Rancangan Output Form Cari Data Flowchart Pembuatan Program Pengertian Implementasi Sistem

3.3.1. Form Baca Data

Form baca data menampilkan isi database DATAKAMUS.DAT melalui kontrol list view, kontrol ini mencetak data yang masuk melalui form input data. Form ini memiliki sebuah label sebagai judul, sebuah command button keluar dan sebuah frame yang didalamnya terdapat kontrol list view yang menampilkan database. Rancangan form baca data adalah sebagai berikut: Gambar 3.3 Rancangan form baca data

3.4. Rancangan Output

Output dari kamus digital ini merupakan arti-arti dari istilah yang ingin dicari, output akan diproses dan dicari di database kemudian akan keluar melalui form cari data. Universitas Sumatera Utara

3.4. Form Cari Data

Form cari data adalah form yang menampilkan output dari istilah yang dicari, form ini memiliki sebuah label yang menjadi judul, 2 frame yaitu frame istilah dan frame makna, sebuah text box untuk mengetikkan istilah yang dicari pada frame istilah dan pada frame makna terdapat kontrol list view untuk menampilkan database guna mencari istilah yang hendak dicari. Dalam form ini juga terdapat 2 command button yaitu tombol hapus dan keluar. Untuk mencari istilah di kamus ini, ketikkan istilah pada text box pada frame istilah, kemudian enter, kemudian akan keluar outputnya pada frame makna. Jika tidak terdapat istilah di dalam database maka tidak akan keluar output apapun. rancangan form cari data adalah sebagai berikut: Gambar 3.4 Rancangan form cari data Universitas Sumatera Utara

3.5. Flowchart Pembuatan Program

Flowchart merupakan bagan yang menunjukkan arus pekerjaan secara keseluruhan dari sistem. Flowchart menjelaskan tentang urutan-urutan dari prosedur yang ada di dalam sistem dengan menggunakan simbol-simbol. Flowchart pembuatan program kamus digital Biologi adalah sebagai berikut: Gambar 3.5 Flowchart pembuatan program start Input data database Cari data output exit gagal yes no Universitas Sumatera Utara BAB 4 IMPLEMENTASI SISTEM

4.1 Pengertian Implementasi Sistem

Implementasi adalah suatu prosedur yang dilakukan untuk menyelesaikan sistem yang ada dalam dokumen rancangan sistem yang telah disetujui dan telah diuji, menginstal dan memulai menggunakan sistem baru yang diperbaiki. Tahap ini merupakan tahap inti dari pekerjaaan sebuah proyek. Di sini pembangunan komponen-komponen pokok sebuah sistem informasi dilakukan berdasarkan desain yang sudah dibuat. Implementasi sistem yang dimaksud merupakan proses pembuatan dan pemasangan sistem secara utuh baik dari sisi hardware, software dan brainwarenya. Tahapan dari implementasi sistem adalah sebagai berikut: 1. Menyelesaikan desain sistem yang telah disetujui dan menyusun dokumen yang telah mengalami proses perbaikan. 2. Menulis, mendokumentasikan, dan menguji program-program dan prosedur- prosedur yang telah diperbaiki dari desain sistem yang telah disetujui. 3. Pelatihan terhadap user, memastikan apakah user dapat mengoperasikan sistem tersebut. Universitas Sumatera Utara 4. Melakukan pengujian sistem secara keseluruhan. 5. Memastikan bahwa konversi ke sistem baru berjalan dengan benar, dengan melakukan perencanaan, mengontrol dan melakukan instalasi yang benar terhadap sistem.

4.2 Tujuan Implementasi Sistem