Bagaimana Menjadi Mahasiswa yang Berkualitas

Pemenang Karya Tulis Bulan Oktober dengan Judul “ Bagaimana Menjadi Mahasiswa yang
Berkualitas” adalah saudara Marwanto Rolasta Nainggolan ( E1A015167 / A / 2015)

Bagaimana Cara Menjadi Mahasiswa yang Berkualitas
Sukses ialah satu kata yang sangat diharapkan oleh setiap orang dalam mencapai suatu
tujuan atau cita-cita atau juga visi. Tak terkecuali untuk mahasiswa yang tengah menimba
ilmu demi masa depan. Tidak ada satu mahasiswa pun yang tidak ingin menjadi sukses.
Kesuksesan dapat kita raih dengan mudah apabila kita tidak cepat putus asa jika perjalanan
untuk menuju kesuksesan terdapat rintangan-rintangan yang mungkin kita harus hadapi.
Untuk meraih kesuksesan diperlukan usaha keras, semangat yang tinggi, ketekunan, keuletan
dan doa. Dan faktor penting yang diperlukan untuk menuju kesuksesan adalah dengan
menjadi mahasiswa berkualitas.
Apa itu mahasiswa berkualitas? Mahasiswa, terdiri dari 2 kata yaitu “maha” yang berarti
besar, tidak terbatas, dan tidak pernah berhenti sedangkan “siswa” yang berarti orang yang
yang sedang menimba ilmu. Jadi intinya mahasiswa adalah seseorang yang tidak pernah
berhenti belajar dan terus menimba ilmu seluas-luasnya . Sedangkan berkualitas ialah
bermutu yang baik. Jadi inti dari mahasiswa yang berkualitas adalah orang yang yang sedang
menimba ilmu dengan mempunyai mutu yang baik.
Mahasiswa yang berkualitas harus bisa memperoleh nilai akademik dan indeks prestasi
yang bagus. Memiliki prestasi menawan pada bidang akademik adalah salah satu faktor
penting serta kewajiban bagi setiap mahasiswa yang masih mencari ilmu. Dengan prestasi,

Kita dapat memberikan bukti bahwa kita serius dalam belajar dengan cara: aktif dalam
perkuliahan, mempunyai rasa ingin tahu yang tinggi, sering berdiskusi dengan teman, dan
bertanya kepada dosen apabila ada yang belum dimengerti

Mahasiswa yang berkualitas tidak hanya berorientasi pada gelar akademik dan indeks
prestasi saja tetapi juga dibutuhkan soft skill dan keinginan untuk mengenal berbagai macam
kehidupan sekitar secara lebih luas. Mahasiswa yang berkualitas harus memiliki soft skill
yang melengkapi prestasinya, mengapa?karena soft skill adalah suatu kemampuan yang
dimiliki oleh setiap mahasiswa yang harus dikenali dan dikembangkan sehingga itu dapat
tercipta ciri khas dan keunikan diri sendiri yang tidak dipunyai oleh orang lain, Seperti: Aktif
dalam mengikuti Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ada di dalam kampus, bergabung
dengan organisasi di luar kampus, ikut komunitas hobi di dalam kampus maupun di luar
kampus dan lain-lain.
Selain itu mahasiswa berkualitas juga memerlukan yang namanya akhlak. Apa itu akhlak?
Secara terminologi akhlak adalah tingkah laku seseorang yang didorong oleh suatu keinginan
oleh suatu keinginan secara sadar untuk melakukan perbuatan yang baik. Mahasiswa yang
berkualitas dapat diartikan berakhlak jika timbul dengan sendirinya didorong oleh motivasi
dari diri sendiri dan dilakukan tanpa banyak pertimbangan dan pemikiran apalagi
pertimbangan yang sering diulang-ulang sehingga terlihat seperti keterpaksaan untuk berbuat
apabila perbuatan tersebut dilakukan dengan cara terpaksa, itu bukanlah pencerminan dari

akhlak.
Tidak hanya itu, berkualitas juga berarti “berguna” untuk lingkungan masyarakat dan
membawa perubahan yang lebih baik atau yang dikenal dengan nama Agent of Change. Hal
ini kita mulai dengan cara mengembangkan perguruan tinggi dimana kita kuliah, di tengah
persaingan perguruan tinggi ternama lainnya. Contohnya, aktif mengikuti kegiatan yang ada
di kampus, seperti Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM)dan Himpunan Mahasiswa(Hima),
Maupun organisasi di luar kampus. Dengan ini dapat membuat kita sebagai satu bagian
penting di tengah masyarakat.
Untuk menjadi mahasiswa yang berkualitas seperti yang kita harapkan, rahasianya ialah
dengan membuat diri kita jatuh cinta pada kehidupan sebagai mahasiswa di kampus maupun
di luar kampus.
Cintai kampusnya, cintai dosennya, cintai tugas dosennya, cintai mata kuliahnya, cintai
ilmu dosennya, cintai satpamnya, cintai pembersih kampusnya, cintai organisasi di kampus
maupun di luar kampus, dan cintai kawan-kawan kita
Dengan mencintai segala yang ada pada kehidupan mahasiswa di kampus maupun di luar
kampus , Kita rela mengorbankan waktu kita demi menjadi mahasiswa yang berkualitas.
Cintai segala kekurangan dan kelebihan yang ada di kampus maupun di luar kampus. Jangan
hanya mencintai kebaikannya dan kelebihannya saja tetapi cintai juga keburukannya,
kekurangannya dan kelemahannya, l alu kita bersama-sama untuk memperbaiki semua yang
kita miliki. Mencintai kekurangan ialah mengambil keburukan itu lalu memperbaikinya

bersama-sama.
Perlahan namun pasti, Kita akan menjadi sosok mahasiswa berkualitas yang mempunyai
nilai(value) dan tidak dikecilkan dimanapun kita berada, mengapa?sebab yang kita bangun
adalah jiwa dan karakter kita sendiri bukan jiwa dan karakter orang lain.

Dengan mengikuti segala yang saya tulis, niscaya kita akan menjadi mahasiswa
berkualitas yang siap menatap masa depan cerah dan meraih sukses sesuai dengan harapan
kita sebagai mahasiswa. Kesimpulannya adalah bahwa mahasiswa berkualitas itu dinilai atau
dilihat dari sejauh mana dia dapat menjadi agen perubahan dan sejauh mana sang mahasiswa
tahu lingkungan sekitarnya dan mampu mengkritisinya karena berkualitas haruslah berguna
untuk lingkungan masyarakatnya dan juga mahasiswa berkualitas harus memiliki akhlak
sebab prestasi saja tidak cukup untuk membuat kita sebagai mahasiswa berkualitas. Kita juga
harus membuat diri kita jatuh cinta pada sebagai mahasiswa maupun di kampus maupun di
luar kampus itu, intinya bahwa kita akan tidak dicintai dan mendapatkan cinta dan
penghargaan dari banyak orang. Menjadi mahasiswa yang berkualitas tidak hanya sekedar
mengetahui tetapi apa yang di ketahui tersebut harus diterapkan atau diimplementasikan
dalam kehidupan sehari-hari, dimanapun dan kapanpun.