3. BAB I.pdf laporan praktik industri an

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Universitas Negeri Malang mengembangkan program pendidikan yang bertolak dari

  perangkat kemampuan yang diperkirakan dipersyaratkan bagi pelaksanaan tugas-tugas lulusan yang telah ditetapkan dan bermuara pada penguasaan perangkat kemampuan akademik dan professional oleh para lulusan setelah mengikuti sejumlah pengalaman belajar. Pembentukan kemampuan akademik, professional, dan vokasi program pendidikan memerlukan pengintegrasian fungsional antara teori dan praktik serta materi dan metodologi penyampaiannya. Pembentukan kemampuan akademik, profesional, dan vokasi program pendidikan memerlukan pengalaman lapangan yang bertahap secara sistematis.

  Jurusan Teknik Elektro UM menetapkan matakuliah Praktik Industri sebagai matakuliah yang wajib ditempuh baik oleh mahasiswa Program Diploma maupun Program Sarjana guna mendapatkan pengalaman tersebut. Praktik Industri sebagai matakuliah wajib memiliki bobot 4 SKS/16 JS. Praktik Industri termasuk dalam kelompok matakuliah Program Pengalaman Lapangan Nonkependidikan, adalah pelaksanaan kegiatan belajar mahasiswa pada perusahaan atau industri secara terbimbing dan terpadu dalam keahlian sesuai dengan bidang studi, sebagai wahana pembentukan kemampuan akademik (profesi). Jangka waktu pelaksanaan Praktek Industri berkisar antara 8 sampai dengan 10 minggu (400 s.d 500 jam kerja). Pelaksanaan Praktik Industri baik secara individu maupun berkelompok akan mendapatkan satu orang Dosen Pembimbing dari Jurusan dan satu orang Pembimbing Lapangan dari pihak PT. Pelabuhan Tanjung Priok untuk membimbing para mahasiswa (praktikan) saat praktik industri berlangsung dan penyusunan laporan praktek industri.

  Melalui Praktik Industri, Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Malang mengharapkan mahasiswa/praktikan mampu melihat, mengamati, memahami dan menganalisis proses produksi serta kegiatan operasional lain yang dilakukan oleh industri. Melalui pengamatan sekaligus melaksanakan kegiatan tersebut, Jurusan mengharapkan mahasiswa/praktikan mampu menemukan masalah-masalah pada dunia industri atau dunia kerja yang nantinya mahasiswa/praktikan tersebut dapat menggunakan topik tersebut sebagai topik Skripsi atau Tugas akhir. Untuk dapat menghadapi permasalahan baru yang ada di perusahaan, maka perusahaan mengharapkan praktikan dapat membantu menyelesaikan dengan membuat sebuah sistem aplikasi simulasi tarif yang nantinya perusahaan ini dapat menggunakan aplikasi tersebut.

  2 Pengelola maupun administrator perusahaan nantinya dapat mengakses dan mengelola aplikasi rtersebut sebagai layanan aplikasi perusahaan.

  1.2. Tujuan Praktik Industri

  Tujuan dilaksanakannya Praktik Industri di PT. Pelabuhan Tajung Priok untuk: 1.

  Meningkatkan wawasan praktikan tentang dunia kerja, pengembangan dan penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam dunia kerja atau dunia usaha sehingga mampu beradaptasi ketika terjun langsung pada dunia kerja sesungguhnya seperti penggunaan software dan framework yang secara umum digunakan,

  2. Mengimplementasikan materi-materi yang didapatkan pada saat perkuliahan sehingga menjadi dasar untuk dapat mengembangkan sebuah aplikasi yang ada pada perusahaan yaitu penggunaan database MySQL untuk arsip data aplikasi dan penggunaan code php dalam pembuatan website,

  3. Mendapatkan pembelajaran baru terkait materi baru yang tidak didapatkan pada perkuliahan dan diterapkan pada dunia kerja sesungguhnya seperti penggunaan framework CodeIgniter untuk pembuatan website dan penggunaan software khusus perancangan desain dari website yang akan dibuat.

  1.3. Ruang Lingkup

  Berdasarkan latar belakang dan tujuan kegiatan yang dilaksanakan di PT. Pelabuhan Tanjung Priok, ruang lingkup dalam Praktik Industri adalah sebagai berikut:

   Pembuatan Desain Mockup untuk sistem aplikasi simulasi tarif menggunakan software Balsamiq Mockup versi 3.  Pembuatan Website Sistem Aplikasi Simulasi Tarif menggunakan framework CI

  (Codegniter)  Pembuatan Website Sistem Aplikasi Sistem Tarif menggunakan database MySQL.

  1.4. Tempat dan Waktu Praktik Industri

  Kegiatan Praktik Industri ini dilaksanakan di PT. Pelabuhan Tanjung Priok yang beralamat di Jalan Raya Pelabuhan No.9, Jakarta Utara. Kegiatan ini dilaksanakan selama sembilan minggu mulai tanggal 15 Juni 2015 s.d. 14 Agustus 2014.