Lingkungan Ekonomi Sumber Daya Manusia Sosial Sumber Daya Alam

BAB II IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH

2.1 Permasalahan Keluarga

Untuk mengidentifikasi masalah yang dialami keluarga, dilakukan beberapa kali kunjungan di kediaman keluarga dampingan. Selama kunjungan tersebut dilakukan pendekatan secara kekeluargaan, yaitu dengan melakukan obrolan-obrolan ringan dengan anggota keluarga mengenai masalah yang dialami. Beberapa masalah yang dihadapi keluarga ini sesuai dengan hasil diskusi dan pengamatan penulis adalah sebagai berikut.

2.1.1 Lingkungan

Gambar 1. Dapur keluarga Tanah yang ditempati oleh keluarga bapak I Made Karya merupakan warisan dari orangtuanya seluas kurang lebih 2 are. Tempat tinggal beliau terdiri dari satu bangunan utama dan satu bangunan yang difungsikan sebagai dapur. Bangunan utama dan dapur di didirikan atas dasar bantuan bedah rumah dan pinjaman pribadi. Gambar 2. Rumah yang ditempati keluarga Rumah bapak I Made Karya terletak di tengah gang kecil fasilitas di rumah bapak hanya dapur dan kamar mandi. Kondisi kamar mandi yang tidak di lengkapi dengan alat MCK yang lengkap, sehingga untuk membuang air besar keluarga bapak I Made Karya mengalami kesulitan. Sumber air yang digunakan bersumber dari sumur bor dan air tampungan hujan.

2.1.2 Ekonomi

Penghasilan yang diperoleh keluarga bapak I Made Karya cendrung tidak menetap karena dalam sebulan belum tentu memperoleh pekerjaan. Dan untuk penjualn ternak juga belum pasti karena penjualan anak babi atau anak sapi tidak menentu dan tidak dapat dikatakan penghasilan tetap karena babi akan dijual jika ada yang mencari atau sebagai jaminan untuk meminjam uang. Selain itu kendala yang terjadi dalam perekonomian yaitu tidak adanya uang yang di simpan sebagai tabungan.

2.1.3 Sumber Daya Manusia

Kendala sumber daya pada keluarga bapak I Made Karya yaitu keterbatasan pendidikan. Dimana bapak I Made Karya hanya tamantan Sekolah Dasar SD sedangkan ibu Ni Wayan Lukri tidak mengeyam bangku pendidikan dan tidak bisa membaca. Kemampuan yang dimiliki juga terbatas hanya menghandalkan tenaga yang dimiliki.

2.1.4 Sosial

Kegiatan masyarakat seperti upacara keagamaan yang wajib serta iyuran wajib adat sebesar Rp.100.000 cukup memberatkan keluarga. Keterbatasan ekonomi yang dialami beliau sehingga pengeluaran bertambah.

2.1.5 Sumber Daya Alam

Pendapatan keluarga hanya mengandalkan hasil kerja serabutan yang hasilnya tidak menentu, juga hasil penjualan babi dan sapi. Untuk memenuhi kebutuhan hidup ternak yang diurus oleh bapak I Made Karya, tentunya beliau harus mencari pakan berupa daun-daunan. Sumber pakan tersebut didapatkan secara melimpah saat musim hujan. Namun hal yang mengenaskan terjadi saat musim kemarau. Tanaman yang tersedia tidak sebanyak saat musim hujan, bahkan sangat sulit didapatkan.

2.2 Masalah Prioritas