Katalogisasi PENGELOLAAN KOLEKSI LANGKA DI BADAN PERPUSTAKAAN DAN ARSIP DAERAH PROPINSI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

18

5. Katalogisasi

Katalogisasi yaitu proses pengolahan data – data bibliografi yang terdapat dalam suatu bahan pustaka menjadi katalog. Secara sederhana pengertian katalogisasi adalah proses pembuatan entri katalog sebagai sarana tamu kembali informasi di perpustakaan. Tujuan utama katalogisasi adalah membantu para pengguna perpustakaan dalam melakukan temu kembali informasi. Dalam kutipan Qalyubi menyebutkan adapun beberapa tujuan katalog perpustakaan adalah sebagai berikut : a. Memberikan kemugkinan seseorang menemukan sebuah buku yang diketahui berdasarkan pengarangnya, judulnya, atau subyeknya. b. Menunjukan buku yang dimiliki perpustakaan dari pengarang tertentu , berdasarkan subyek tertentu, atau dalam jenis literatur tertentu. c. Membantu dalam pemilihan buku berdasarkan edisinya atau berdasarkan karakternya Syihabuddin Qalyubi dkk, 2003 : 130. 6. Pembuatan Kelengkapan Bahan Pustaka Pembuatan kelengkapan pustaka adalah kegiatan menyiapkan dan membuat kelengkapan pustaka agar pustaka itu siap dipakai, mudah dipergunakan, dan untuk memelihara koleksi agar tetap dalam keadaan baik. Kegiatan itu antara lain : a. Membuat lebel buku, yang berisi nomor klasifikasi, tiga huruf nama pengarang, satu huruf pertama judul buku. b. Membuat kartu buku dan kantongnya c. Membuat slip buku atau slip tanggal kembali 19 d. Sampul,untuk menjaga agar buku koleksi tetep bersih dan tidak mudah rusak. Setiap buku harus dibuatkan lebel dan ditempelkan pada punggung buku bagian bawah kurang lebih 3 tiga cm dari ujung bawah buku. Gunanya untuk mengenali atau mengetahui dengan buku yang dicari. Setiap buku dibuatkan kartu buku, lengkap dengan kantong untuk kartu dan diletakan distempel pada halaman belakang kulit sampul buku. Slip buku atau slip tanggal kembali adalah lembar yang dipakai untuk mengecap tanggal pengembalian dan atau nama peminjam buku, diletakkan pada halaman terakhir buku. Sunarno NS, 2006 : 183 – 184.

7. Penyusunan Koleksi di Rak