Diagram Entity-Relationship Diagram E-R

3.7.3 Diagram Entity-Relationship Diagram E-R

Merupakan Fathsyah, model Entity – Relationship yang berisi komponen- komponen himpunan entitas dan himpunan relasi yang masing-masing dilengkapi dengan atribut-atribut yang mempresentasikan seluruh fakta dari ”dunia nyata” yang kita tinjau, dapat di gambarkan dengan lebih sistematis dengan menggunakan Diagram Entity-Relationship DiagramE-R. Diagram E-R dapat di katagorikan menjadi beberapa bagian, yaitu : 1. One-to-one relationship, merupakan jenis hubungan antara tabel yang menggunakan bersama sebuah kolom primary key. Jenis hubungan ini tergolong jarang digunakan, kecuali untuk alasan keamanan atau kecepatan akses data. 2. One-to-many relationship, merupakan jenis hubungan antara tabel dimana satu record pada suatu tabel terhubung dengan beberapa record pada tabel lain. 3. Many-to-many relationship, merupakan jenis hubungan antar tabel dimana record pada satu tabel terhubung dengan beberapa record pada tabel lain. STIKOM SURABAYA 22

BAB IV DISKRIPSI PEKERJAAN

4.1 Analisa Proses

Menganalisa Proses merupakan langkah awal untuk membuat suatu Alur pekerjan. Langkah pertama adalah melakukan wawancara. Wawancara dilakukan terhadap bagian yang berkaitan langsung dengan proses, yaitu: bagian Supervisor. Pengamatan dilakukan dengan cara observasi langsung ke lapangan untuk melihat proses yang ada, dengan mengetahui proses yang ada diharapkan dapat membangun system aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan. Hasil dari wawancara yang dilakukan terhadap bagian-bagian yang berkaitan langsung dengan proses, sehingga bisa mengetahui proses yang sedang digunakan atau sedang berjalan.

4.2 Mendesain Sistem

Desain sistem merupakan tahap pengembangan setelah analisis sistem dilakukan, meliputi dari Sistem Flow, Contex Diagram, Data Flow Diagram DFD, Entity Relational Diagram ERD, struktur table dan mendesain input output untuk dibuat aplikasi selanjutnya Sistem flow dibuat dengan mengembangkan dokumen flow lama. Dua orang mendiskusikan proses komputerisasi yang harus terjadi di dalam alur sistem yang baru. Proses tersebut juga membutuhkan database yang tepat untuk penyimpanan data. Database yang dibutuhkan antara lain, User, Pegawai, Transaksi Pemesanan, Produk, dan Supplier STIKOM SURABAYA