensi mengalami kecelakaan. Kondisi seperti ini tentunya dapat memicu munculnya stres kerja pada supir mobil tangki tersebut. Keadaan ini dapat ditemukan pada supir mobil tangki BBM yang bekerja di PT Elnusa Petrofin Dumai.

PT Elnusa Petrofin Dumai telah berkembang menjadi sebuah perusahaan minyak dan gas-produk dan layanan bisnis sejak tahun 2007. Sekarang PT Elnusa Petrofin Dumai telah diberikan hak di grosir/bisnis perdagangan umum untuk menjadi pemain utama dalam sektor hilir migas oleh pemerintah (Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi). Ini berarti perusahaan memiliki hak untuk mengimpor/memproduksi, perdagangan, bahan bakar minyak transportasi untuk dijual melalui stasiun bensin dalam jaringan pemasaran perusahaan. PT Elnusa Petrofin Dumai memiliki jaringan bisnis yang luas meliputi Sumatera, Jawa, Bali, Kalimantan, Sulawesi dan Nusa Tenggara Timur dengan kantor perwakilan di berbagai kota yang salah satunya adalah di Dumai (dikutip dari

www.elnusapetrofin.co.id). Pengantaran BBM dilakukan dengan mobil tangki ke SPBU-SPBU di luar kota maupun di luar provinsi sesuai dengan tujuannya. Sehingga dalam hal ini supir memiliki peran yang penting sebagai pekerja di perusahaan tersebut.


(2)

Supir mobil tangki BBM bertugas untuk mengantarkan bahan bakar minyak ke SPBU yang berada di luar kota sesuai dengan tujuan masing-masing. Tujuannya bisa dalam provinsi bahkan sampai keluar provinsi. Jarak tempuh yang harus mereka lalui berbeda-beda setiap hari. Contohnya ada yang menempuh jarak dari Dumai ke Pekanbaru atau Dumai ke Medan. Pengantaran itu dimulai dari pagi, setelah mobil tangki sampai pada SPBU yang dituju, maka minyak akan dimuat dan kemudian mereka harus kembali ke perusahaan pada hari itu juga agar keesokan paginya bisa melakukan pengantaran lagi.

Pengaturan jam kerja diatur oleh Undang-Undang No. 13 Tahun 2003 yang menyatakan bahwa jam kerja bagi sektor swasta dalam seminggu adalah 40 jam yang mana 8 jam per hari untuk 5 hari kerja dalam seminggu dan 7 jam per hari untuk 6 hari kerja. Namun, dalam beberapa perusahaan jam kerja dicantumkan dalam Perjanjian Kerja Bersama (PKB). Jumlah jam kerja para supir mobil tangki bisa mencapai 12 jam dalam sehari bahkan lebih. Hari libur dalam sebulan diberikan sebanyak 6 hari atau dalam 8 hari kerja mereka mendapatkan 2 hari libur. Melihat hal ini, bekerja sebagai supir mobil tangki umumnya melebihi jam kerja menurut UU dan bisa dianggap lembur. Mereka diberikan uang saku yang cukup untuk makan per hari setiap bekerja yang dianggap sebagai kompensasi lembur.

Selain itu, mereka juga hanya memiliki waktu istirahat yang minim. Hal ini dikarenakan mereka harus kembali lagi setelah mengantarkan BBM ke SPBU yang berada di luar kota bahan di luar provinsi. Dengan perjalanan yang jauh mereka merasa lelah dan harus mendapatkan istirahat yang cukup. Ketika


(3)

mengantar ke SPBU, mereka akan beristirahat di area SPBU tersebut. Area ini tentunya berbeda dengan tempat istirahat yang disediakan oleh perusahaan.

Berdasarkan hasil wawancara dari beberapa subjek, mereka mengaku bahwa bekerja sebagai supir mobil tangki dengan jam kerja yang panjang membuat mereka letih dan juga stres. Selain itu, mereka juga mengatakan bahwa peralatan pendukung pekerjaan mereka (misal, ban serap) terkadang kurang lengkap sehingga menimbulkan kekhawatiran. Hal ini terlihat dari komunikasi peneliti dengan subjek penelitian:

“Kami kerja bawa mobil tangki ngantar minyak nya jauh, kadang antar provinsi. Bisa itu kadang kurang tidur, kalo bawa kendaraan lagi ngantuk kan bahaya itu. Capek pasti, bikin stres juga. Apalagi kalau misalnya ban udah aus tapi ban cadangan untuk ganti akhir-akhir ini selalu gak ada, itu jadinya bahaya. Kadang terjadi kecelakaan.”

(Komunikasi personal, 2015) Sementara itu, hasil observasi menunjukkan bahwa tempat istirahat tidak terlalu bersih yang ditunjukkan dengan banyaknya abu rokok yang berserakan sehingga menyebabkan lantai kotor. Ruang yang menyediakan tempat tidur bagi pekerja untuk istirahat juga sempit dan jumlah tempat tidur tidak sampai 10 buah. Selain itu, peneliti menemukan beberapa pekerja menginginkan libur yang lebih panjang.

Dari penjelasan di atas, dapat dilihat bahwa kondisi kerja yang dimiliki supir mobil tangki termasuk dalam kondisi kerja yang kurang menyenangkan. Penejelasan-penjelasan di atas juga menunjukkan bahwa pekerja merasa kurang nyaman pada tiap aspek kondisi kerja yang akan diteliti dalam penelitian ini. Hal ini dapat menyebabkan mereka mengalami stres kerja yang berdampak bagi perusahaan dan juga individu itu sendiri. Sementara itu perusahaan memiliki


(4)

tujuan untuk mencapai visi dan misi nya sehingga harus menghindarkan pekerja dari keadaan stres yang dapat merugikan perusahaan dan juga individu itu sendiri. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian guna melihat pengaruh antara kondisi kerja (serta aspek-aspek kondisi kerja) terhadap stres kerja pada supir mobil tangki BBM PT Elnusa Petrofin Dumai.

B. RUMUSAN MASALAH

Pertanyaan penelitian yang diajukan dalam penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh kondisi kerja dengan stres kerja pada supir mobil tangki BBM PT Elnusa Petrofin Dumai?

C. TUJUAN PENELITIAN

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat apakah terdapat pengaruh kondisi kerja dengan stres kerja pada supir mobil tangki BBM PT Elnusa Petrofin Dumai.

D. MANFAAT PENELITIAN

1. Manfaat Teoritis

Manfaat teoritis dari penelitian ini adalah untuk memperkaya ilmu psikologi dibidang Psikologi Industri dan Organisasi khususnya dibidang kondisi kerja yang berkaitan dengan stres kerja.

2. Manfaat Praktis

Dengan mengetahui pengaruh antara kondisi kerja terhadap stres kerja, manfaat praktis dari penelitian ini bagi perusahaan adalah dapat melakukan


(5)

langkah-langkah untuk menciptakan kondisi kerja yang baik dan lebih memperhatikan stres kerja para pekerja.

E. SISTEMATIKA PENULISAN

Adapun sistematika penulisan dari penelitian ini adalah: BAB I : Pendahuluan

Bab ini menjelaskan tentang latar belakang masalah penelitian, pertanyaan penelitian, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan sistematika penulisan.

BAB II : Tinjauan Pustaka

Bab ini berisi tentang teori-teori penyusun variabel yang digunakan sebagai acuan dalam pembahasan masalah penelitian, aspek-aspek variabel, faktor yang mempengaruhi variabel, dinamika antar variabel penelitian, dan hipotesis yang diajukan oleh peneliti.

BAB III : Metode Penelitian

Bab ini berisi tentang metode-metode dasar dalam penelitian yaitu pengidentifikasian variabel penelitian, defenisi operasional dari masing-masing variabel, populasi, alat ukur penelitian, validitas, uji daya beda aitem dan reliabilitas, prosedur pelaksanaan penelitian, dan metode analisis data.

BAB IV : Analisis Data dan Pembahasan

Bab ini berisi mengenai analisis data dan pembahasan yang terdiri dari gambaran umum subjek penelitian, hasil penelitian, hasil tambahan,


(6)

dan pembahasan hasil penelitian yang merupakan perbandingan hipotesis dengan teori-teori atau hasil penelitian terdahulu.

BAB V : Kesimpulan dan Saran

Bab ini berisi mengenai kesimpulan dan saran dari peneliti yang akan membahas kesimpulan hasil penelitian dan saran yang diberikan bagi perusahaan.