Definisi Operasional Variabel Pengembangan Instrumen Penelitian

C. Pengembangan Instrumen Penelitian

1. Definisi Operasional Variabel

a Definisi Konsep Definisi operasional sangat diperlukan untuk menghindari kesalahpahaman dalam memaknai penelitian yang dilakukan. Sehingga perlu dijelaskan mengenai istilah yang digunakan dalam penelitian ini, sebagai berikut: Definisi Manajemen Bimbingan dan Konseling Komprehensif dalam penelitian ini adalah fungsi-fungsi manajemen yang diimplementasikan dalam kegiatan bimbingan dan konseling yang terlihat dan dapat diwujudkan dalam perencanaan program bimbingan dan konseling, pengorganisasian aktivitas dan semua unsur pendukung bimbingan dan konseling, penetapan staf bimbingan dan konseling, lalu menggerakkan atau meningkatkan SDM untuk melaksanakan tugas masing-masing dengan cara memberikan motivasi, dan yang terakhir mengevaluasi kegiatan serta hasil yang dicapai memalui aktivitas layanan yang telah dilaksanakan. Aspek-aspek manajemen program layanan bimbingan dan konseling adalah: a Perencanaan Program dan Pengaturan Waktu Pelaksanaan Bimbingan dan Konseling, b Pengorganisasian Bimbingan dan Konseling, c Pelaksanaan Program Kegiatan Bimbingan dan Konseling, d Pemanfaatan Fasilitas Pendukung Kegiatan Bimbingan dan Konseling, e Mekanisme Kerja Pengadministrasian Kegiatan Bimbingan dan Konseling, dan f Pengarahan, Supervisi dan Penilaian Kegiatan Bimbingan dan Konseling. b Definisi Opersional Manajemen Bimbingan dan Konseling Komprehensif adalah skor responden yang diperoleh dari skala sikap yang mengukur aspek-aspek manajemen program layanan bimbingan dan konseling diantaranya: a Perencanaan Program dan Pengaturan Waktu Pelaksanaan Bimbingan dan Konseling, b Pengorganisasian Bimbingan dan Konseling, c Pelaksanaan Program Kegiatan Bimbingan dan Konseling, d Pemanfaatan Fasilitas Pendukung Kegiatan Bimbingan dan Konseling, e Mekanisme Kerja Pengadministrasian Kegiatan Bimbingan dan Konseling, dan f Pengarahan, Supervisi dan Penilaian Kegiatan Bimbingan dan Konseling. Manajemen Bimbingan dan Konseling Komprehensif dalam penelitian ini terbatas pada kegiatan perencanaan, dan pengorganisasian dalam bimbingan dan konseling. Information and Communication Technology ICT dalam penelitian ini adalah semua teknologi yang digunakan untuk mengakses, menggabungkan, memanipulasi, dan menampilkan atau menyampaikan informasi seperti elektronik hardware, software dan hubungan antar jaringan network connectivity.

2. Kisi-kisi Instrumen Pengumpul Data