Metode Pembangunan Perangkat Lunak

Gambar 1. 1 Model Waterfall [1]

1.6 Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan laporan tugas akhir ini disusun untuk memberikan gambaran umum tentang penelitian yang dijalankan. Sistematika penulisan tugas akhir ini adalah sebagai berikut :

BAB 1 PENDAHULUAN

Bab ini menguraikan tentang latar belakang masalah, rumusan masalah, maksud dan tujuan, batasan masalah, metode penelitian dan sistematika penulisan.

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

Bab ini berisi gambaran umum instansi Balai Pengembangan Budidaya Tanaman Pangan dan Hortikultura BPBTPH Kecamatan Pacet Kabupaten Cianjur, berisi penjelasan tentang sejarah singkat instansi, visi, misi dan strukturorganisasi instansi dan berisi teori-teori pendukung yang digunakan untuk membangun Sistem Informasi Monitoring dan Evaluasi Penyaluran Bantuan Sosial Pada Kelompok Tani di Kecamatan Pacet Kabupaten Cianjur.

BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN

Bab ini berisi analisis dalam membangun sistem yang dibangun mulai dari gambaran umum sistem, analisis masalah, analisis basis data, analisis kebutuhan fungsional dan analisis kebutuhan nonfungsional. Pada perancangan berisi mengenai perancangan data, perancangan menu, perancangan antarmuka.

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN

Bab ini berisi hasil implementasi dari hasil analisis dan perancangan disertai juga dengan hasil pengujian dari sistem yang dibangun pada aplikasi sistem informasi monitoring dan evaluasi penyaluran bantuan sosial pada kelompok tani di Kecamatan Pacet Kabupaten Cianjur.

BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini berisi kesimpulan yang diperoleh dari hasil pengujian sistem dan berisi saran untuk pengembangan selanjutnya. 9

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Profil Instansi

Profil instansi berisi tentang pemaparan tentang instansi tempat penelitian tugas akhir, yaitu Unit Pelaksana Teknis Dinas UPTD Balai Pengembangan Budidaya Tanaman Pangan dan Hortikultura BPBTPH Kecamatan Pacet.

2.1.1 Unit Pelaksana Teknis Dinas UPTD BPBTPH Kecamatan Pacet.

Kantor Balai Pengembangan Budidaya Tanaman Pangan dan Hortikultura BPBTPH Kecamatan Pacet terletak di Desa Ciputri Kecamatan Pacet dengan jarak dari ibu kota Kabupaten Cianjur ± 11 KM, kondisi jalan cukup baik dengan waktu tempuh dari ibu kota kabupaten sekitar 30 menit dengan menggunakan kendaraan roda dua atau roda empat. BPBTPH Kecamatan Pacet memiliki lahan ± 4.215 m 2 dengan rincian penggunaan sebagai berikut: bangunan rumah dinas 56 m 2 , bangunan kantor 151 m 2 , pekarangan dan tempat parkir 747 m 2 , dan lahan usahatani kebun percobaan seluas 3.261 m 2 . Alamat lengkap BPBTPH adalah di Jalan Sarongge No. 3 Desa Ciputri Kecamatan Pacet Kabupaten Cianjur, alamat email: adminbpbtphpacet.com dan alamat website resmi: www.bpbtphpacet.com.

2.1.2 Dasar Hukum Unit Pelaksana Teknis Dinas UPTD BPBTPH

Kecamatan Pacet Dasar hokum Unit Pelaksana Teknis Dinas UPTD Balai Pengembangan Tanaman Pangan dan Hortikultura Kecamatan Pacet adlah sebagai berikut. 1. Dasar hukum Balai Pengembangan Budidaya Tanaman Pangan Dan Hortikultura Kecamatan Pacet, adalah: 2. Peraturan Daerah Nomor: 7 Tahun 2008 tentang Organisasi Pemerintah Daerah dan Pembentukan Organisasi Perangkat Daerah kabupaten Cianjur; 3. Peraturan Bupati Cianjur Nomor: 15 Tahun 2009 tentang Tugas, Fungsi dan Tata Kerja Unit Organisasi di Lingkungan Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Cianjur;