Iklan dan Media Peran Kekuatan dan Kelemahan Surat Kabar

commit to user 7 1. Pemasaran Internal Seorang Account Executive harus secara efektif melatih dan memotivasi kontak klien karyawannya agar bekerja sebagai suatu tim untuk memberikan kepuasan kepada klien dan memicu hasil kreativitasnya dalam membuat konsep klien. 2. Pemasaran Interaktif Seorang Account Executive harus bisa menawarkan konsep iklan yang kreatif dan menggugah emosi sehingga klien merasa puas.

D. Iklan dan Media

Agar sebuah pesan iklan dapat menjangkau audience -nya, pemilihan alat penyampaian pesan carries tertentu yang tepat sangat penting. Dalam periklanan “ carries ” dinamakan “media”, media mempunyai peran yang sangat strategis bagi kegiatan periklanan Prof. Dr. Wihardi, SE, 1992: 28. Dennis Mc. Quail menyatakan : “Media massa adalah: suatu industri yang tumbuh dan berkembang, yang menciptakan lapangan kerja, memproduksi barang dan jasa, serta menghidupkan industri lain yang terkait, media massa juga merupakan suatu institusi yang memiliki aturan-aturan dan norma-norma yang menghubungkan dirinya dengan masyarakat dan institusi-institusi sosial, media massa juga masyarakat.” Sejalan dengan Mc. Quail, Willbum Schram mengatakan media juga berfungsi sebagai “ to sell Goods us ”. Dalam hal ini Schrom menekankan bahwa media massa menjadi sarana yang efektif untuk mempropagandakan hasil commit to user 8 produksi untuk mencari keuntungan secara materi atau bentuk promosi barang di media massa dalam iklan Wawan Kuswandi, 1996: 25.

E. Peran

Account Executive dalam Sebuah Biro Iklan Selain tugas dan tanggung jawab, seorang AE juga mempunyai peran penting dalam sebuah biro iklan. Beberapa peran dan fungsi yang diharapkan perusahaan klien dan tenaga penjualan atau bisa disebut Account Executive menurut Zuliana Agung Marketing 2002: 23 antara lain: · Sebagai order taker · Serulang selama proses delivery dan purna jual kepada pelanggan · Memberikan informasi kepada perusahaan klien mengenai kondisi pelanggan, pesaing, pasar, pada umumnya dan hal-hal lainnya. · Membangun relationship , yaitu menjaga keharmonisan hubungan antara sebuah biro iklan dengan perusahaan klien.

F. Kekuatan dan Kelemahan Surat Kabar

Pemasaran merupakan salah satu dan kegiatan-kegiatan pokok yang dilakukan oleh para pengusaha untuk mempertahankan kelangsungan hidup, berkembang dan untuk mendapatkan laba. Berhasil tidaknya pencapaian tujuan bisnis tergantung pada keahlian mereka di bidang pemasaran, produksi, keuangan, maupun bidang lain. Dalam kondisi perekonomian seperti sekarang ini, tanpa adanya Pemasaran Perusahaan akan sulit mencapai hasil yang memuaskan. Kegiatan commit to user 9 pemasaran muncul apabila konsumen berusaha memutuskan untuk memuaskan kebutuhan dan keinginan melalui pertukaran seperti yang didefinisikan oleh Philip Kottler 1997: 8 sebagai berikut: “ Pemasaran adalah proses social dan manajerial dimana masing-masing individu dan kelompok mendapatkan apa yang mereka butuhkan dan inginkan mela lui penciptaan dan pertukaran produk yang bernilai dengan pihak lain” commit to user 10

BAB III DESKRIPSI LOKASI